Siswi SMK Ini Banjir Order Merias Kuku, Raup Jutaan Rupiah untuk Lebaran

Reporter

Tempo.co

Editor

Devy Ernis

Selasa, 25 April 2023 16:41 WIB

Ilustrasi memilih ekstensi kuku. Freepik.com

TEMPO.CO, Jakarta - Momen Idulfitri 2023 membawa berkah bagi banyak orang, salah satunya bagi Helend Meylinda. Siswi SMK Negeri 27 Jakarta ini kebanjiran permintaan untuk menghias kuku atau nail art. Tak tanggung-tanggung omzet usaha Helend meningkat drastis dan menembus Rp 10 juta hanya dalam beberapa hari saja.

Dilansir dari laman Direktorat Jenderal Vokasi Kementerian Pendidikan, permintaan untuk menghias kuku mulai berdatangan sekitar 10 hari menjelang hari raya. Melalui Nail Art by Lens, order menghias kuku tidak hanya datang dari masyarakat Jakarta saja, tetapi juga dari Depok, Bekasi, dan juga Tangerang.

"Mungkin karena hari raya jadi orang-orang ingin terlihat cantik sempurna sampai ke kuku juga harus terlihat cantik," kata Helend yang mengaku sangat kewalahan menerima permintaan untuk menghias kuku dari para pelanggannya tersebut.

Dalam sehari, Helend rata-rata mampu menyelesaikan 12 riasan kuku pelanggannya. Helend biasanya mulai merias kukus sejak pukul 8 pagi hingga tengah malam. "Pernah sampai jam 2 pagi malah," kata Helend yang saat ini masih duduk di kelas XI, jurusan Tata Kecantikan SMKN 27 Jakarta.

Saking banyaknya orderan yang masuk melalui akun Instagramnya, Helend sampai terpaksa menolak permintaan untuk merias kuku. Menurut Helend, masih ada sekitar 200 lagi permintaan untuk merias kuku yang terpaksa ditolak karena tidak sanggup digarap ."Gimana lagi tangan saya juga terbatas," kata Helend.

Advertising
Advertising

Sebagian besar para pelanggan Helend meminta menggunakan kuku palsu. Sedangkan untuk tarif, Helend tidak mematok tarif khusus hari raya."Alhamdulilah lumayan, bisa dapat Rp 10 juta dalam 10 hari," kata Helend.

Adapun nail art merupakan seni mempercantik kuku dengan cara melukis dan menghias kuku. Kuku akan dihias dengan aneka warna, bentuk, dan aksesoris yang membuat kuku menjadi lebih cantik. Seni melukis dan merawat kuku sendiri memang menjadi salah satu kompetensi yang diajarkan di Jurusan Tata Kecantikan di SMK.

Usaha nail art milik Helend ini bukan usaha baru. Helend sudah memulai usahanya sejak Januari tahun lalu. Awalnya, usaha ini bermula dari hobi untuk menghias kukunya sendiri dan teman-temannya. Teman-teman Helend menyukai hasil karya Helend.

Selain pintar mengaplikasikan aneka bentuk kuku yang indah, pulasan nail art Helen juga rupanya bisa bertahan lama. Hal itulah yang membuat para pelanggannya suka karya Helend.

Dari lingkaran teman, pelanggan nail art terus bertambah. Pelanggannya meluas, bahkan Helend pernah diundang untuk mempercantik kuku penyanyi muda Keisya Levronka. “Alhamdulilah berkat kompetensi merias kuku ini saya bisa Lebaran dengan penghasilan sendiri,” kata Helend.

Pilihan Editor: Profil Ponpes Al-Zaytun yang Gelar Salat Id Jemaah Campur, Tertutup hingga Tuduhan NII

Berita terkait

Tertinggi dan Terketat, Peminat Vokasi Unair Meningkat Pesat untuk UTBK 2024

5 jam lalu

Tertinggi dan Terketat, Peminat Vokasi Unair Meningkat Pesat untuk UTBK 2024

Peminat vokasi Unair tinggi karena tahun ini jurusannya bisa ditaruh di pilihan pertama.

Baca Selengkapnya

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

4 hari lalu

Ramadan-Lebaran 2024, Tokopedia: Produk Kebutuhan Harian hingga Fesyen Paling Laris

E-Commerce Communications Director Shop Tokopedia, Nuraini Razak mengungkap tren belanja sepanjang Ramdan dan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

5 hari lalu

KAI Sebut Penjualan Tiket Kereta Kelas Suite Compartment dan Luxury Laris saat Libur Lebaran, Laku hingga 112 Persen

EVP of Corporate Secretary PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI Raden Agus Dwinanto Budiadji mengatakan penjualan tiket kereta api kelas Suite Class Compartment dan Luxury laris dibeli saat pelaksanaan angkutan masa Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

Permendikbud Nomor 1/2021 Soal Syarat Usia Peserta Didik Baru dari TK hingga SMA, Masuk SD Umur Berapa?

5 hari lalu

Permendikbud Nomor 1/2021 Soal Syarat Usia Peserta Didik Baru dari TK hingga SMA, Masuk SD Umur Berapa?

Setiap periode penerimaan peserta didik baru, usia masuk sekolah anak selalu jadi perbincangan. Berikut Permendikbud Nomor 1/2021 mengaturnya.

Baca Selengkapnya

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

6 hari lalu

Bawang Merah Rp 80 Ribu, Menteri Zulhas: Gara-gara Lebaran

Harga bawang merah naik hingga Rp 80 ribu per kilogram. Menteri Zulhas bilang gara-gara lebaran.

Baca Selengkapnya

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

6 hari lalu

Penumpang Commuter line di Masa Angkutan Lebaran Mencapai 20 Juta

PT Kereta Commuter Indonesia atau KCI mencatat total 20.944.000 penumpang commuter line selama masa angkutan Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

7 hari lalu

22 Hari Jadi Angkutan Lebaran, PT KAI Divre 1 Sumut Angkut 187.584 Penumpang

PT Kereta Api Indonesia (Persero) atau KAI resmi menutup pelaksanaan Angkutan Lebaran 2024 yang telah berlangsung selama 22 hari sejak 31 Maret.

Baca Selengkapnya

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

7 hari lalu

Terkini: OJK Beri Tips Kelola Keuangan untuk Emak-emak, Bulog Siap Jadi Pembeli Gabah Teknologi Cina di Kalimantan Tengah

Kepala Eksekutif OJK Friderica Widyasari Dewi memberikan sejumlah tips yang dapat diterapkan oleh ibu-ibu dalam menyikapi isi pelemahan rupiah.

Baca Selengkapnya

Hutama Karya Sebut Usai Lebaran, Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol Trans Sumatera Malah Lebih Tinggi

7 hari lalu

Hutama Karya Sebut Usai Lebaran, Kendaraan yang Melintasi Jalan Tol Trans Sumatera Malah Lebih Tinggi

Selama periode arus mudik dan balik Lebaran 2024 di Jalan Tol Trans Sumatera, PT Hutama Karya (Persero) mencatat 2,1 juta kendaraan melintas.

Baca Selengkapnya

Direktur BRI Tinjau Langsung Operasional Layanan Libur Lebaran

7 hari lalu

Direktur BRI Tinjau Langsung Operasional Layanan Libur Lebaran

Direktur Retail Funding and Distribution BRI, Andrijanto, meninjau operasional di Branch Office BRI Jakarta untuk memastikan performa layanan BRI selama periode libur lebaran.

Baca Selengkapnya