Apple Disebut Bakal Luncurkan iPad Lipat Tahun Depan

Selasa, 31 Januari 2023 14:38 WIB

iPad Pro 2022 M2 (Apple)

TEMPO.CO, Jakarta - Apple diperkirakan akan memperkenalkan perangkat lipat pertamanya pada 2024 mendatang pada seri iPad lipat. Analis Apple Ming-Chi Kuo sebelumnya mengisyaratkan bahwa Apple sedang membuat iPad yang dapat dilipat tetapi tidak mengatakan kapan akan diluncurkan.

Baru-baru ini, Kuo dalam cuitannya mengatakan bahwa ia yakin bahwa iPad lipat dapat diluncurkan paling cepat tahun depan. “Saya yakin dengan iPad lipat pada 2024 dan berharap model baru ini akan meningkatkan distribusi dan meningkatkan bauran produk,” cuitnya pada Senin pagi kemarin.

Dalam tweet lainnya, Kuo memperkirakan iPad akan mengalami penurunan distribusi iPad sebesar 10 hingga 15 persen pada 2023. Namun, ia mengatakan bahwa pengenalan iPad lipat baru pada tahun 2024 akan menguntungkan.

Kuo tidak membocorkan banyak tentang apa yang diharapkan dari iPad yang dapat dilipat kecuali bahwa itu akan memiliki kickstand yang terbuat dari serat karbon.

Tidak ada iPad baru di tahun 2023

Apple memulai tahun 2023 dengan chipset seri M2 baru, MacBook, Mac mini, dan HomePod. Dalam beberapa waktu ke depan Apple disebut akan untuk memperkenalkan headset mixed-reality pertamanya. Lalu akan ada iPhone baru, Apple Watch, hingga Apple Silicon Mac Pro. iPad baru tidak akan dirilis tahun ini, sebut Kuo.

iPad mini baru akan diluncurkan pada tahun 2024

Advertising
Advertising

Selain iPad lipat, Kuo juga menyebut Apple akan meluncurkan iPad mini pada 2024 dengan prosesor baru. iPad baru akan diproduksi massal pada kuartal pertama tahun 2024.

Ada rumor tentang peluncuran iPad lipat yang bertujuan untuk menggantikan iPad mini. Menurut Kuo, hal itu tidak akan terjadi. Analis ini mengatakan iPad yang dapat dilipat akan jauh lebih mahal daripada iPad mini. Jadi, kecil kemungkinan iPad lipat akan menggantikan iPad mini.

Baca:
Apple Hentikan Produksi Chip Wi-Fi Khusus, Prioritaskan Apple Silicon 3nm

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

6 jam lalu

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

Jokowi mengatakan CEO dari perusahaan teknologi global, yakni Tim Cook dari Apple dan Satya Nadela dari Microsoft telah bertemu dengan dia di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Bocoran Terbaru Ungkap Apple Kembangkan Macbook dan iPhone Lipat

8 jam lalu

Bocoran Terbaru Ungkap Apple Kembangkan Macbook dan iPhone Lipat

Bocoran terbaru mengungkap bahwa Apple sedang bersiap memproduksi perangkat Macbook dan iPhone yang bisa dilipat.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap Pesan yang Terus Disampaikannya ke Bos Apple hingga Microsoft

11 jam lalu

Jokowi Ungkap Pesan yang Terus Disampaikannya ke Bos Apple hingga Microsoft

Presiden Jokowi juga menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang Indonesia pakai masih didominasi barang-barang impor.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

12 jam lalu

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

Jokowi menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang digunakan di Tanah Air saat ini masih didominasi oleh barang-barang impor.

Baca Selengkapnya

Bocoran Terbaru Ungkap Fitur AI iOS 18, Ini Detailnya

1 hari lalu

Bocoran Terbaru Ungkap Fitur AI iOS 18, Ini Detailnya

Aplikasi inti iOS Apple telah dijadwalkan untuk menerima peningkatan AI.

Baca Selengkapnya

Safari Apple Siap Naik Level, Bakal Punya Peramban AI dan Penyaring Konten

4 hari lalu

Safari Apple Siap Naik Level, Bakal Punya Peramban AI dan Penyaring Konten

Apple menyiapkan sejumlah fitur berbasis AI untuk browser Safari. Salah satu yang menonjol adalah perangkum teks otomatis.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Tablet untuk Menggambar dengan Fitur Menarik

5 hari lalu

10 Rekomendasi Tablet untuk Menggambar dengan Fitur Menarik

Jika Anda sedang mencari tablet untuk menggambar dengan fitur yang mumpuni, simak rekomendasi tablet untuk menggambar berikut ini.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

5 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

5 hari lalu

Mengapa Militer Korea Selatan Larang Anggotanya Gunakan Produk Apple?

Ada dugaan bahwa militer Korea Selatan takut akan terjadinya kebocoran data akibat teknologi yang ada di perangkat Apple.

Baca Selengkapnya

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

6 hari lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya