5 Pembaruan Terkini untuk Status WhatsApp, Bisa Pilih Pemirsa sampai Bikin Pratinjau Tautan

Rabu, 8 Februari 2023 16:14 WIB

Pembaruan status baru di Whatsapp. Dok.Whatsapp

TEMPO.CO, Jakarta - Status di WhatsApp kini dapat dibuat dengan merekam dan membagikan pesan suara. Bukan itu saja, ada satu set pembaruan lainnya di Status WhatsApp yang telah diperkenalkan untuk penggunanya di global.

Antara lain, dibuatkan cara untuk menanggapi Status pengguna lain. Ini diklaim sebagai pembaruan paling diinginkan para pengguna aplikasi perpesanan besutan Meta.

"Kami sangat senang dapat menambahkan set fitur baru pada Status di WhatsApp untuk memudahkan Anda mengekspresikan diri serta terhubung dengan orang lain," bunyi keterangan yang dibagikan, Selasa 7 Februari 2023.

Selama ini Status adalah cara populer untuk berbagi pembaruan singkat dengan kontak dan teman dekat di WhatsApp. Status itu, berupa foto, video, GIF, teks, dan banyak lainnya, akan menghilang dalam waktu 24 jam.

Sama halnya dengan panggilan dan chat pribadi, WhatsApp menegaskan Status dilindungi oleh enkripsi end-to-end. Pengguna dapat berbagi Status secara pribadi dan aman.

Advertising
Advertising

Berikut ini set pembaruan pada Status WhatsApp terkini yang seluruhnya diharapkan sudah akan tersedia untuk semua orang dalam beberapa minggu ke depan.


Pemilih Pemirsa Pribadi

WhatsApp menyediakan fleksibilitas bagi pengguna untuk memperbarui pengaturan privasi per status agar dapat memilih orang yang bisa melihat statusnya setiap kali dia memposting pembaruan status.

Setiap Pilihan Pemirsa yang paling baru akan disimpan dan digunakan sebagai opsi default untuk status berikutnya.


Status Suara

WhatsApp memperkenalkan kemampuan untuk merekam dan membagikan pesan suara berdurasi hingga 30 detik di status WhatsApp. Status suara dapat digunakan untuk membagikan pembaruan yang lebih personal, khususnya jika pengguna merasa lebih nyaman mengekspresikan diri dengan cara berbicara daripada mengetik.


Tanggapan Status

WhatsApp menambahkan fitur tanggapan status guna memberikan cara yang mudah dan cepat untuk merespons pembaruan status dari kontak dan teman dekat. Menurut WhatsApp, "Fitur ini merupakan hal #1 yang diinginkan pengguna, menyusul peluncuran Tanggapan di tahun lalu."

Pembaruan ini memungkinkan pengguna dapat dengan mudah membalas status apa pun dengan menggeser ke atas dan mengetuk salah satu dari delapan emoji. Pengguna juga masih dapat membalas status menggunakan teks, pesan suara, stiker, dan banyak lainnya.


Lingkaran Profil Status untuk Pembaruan Baru

Dengan adanya lingkaran profil status baru, pengguna tidak akan melewatkan status dari orang tercinta. Lingkaran ini akan muncul di sekeliling foto profil kontaknya setiap kali mereka membagikan pembaruan status.
Lingkaran ini akan terlihat di daftar chat, daftar peserta grup, dan info kontak.


Pratinjau Tautan di Status

Sekarang, ketika memposting tautan di Status, pengguna secara otomatis akan melihat pratinjau visual konten tautan tersebut. Sama halnya ketika mengirimkan pesan.

Pratinjau visual, kata WhatsApp, akan menjadikan Status seorang pengguna tampil lebih menarik. "Memberikan gambaran yang lebih baik kepada kontak Anda mengenai isi tautan tersebut sebelum mereka mengekliknya."

PILIHAN EDITOR: Google Luncurkan Chatbot Bard Tandingan ChatGPT


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Catat 5 Nomor WA Ditlantas Polda Metro Jaya yang Mengirimkan Bukti Surat Tilang

12 menit lalu

Catat 5 Nomor WA Ditlantas Polda Metro Jaya yang Mengirimkan Bukti Surat Tilang

Ditlantas Polda Metro Jaya mengirimkan bukti surat tilang ke pelanggar lalu lintas melalui lima nomor Whatsapp.

Baca Selengkapnya

Korlantas Uji Coba Pengiriman Surat Tilang Melalui Whatsapp

39 menit lalu

Korlantas Uji Coba Pengiriman Surat Tilang Melalui Whatsapp

Bila sistem pengiriman surat tilang melalui Whatsapp aman, Korlantas akan memberlakukan aturan ini secara nasional.

Baca Selengkapnya

Indonesia Kaji Penerapan Publisher Rights Australia

1 hari lalu

Indonesia Kaji Penerapan Publisher Rights Australia

Indonesia berencana mempelajari penerapan aturan Publisher Rights dari Australia yang telah lebih dulu melakukannya.

Baca Selengkapnya

Cara Buat Nada Dering WA Sebut Nama Tanpa Aplikasi Tambahan

3 hari lalu

Cara Buat Nada Dering WA Sebut Nama Tanpa Aplikasi Tambahan

Nada dering WA bisa dicustom sesuai keinginan. Berikut cara buat nada dering WA sebut nama yang bisa Anda lakukan tanpa tambahan aplikasi.

Baca Selengkapnya

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

3 hari lalu

Rayakan Hari Pendidikan Nasional Lewat 35 Link Twibbon Ini

35 Twibbon Hari Pendidikan Nasional, silakan download dan upload untuk merayakannya.

Baca Selengkapnya

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

4 hari lalu

Cara Kirim Foto HD WhatsApp agar Kualitasnya Tidak Pecah

Berikut ini cara kirim foto HD WhatsApp untuk menjaga kualitas foto yang dikirimkan agar tidak pecah untuk keluarga, teman, hingga kerabat.

Baca Selengkapnya

Threads Menguji Fitur Mengarsipkan Unggahan Otomatis

8 hari lalu

Threads Menguji Fitur Mengarsipkan Unggahan Otomatis

Threads menguji fitur baru yang memungkinkan pengguna mengarsipkan unggahan secara manual maupun otomatis ketika diatur dalam jangka waktu tertentu

Baca Selengkapnya

2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

10 hari lalu

2 Cara Blur WhatsApp Web di Chrome untuk Menjaga Privasi Chat

Ada beberapa cara blur WhatsApp Web di Chrome agar chat rahasia Anda tidak dibaca orang lain. Berikut ini beberapa tata caranya.

Baca Selengkapnya

3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

10 hari lalu

3 Cara Mengembalikan Chat WhatsApp yang Terhapus atau Hilang

Terkadang chat dihapus karena memori penuh, namun ada riwayat chat di WhatsApp yang tiba-tiba dibutuhkan. Begini cara mengembalikannya.

Baca Selengkapnya

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

10 hari lalu

Meta AI Resmi Diluncurkan, Ini Fitur-fitur Menariknya

Chatbot Meta AI dapat melakukan sejumlah tugas seperti percakapan teks, memberi informasi terbaru dari internet, menghubungkan sumber, hingga menghasilkan gambar dari perintah teks.

Baca Selengkapnya