646 Pegawai UGM Terima Penghargaan Kesetiaan dan Purnabakti

Reporter

Tempo.co

Editor

Devy Ernis

Selasa, 17 Januari 2023 18:29 WIB

Rektor UGM, Prof. dr. Ova Emilia, M.Med.Ed.,Sp.OG(K)., Ph.D., dan Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia dan Keuangan, Prof. Dr. Supriyadi., M.Sc. memberikan penghargaan pada 646 pegawai di lingkungan Universitas Gadjah Mada dalam penghargaan kesetiaan dan purnabakti dari Rektor. ugm.ac.id

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 646 pegawai di lingkungan Universitas Gadjah Mada (UGM) menerima penghargaan kesetiaan dan purnabakti dari rektor. Dari ratusan pegawai itu terdiri dari 232 dosen dan 414 tenaga kependidikan.

Penghargaan kesetiaan dan purnabakti diserahkan Rektor UGM Ova Emilia dan Wakil Rektor Bidang Sumber Daya Manusia dan Keuangan Supriyadi di Balai Senat UGM pada Selasa, 17 Januari 2023. Penerima kesetiaan dan purnabakti kali ini dilakukan hybrid.

Direktur Sumber Daya Manusia UGM Suadi menyampaikan laporan sebanyak 646 penerima penghargaan kesetiaan terdiri dari penerima penghargaan purna bakti sebanyak 219, penghargaan kesetiaan 15 tahun 205 orang, penghargaan kesetiaan 25 tahun 118 orang, dan penerima penghargaan kesetiaan 35 tahun 104 orang dari 24 unit yang ada di UGM.

“Kalau dihitung secara umur hampir separuh lebih umur bapak ibu yang telah purnabakti dihabiskan pengabdiannya di universitas ini. Prof. Subagus misalnya, sudah 46 tahun mengabdi di UGM. Ada banyak hal sudah bapak ibu alami tentunya, dan karya bapak ibu ini menjadi amal jariah serta kebaikan selamanya," katanya dilansir dari laman resmi UGM pada Selasa, 17 Januari 2023.

Zaenal Bachruddin mewakili penerima penghargaan menyampaikan rasa terima kasihnya kepada UGM yang telah mengapresiasi dengan memberikan penghargaan. Melalui penghargaan yang diterima ini diharapkan mampu meningkatkan motivasi pegawai yang bersangkutan, utamanya mereka yang masih memiliki kesempatan berkarya di UGM.

Advertising
Advertising

Harapan lain dari pemberian penghargaan ini, katanya, memacu pegawai lain untuk berusaha mendapatkan penghargaan yang sama atau mungkin lebih baik. Dengan penghargaan ini diharapkan pula mampu membangkitkan persaingan yang sportif, objektif dan positif, dan menjadikan iklim kondisi organisasi yang ada di UGM menjadi kondusif.

“Dengan penghargaan ini tentunya mampu menumbuhkan komitmen, loyalitas dan integritas bagi kita semuanya," ucapnya.

Sementara itu Rektor UGM Ova Emilia menyatakan penghargaan purnabakti dan kesetiaan merupakan bentuk apresiasi yang sesungguhnya tidak sebanding dengan apa yang sudah didedikasikan para dosen dan tendik selama ini. Penghargaan yang diberikan merupakan sebuah apresiasi atas kerja keras yang telah diberikan dengan penuh kesetiaan, kejujuran, kecakapan dan kedisiplinan untuk mendukung kinerja Universitas Gadjah Mada.

“Saya secara khusus mengucapkan terima kasih kepada bapak ibu penerima penghargaan purnabakti yang telah menuntaskan tanggung jawab di UGM dengan sangat baik," katanya.

Kepada para penerima kesetiaan 15, 25 dan 35 tahun, Ova mengucapkan selamat atas penghargaan yang diterima. Penghargaan ini, menurutnya, bukan sebagai puncak capaian karier tetapi sebagai harapan untuk dapat meningkatkan peran dan keteladanan dalam memberikan kinerja terbaik untuk UGM di masa-masa akan datang.

“Semoga dengan penghargaan ini mampu meningkatkan semangat kita semuanya dan semangat untuk mencintai UGM sebagai ladang karya dan memberikan yang terbaik di bidang tridarma untuk Universitas Gadjah Mada," harapnya.

