Prediksi Cuaca Hari Ini: BMKG Bilang Cerah Berawan, BRIN Sebut Clear Sky

Senin, 15 Mei 2023 09:08 WIB

Ilustrasi Ramalan Cuaca. fishershypnosis.com

TEMPO.CO, Jakarta - Prediksi cuaca hari ini, Senin 15 Mei 2023, dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) mengatakan kalau sebagian besar wilayah Indonesia akan cerah berawan. Di Pulau Jawa, misalnya, hanya satu kota besar yang berpotensi hujan ringan yakni Bandung pada malam nanti.

Di Pulau Sumatera, Kota Medan yang berpeluang hujan ringan nanti malam. Namun ada Kota Bengkulu yang diprediksi hujan dengan intensitas sedang pada malam hari ini, begitu juga dengan Bandar Lampung pada siang hari. Di Bandar Lampung pula, potensi meningkat menjadi hujan disertai petir pada malam harinya.

Beralih ke Kepulauan Bangka Belitung, Kota Pangkal Pinang berpeluang terjadi hujan dengan intensitas ringan. Sedangkan di Kepulauan Riau, Kota Tanjung Pinang masih mungkin hujan siang nanti sekalipun ringan saja.

Di Kalimantan, hanya Pontianak berpotensi hujan, itupun intensitas ringan. Untuk wilayah Indonesia Timur hanya Ambon serta Kota Jayapura diprediksi hujan dengan intensitas ringan.

Dalam keterangan terpisah, peneliti klimatologi di Pusat Riset Iklim dan Atmosfer BRIN, Erma Yulihastin, memprediksi senada. Menurutnya, wilayah Indonesia bahkan akan cerah karena minim awan.

Advertising
Advertising

Penyebabnya, Erma menunjuk kepada pergerakan Siklon Tropis Mocha di Teluk Benggala dan Siklon Tropis Fabien di Samudera Hindia bagian barat. Keduanya bergerak menjauhi Indonesia dengan menarik awan-awan yang ada.

"Dampak pergerakan kedua siklon menimbulkan Indonesia clear sky sehingga cuaca panas terik akan kita alami hingga beberapa hari mendatang," katanya lewat akun media sosialnya.

ANTARA

Pilihan Editor:

Pilihan Editor: Hanya Ada Tank Tua di Parade Militer Rusia, Hasil Impor Ulang dari Laos


Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

BRIN Undang Periset dan Mahasiswa Ikut Platform Kolaborasi Biologi Struktur untuk Gali Potensi Keanekaragaman Hayati

1 jam lalu

BRIN Undang Periset dan Mahasiswa Ikut Platform Kolaborasi Biologi Struktur untuk Gali Potensi Keanekaragaman Hayati

BRIN terus berupaya menemukan metode yang paling baru, efektif, dan efisien dalam proses pemurnian protein.

Baca Selengkapnya

BMKG Jelaskan Heatwave di Asia dan Suhu Panas Maksimum di Sumatera Utara

1 jam lalu

BMKG Jelaskan Heatwave di Asia dan Suhu Panas Maksimum di Sumatera Utara

Fenomena gelombang panas (heatwave) seperti yang baru saja membekap wilayah luas di daratan Asia terjadi karena terperangkapnya udara panas

Baca Selengkapnya

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia

2 jam lalu

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Sejumlah Perairan Indonesia

Masyarakat yang tinggal dan beraktivitas di pesisir sekitar area yang berpeluang terjadi gelombang tinggi agar tetap selalu waspada.

Baca Selengkapnya

10 Negara Terpanas di Dunia, Ada yang Mencapai 48,5 Derajat Celcius

3 jam lalu

10 Negara Terpanas di Dunia, Ada yang Mencapai 48,5 Derajat Celcius

Berikut ini deretan negara terpanas di dunia, sebagian besar adalah negara kepulauan yang suhu udaranya dipengaruhi oleh kenaikan suhu air laut.

Baca Selengkapnya

Teknologi Roket Semakin Pesat, Periset BRIN Ungkap Tantangan Pengembangannya

5 jam lalu

Teknologi Roket Semakin Pesat, Periset BRIN Ungkap Tantangan Pengembangannya

Sekarang ukuran roket juga tidak besar, tapi bisa mengangkut banyak satelit kecil.

Baca Selengkapnya

Peringatan Dini BMKG: Sejumlah Provinsi Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir

8 jam lalu

Peringatan Dini BMKG: Sejumlah Provinsi Berpotensi Hujan Lebat Disertai Petir

Potensi hujan signifikan terjadi karena kontribusi dari aktivitas Madden Julian Oscillation (MJO), Gelombang Kelvin dan Rossby Equatorial.

Baca Selengkapnya

Di Daratan Asia Gelombang Panas, BMKG: Indonesia Suhu Panas Biasa

16 jam lalu

Di Daratan Asia Gelombang Panas, BMKG: Indonesia Suhu Panas Biasa

Suhu panas muncul belakangan ini di Indonesia, setelah sejumlah besar wilayah daratan benua Asia dilanda gelombang panas (heat wave) ekstrem.

Baca Selengkapnya

Ketergantungan Impor 99 Persen, Peneliti BRIN Riset Jamur Penghasil Enzim

1 hari lalu

Ketergantungan Impor 99 Persen, Peneliti BRIN Riset Jamur Penghasil Enzim

Di Indonesia diperkirakan terdapat 200 ribu spesies jamur, yang di antaranya mampu memproduksi enzim.

Baca Selengkapnya

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Laut Jawa dan Samudra Hindia

1 hari lalu

BMKG: Potensi Gelombang Tinggi Hingga 2,5 Meter di Laut Jawa dan Samudra Hindia

Potensi gelombang tinggi di beberapa wilayah Indonesia dapat berisiko terhadap keselamatan pelayaran.

Baca Selengkapnya

Lima Besar Penyakit Akibat Polusi Udara di Indonesia, Apa Saja?

1 hari lalu

Lima Besar Penyakit Akibat Polusi Udara di Indonesia, Apa Saja?

Polusi udara yang erat kaitannya dengan tingginya beban penyakit adalah polusi udara dalam ruang (rumah tangga).

Baca Selengkapnya