Lima Jurus Madonna Hindari si Penggila Telepon  

Reporter

Editor

Selasa, 7 April 2009 23:09 WIB

TEMPO Interaktif, London: Jennifer Aniston dilaporkan mencampakkan kekasihnya yang bersuara renyah, John Mayer, lantaran kedapatan ngebelai-belain memperbaharui halaman Twitter-nya (situs jejaring sosial) tapi malah lupa menelepon dirinya.

Aniston sepatutnya meniru langkah Madonna, yang dikabarkan menerapkan aturan kepada kekasih brondongnya asal Brasil Jesus Luz, tentang tata cara penggunaan telepon seluler.

Ah, Madonna! Kau ternyata bukan hanya pintar melontarkan jurus-jurus bercinta, tapi juga hebat membuat kami beretika dengan teknologi modern.

Di mana pun Anda berada, dan di mana pun seharusnya Anda berada, simak aturan yang diterapkan Madonna untuk kekasihnya Jesus Luz.

• Pasangan Anda membawa telepon seluler ke dalam restoran dan meletakkannya di atas meja di antara Anda berdua.

Yang Anda Lakukan:
Menanyakan dengan sopan apakah dia tengah menunggu telepon untuk pencangkokan ginjalnya, menanti kelahiran cucu pertamanya, atau sedang menunggu pesanan mawar langka untuk koleksi kesayangan ibunya yang tengah berulang tahun ke-90. Bila jawabannya tidak, ambil ponselnya, matikan, dan campakkan ke atas meja.

Yang Dilakukan Jika Anda Madonna: Potong kakinya, lemparkan ke mukanya, dan tinggalkan.

• Pasangan Anda duduk di sofa sambil menerima telepon ketika Anda tengah menonton acara Oprah Winfrey yang sangat Anda gandrungi itu.


Yang Anda Lakukan:
Simpel saja, tinggikan volume suara televisi sampai dia tidak dapat mendengar suara di telepon dan pura-pura tak melihat matanya sedang mendelik.

Yang Dilakukan Jika Anda Madonna: Anda tak akan memiliki rekan sekamar. Atau kuncilah dia dalam studio musik kedap suara milik Anda. Selamanya!

• Anda memperhatikan pembantu Anda sedang menerima telepon sementara dia sedang menyuapi si Anton, bocah kesayangan Anda yang menggemaskan itu.

Yang Anda Lakukan: Anda tengah bergulat dengan kata hati Anda -- Apakah harus berterika "Kau kampungan, ya?" Ataukah berharap dia datang kepada Anda dan mengaku Anda mengajarkannya etika di atas segalanya pada saat Anda mengundangnyanya untuk berbincang dengan hal-hal baik yang tidak ia ketahui.

Yang Dilakukan Jika Anda Madonna: Berteriak kepada pengasuh hingga dia ketakutan setengah mati di pojok ruang makan dan teruslah berteriak hingga ia tergopoh-gopoh minta maaf sambil gemetaran.

• Orang yang Anda cintai menenteng BlackBerry ke tempat tidur.

Yang Anda Lakukan: Tarik nafas panjang, lepaskan, dan berbaliklah. Berbalik lagi, kali ini lebih provokatif. Putuskan apakah Anda mau membahasnya secara lebih produktif atau meneriakkan sesuatu dan lantas terlelap, serta diskusikan saja keesokan harinya. Lupakan. Ulangi hal itu 20 tahun lagi atau sampai masanya BlackBerry dianggap sebagai teknologi zaman batu.

Yang Dilakukan Jika Anda Madonna:
Balik-balik halaman buku panduan seks karangan Anda sendiri, lalu alihkan pandangannya dari CrackBerry (kecanduan BlackBerry) lewat gerakan yang merangsang dan desahan yang eksotis.

• Seorang teman membuat Anda dalam posisi "hold" di telepon lantaran dia harus menjawab telepon dari orang lain.


Yang Anda Lakukan:
Berbicara dengan gugup sembari menahan dongkol, dan membalas perlakuan tersebut dengan balik berbincang dengan rekan lain, lantas melupakan semuanya dalam sekejap ketika teman Anda itu kembali ke telepon dan tanpa dosa mengatakan, "Maaf ya! Ok, sampai dimana tadi?"

