Enggan Tergantung Nvidia, Microsoft Akan Luncurkan Chip AI Pertamanya Bulan Depan

Senin, 9 Oktober 2023 13:32 WIB

Logo Microsoft terlihat di Los Angeles, California A.S. pada Selasa, 7 November 2017. (ANTARA/REUTERS/Lucy Nicholson/am.)

TEMPO.CO, Jakarta - Microsoft dikabarkan akan meluncurkan chip kecerdasan buatan (AI) pertama produksi sendiri bulan depan. Kabar ini datang publikasi teknologi The Information. Usaha ini dilakukan untuk mengurangi ketergantungan menggunakan chip unit pemrosesan grafis (GPU) Nvidia, yang banyak diminati, namun terbatas pasokannya.

Chip AI Microsoft, yang diberi nama Athena, dirancang untuk server pusat data. “GPU ini diharapkan dapat bersaing dengan GPU H100 andalan Nvidia, yang saat ini digunakan oleh Microsoft dan penyedia cloud lainnya untuk mendukung model bahasa besar (LLM) dan aplikasi AI lainnya,” demikian dikutip dari Gizmochina, 8 Oktober 2023.

Kabar tentang Athena terdengar pertama kali pada April 2023. Chip tersebut diperkirakan akan diperkenalkan pada konferensi Microsoft Ignite yang dijadwalkan berlangsung pada 14-17 November 2023.

Perkembangan Athena terjadi pada saat permintaan chip AI meningkat. Model bahasa besar (LLM), khususnya, memerlukan banyak daya komputasi untuk dilatih dan dijalankan. Akibatnya, terjadi kelangkaan chip AI sehingga menaikkan harga produk.

OpenAI yang didukung Microsoft juga dilaporkan menjajaki kemungkinan mengembangkan chip AI miliknya sendiri. Dengan mengembangkan chip AI sendiri, mereka berharap dapat mengurangi ketergantungannya pada Nvidia dan pembuat chip lainnya.

Advertising
Advertising

Hal ini juga dapat membantu Microsoft memangkas biaya dan meningkatkan kinerja layanan cloud-nya. Microsoft terus berupaya meluncurkan fitur-fitur bertenaga AI di Bing, aplikasi Office, GitHub, dan di tempat lain.

Raksasa teknologi seperti Google dan Amazon juga dikabarkan mengembangkan chip AI mereka sendiri. Selain itu, tentu masih banyak perusahaan lain yang mengandalkan chip Nvidia untuk mendukung model bahasa besar terbaru. Hal ini menunjukkan bahwa pasar chip AI akan berkembang pesat.

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Survei Microsoft dan LinkedIn: Perusahaan Lebih Tertarik pada Karyawan dengan Keterampilan AI

2 jam lalu

Survei Microsoft dan LinkedIn: Perusahaan Lebih Tertarik pada Karyawan dengan Keterampilan AI

Penelitian Microsoft dan LinkedIn membuktikan korporasi kini lebih menginginkan pekerja dengan kemampuan AI. Budaya AI terus berkembang di kantoran.

Baca Selengkapnya

Bocoran Ungkap Laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 akan Ditenagai Chip Snapdragon X Plus

3 jam lalu

Bocoran Ungkap Laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 akan Ditenagai Chip Snapdragon X Plus

Gambar laptop Laptop Lenovo IdeaPad Slim 5 mengonfirmasi perangkat tersebut ditenagai oleh chipset Snapdragon X Plus.

Baca Selengkapnya

Gelar Kompetisi Drone Tempur Loyal Wingman, Angkatan Udara Amerika Pilih 2 Finalis Ini

1 hari lalu

Gelar Kompetisi Drone Tempur Loyal Wingman, Angkatan Udara Amerika Pilih 2 Finalis Ini

Kompetisi drone tempur ini telah menyisihkan tiga perusahaan teknologi militer dirgantara raksasa--Boeing, Lockheed-Martin, dan Northrup-Grumman.

Baca Selengkapnya

Serba-serbi Wonderland yang akan Tayang 5 Juni 2024

1 hari lalu

Serba-serbi Wonderland yang akan Tayang 5 Juni 2024

Setelah pertama kali diumumkan pada 2020, jadwal tayang film Wonderland garapan sutradara Kim Tae Yon akhirnya rilis

Baca Selengkapnya

Seberapa Bergantung China Terhadap Teknologi Kecerdasan Buatan Amerika Serikat?

2 hari lalu

Seberapa Bergantung China Terhadap Teknologi Kecerdasan Buatan Amerika Serikat?

Langkah Departemen Perdagangan AS ditujukan untuk mengekspor model kecerdasan buatan atau AI berpemilik ataukah sumber tertutup?

Baca Selengkapnya

Samsung Beberkan Rahasia Dapur Pengembangan Galaxy AI, Ternyata Begini Prosesnya

2 hari lalu

Samsung Beberkan Rahasia Dapur Pengembangan Galaxy AI, Ternyata Begini Prosesnya

Debut Samsung Galaxy AI sukses membuat perusahaan teknologi global berlomba-lomba mengembangkan perangkat berbasis kecerdasan buatan

Baca Selengkapnya

Cocok untuk Syuting Video Ekstrem, Segini Harga Gimbal Feiyu Scrop Mini 2 yang Baru Debut di Pasaran

2 hari lalu

Cocok untuk Syuting Video Ekstrem, Segini Harga Gimbal Feiyu Scrop Mini 2 yang Baru Debut di Pasaran

Gimbal Feiyu Scrop Mini 2 diklaim cocok untuk syuting video dengan gerakan ekstre. Perangkat penyeimbang yang dilengkapi pelacakan objek berbasis AI.

Baca Selengkapnya

Terjemahan Manga Menggunakan Jasa Perusahaan AI Orange

3 hari lalu

Terjemahan Manga Menggunakan Jasa Perusahaan AI Orange

AI Orange memiliki kemampuan membaca manga lewat analisis gambar dan pengenalan karakter. Manga diterjemahkan ke Bahasa Inggris dan Cina.

Baca Selengkapnya

Perusahaan Rintisan Ini Terjemahkan Manga Jepang dengan AI, Bagaimana Cara Kerjanya?

3 hari lalu

Perusahaan Rintisan Ini Terjemahkan Manga Jepang dengan AI, Bagaimana Cara Kerjanya?

Startup Jepang, Orange, memakai AI untuk alih bahasa berbagai manga atau komik ke dalam berbagai bahasa. Salah satu upaya menangkal pembajakan.

Baca Selengkapnya

Cara Menggunakan Google Bard AI dan Fiturnya, Jadi Saingan ChatGPT?

3 hari lalu

Cara Menggunakan Google Bard AI dan Fiturnya, Jadi Saingan ChatGPT?

Google meluncurkan AI terbaru bernama Bard AI atau Google Gemini. Ini cara menggunakan Bard AI atau Google Gemini dan fiturnya.

Baca Selengkapnya