Bocoran Kloning Dynamic Island Milik Apple oleh Realme

Kamis, 23 Februari 2023 13:18 WIB

Apple iPhone 14 Pro and 14 Pro Max (Apple/GSM Arena)

TEMPO.CO, Jakarta - Realme mungkin akan menjadi pabrikan ponsel android pertama yang meng-klon Dynamic Island milik Apple. Sebuah bocoran animasi dan cuitan yang sudah dihapus kembali milik seorang eksekutif di perusahaan subbrand dari Oppo itu mengungkap kemungkinan tersebut.

Ini sebenarnya tidak terlalu mengejutkan. Seperti yang pernah diberitakan, Realme sudah mengatakan ke semua orang sejak September lalu kalau mereka akan meniru desain pengganti notch--rumah kamera depan dan Face ID--di iPhone 14 Pro. Diduga pula, sejak itu Realme mengerjakan apa yang disebut sebagai 'Kapsul Mini'.

Sebuah foto dalam tweet yang telah dihapus menunjukkan sebuah elemen UI berbentuk pil di bagian teratas layar dengan logo charging SuperVOOC Oppo dipampangkan di sana. Animasinya, yang dibagikan OnLeaks via Smartprix menunjukkan kapsul itu melebar dan menciut untuk memperlihatkan informasi status charging.

Sebelumnya, seri Huawei Nova 11 juga dikabarkan akan mengadopsi potongan layar berbentuk pil yang sama. Selama ini, Huawei menggunakan berbagai teknik punch-hole. Di Nova 11, Huawei disebut-sebut akan memposisikan kameranya di tengah pil tersebut, mirip dengan 'Dynamic Island' milik Apple.

Sementara itu, Dynamic Island orisinal milik Apple berkembang menjadi semacam wadah sejak meluncur bersama iPhone 14 Pro. Pulau ini, misalnya, menyediakan notifikasi atau alarm saat baterai AirPods melemah.

Advertising
Advertising

Tapi, Apple lebih menunggu banyak pembuat aplikasi pendukung dari pihak ketiga untuk memanfaatkannya menggunakan iOS 16.1 Live Activities API. Beberapa nama besar ada dalam daftar Apple.

Uber, misalnya, merilis pembaruan aplikasi yang membuat penggunanya bisa melihat beberapa hal, seperti berapa lama lagi waktu tempuh perjalanan tanpa harus membuka aplikasi. Informasinya bisa didapat via Dynamic Island.

Atau, Google Maps yang juga akan menambahkan dukungan untuk Live Activities support dalam beberapa bulan ke depan. Belum jelas bagaimana pemanfaatan Dynamic Island oleh Google tapi bisa saja sama seperti Apple Maps yang menyediakan arahan persimpangan demi persimpangan di pulau itu.

THE VERGE


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

13 menit lalu

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.

Baca Selengkapnya

Hasil Benchmark Huawei Pura 70 Ultra, Seberapa Kuat Chipset Kirin 9010?

1 hari lalu

Hasil Benchmark Huawei Pura 70 Ultra, Seberapa Kuat Chipset Kirin 9010?

Pengaturan inti sangat mirip dengan prosesor Kirin 9000 yang terdapat pada seri Huawei Mate 60 tetapi dengan beberapa perubahan kecil.

Baca Selengkapnya

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

2 hari lalu

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.

Baca Selengkapnya

Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

3 hari lalu

Huawei Kembali ke Posisi Atas Penguasa Pasar Ponsel di Cina

Honor dan Huawei menempati posisi pertama pangsa pasar ponsel pintar di negara asalnya, Cina., menurut IDC

Baca Selengkapnya

Siap Saingi iOS dan Android, Huawei Ajak Pengembang Ciptakan Native Apps untuk HarmonyOS

4 hari lalu

Siap Saingi iOS dan Android, Huawei Ajak Pengembang Ciptakan Native Apps untuk HarmonyOS

HarmonyOS adalah sistem operasi generasi terbaru Huawei yang dapat beroperasi pada berbagai perangkat pintar.

Baca Selengkapnya

Realme C65 5G akan Diluncurkan di India Pekan Ini, Berikut Spesifikasinya

5 hari lalu

Realme C65 5G akan Diluncurkan di India Pekan Ini, Berikut Spesifikasinya

Realme C65 5G dipastikan menjadi ponsel pertama di dunia yang ditenagai prosesor MediaTek Dimensity 6300.

Baca Selengkapnya

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

5 hari lalu

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

Luhut mengatakan Indonesia dan Cina telah sepakat untuk membentuk tim penggarapan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya

Baca Selengkapnya

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

6 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

8 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

Terpopuler: Presiden Jokowi tawarkan investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir minta BUMN batasi pembelian dolar.

Baca Selengkapnya

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

9 hari lalu

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.

Baca Selengkapnya