Baca juga: Lantik 545 Insinyur Baru, UGM Telurkan 2.408 Insinyur dari Fakultas Teknik

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Mayoritas Dosen Bergaji di Bawah Rp 3 Juta, Begini Respons Pemerintah

2 jam lalu

Mayoritas Dosen Bergaji di Bawah Rp 3 Juta, Begini Respons Pemerintah

Serikat Pekerja Kampus (SPK) menyebut mayoritas dosen bergaji di bawah Rp 3 juta.

Baca Selengkapnya

Jurnalis Palestina Peliput Perang Gaza Menangkan Penghargaan Kebebasan Pers UNESCO

1 hari lalu

Jurnalis Palestina Peliput Perang Gaza Menangkan Penghargaan Kebebasan Pers UNESCO

Kepala UNESCO menyerukan penghargaan atas keberanian jurnalis Palestina menghadapi kondisi 'sulit dan berbahaya' di Gaza.

Baca Selengkapnya

Cerita Dosen Muda ITB, Raih Gelar Doktor di Usia 27 dan Bimbing Tesis Mahasiswa Lebih Tua

1 hari lalu

Cerita Dosen Muda ITB, Raih Gelar Doktor di Usia 27 dan Bimbing Tesis Mahasiswa Lebih Tua

Nila Armelia Windasari, dosen muda ITB menceritakan pengalamannya meraih gelar doktor di usia 27 tahun.

Baca Selengkapnya

Cara UGM Cegah Peserta UTBK-SNBT Pakai Joki dan Lakukan Kecurangan

1 hari lalu

Cara UGM Cegah Peserta UTBK-SNBT Pakai Joki dan Lakukan Kecurangan

Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) di Kampus UGM diikuti sebanyak 18.726 peserta.

Baca Selengkapnya

Universitas Jember Raih Dua Penghargaan Bergengsi dari Kemendikbudristek

1 hari lalu

Universitas Jember Raih Dua Penghargaan Bergengsi dari Kemendikbudristek

Penghargaan itu diharapkan akan semakin memotivasi keluarga besar Universitas Jember untuk menjadi yang lebih baik lagi.

Baca Selengkapnya

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

1 hari lalu

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

Topik tentang mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut tranparansi biaya pendidikan menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Mayoritas Gaji Dosen di Bawah Rp 3 Juta, SPK: 76 Persen Terpaksa Kerja Sampingan

2 hari lalu

Mayoritas Gaji Dosen di Bawah Rp 3 Juta, SPK: 76 Persen Terpaksa Kerja Sampingan

Hasil riset Serikat Pekerja Kampus: sebagian besar dosen terpaksa kerja sampingan karena gaji dosen masih banyak yang di bawah Rp 3 juta.

Baca Selengkapnya

70 Persen Mahasiswa UGM Keberatan dengan Besaran UKT, Ada yang Cari Pinjaman hingga Jual Barang Berharga

2 hari lalu

70 Persen Mahasiswa UGM Keberatan dengan Besaran UKT, Ada yang Cari Pinjaman hingga Jual Barang Berharga

Peringatan Hari Pendidikan Nasional atau Hardiknas di Yogyakarta turut diwarnai aksi kalangan mahasiswa Universitas Gadjah Mada (UGM) di Balairung UGM Kamis 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Peringati Hari Pendidikan Nasional, Mahasiswa UGM Gelar Aksi Tuntut Tranparansi Biaya Pendidikan

2 hari lalu

Peringati Hari Pendidikan Nasional, Mahasiswa UGM Gelar Aksi Tuntut Tranparansi Biaya Pendidikan

Mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut transparansi biaya pendidikan dan penetapan uang kuliah tunggal (UKT).

Baca Selengkapnya

Hardiknas 2024, UGM Ingin Wujudkan Kampus Inklusif

2 hari lalu

Hardiknas 2024, UGM Ingin Wujudkan Kampus Inklusif

Rektor UGM Ova Emilia mengatakan, UGM telah membangun ekosistem pendidikan yang inklusif, inovatif, strategis, berdaya saing, dan sinergis.

Baca Selengkapnya