Yang Dilakukan Jika Anda Madonna: Anda berteriak, "Hei, aku Madonna! M-A-D-O-N-N-A, dengar aku tidak? Penyanyi rock wanita terlaris sepanjang masa, idola, ikon, artis terhebat, dan model terseksi di dunia!"

GUARDIAN.CO.UK | BOBBY CHANDRA

Berita terkait

Ketika Isi BBM Kendaraan di SPBU Jangan Lakukan 5 Kegiatan Ini, Apa Alasannya?

27 hari lalu

Ketika Isi BBM Kendaraan di SPBU Jangan Lakukan 5 Kegiatan Ini, Apa Alasannya?

Mengapa dilarang gunakan ponsel saat mengisi BBM kendaraan di SPBU? Apa lagi yang tak boleh dilakukan di SPBU?

Baca Selengkapnya

Bocoran, Xiaomi Siapkan Charger Cepat 120 Watt Terkecil di Dunia

27 hari lalu

Bocoran, Xiaomi Siapkan Charger Cepat 120 Watt Terkecil di Dunia

Xiaomi menyiapkan charger terkecil dengan pengisian daya cepat 120 Watt. Seperti apa teknologi yang dipakai?

Baca Selengkapnya

Sambaran Kilat ke Handphone Bisa Mematikan? Begini Penjelasan Ahli Petir ITB

53 hari lalu

Sambaran Kilat ke Handphone Bisa Mematikan? Begini Penjelasan Ahli Petir ITB

Ahli dan peneliti petir dari Institut Teknologi Bandung (ITB) mengatakan telepon seluler atau handphone tak menyebabkan penggunanya tersambar petir.

Baca Selengkapnya

Penghitungan Suara Berlarut-larut, Pemenang Pemilu Pakistan Belum Jelas

9 Februari 2024

Penghitungan Suara Berlarut-larut, Pemenang Pemilu Pakistan Belum Jelas

Hasil dari hanya segelintir kursi parlemen nasional Pakistan baru diumumkan dalam waktu 12 jam setelah pemungutan suara ditutup.

Baca Selengkapnya

Pakistan Blokir Layanan Telepon Seluler saat Pemilu Dimulai

8 Februari 2024

Pakistan Blokir Layanan Telepon Seluler saat Pemilu Dimulai

Pakistan pada Kamis 7 Februari 2024 menghentikan layanan telepon seluler di seluruh negeri sebelum pemilu

Baca Selengkapnya

Jaringan Komunikasi Milik Paltel Group di Gaza Sudah Pulih

21 Januari 2024

Jaringan Komunikasi Milik Paltel Group di Gaza Sudah Pulih

Jaringan komunikasi Paltel Group sudah pulih. Paltel Group adalah penyedia jasa komunikasi terbesar di Jalur Gaza

Baca Selengkapnya

POCO X6 5G Baru Hadir, Ponsel Pintar Pertama Usung Chipset Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2

17 Januari 2024

POCO X6 5G Baru Hadir, Ponsel Pintar Pertama Usung Chipset Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2

POCO X6 5G baru saja hadir di pasar global dan menjadi ponsel pintar pertama yang mengusung chipset Qualcomm Snapdragon 7s Gen 2.

Baca Selengkapnya

Daftar Ponsel Honor yang Update Perangkat Lunak Magic OS 8.0 Hari Ini hingga Mei 2024

11 Januari 2024

Daftar Ponsel Honor yang Update Perangkat Lunak Magic OS 8.0 Hari Ini hingga Mei 2024

Perusahaan Shenzhen Zhixin New Information Technology memperbarui perangkat lunak di ponsel Honor menjadi Magic OS 8.0.

Baca Selengkapnya

POCO C65 Diluncurkan, Didedikasikan untuk Kebutuhan Muda-mudi

4 Januari 2024

POCO C65 Diluncurkan, Didedikasikan untuk Kebutuhan Muda-mudi

POCO resmi meluncurkan produk ponsel pintar terbarunya POCO C65, yang didedikasikan untuk memenuhi kebutuhan muda mudi, dengan harga mulai Rp1,3 juta.

Baca Selengkapnya

Budi Arie Terbitkan Peraturan Menteri untuk Berantas Judi Online dan Judi Slot

15 September 2023

Budi Arie Terbitkan Peraturan Menteri untuk Berantas Judi Online dan Judi Slot

Instruksi Budi Arie di antaranya untuk melakukan upaya preventif dan proaktif guna memberantas berbagai macam konten judi online dan/atau judi slot.

Baca Selengkapnya