Seribuan Mahasiswa UPI Lolos Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat

Kamis, 26 Oktober 2023 07:07 WIB

Universitas Pendidikan Indonesia (UPI). Kredit: Wikipedia

TEMPO.CO, Jakarta - Sebanyak 1.155 mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia atau UPI mengikuti Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat yang tersebar di 124 mitra tempat magang. Masa magang itu berlangsung sejak Agustus 2023 hingga Januari 2024.

“Jumlah mahasiswa UPI yang lolos magang itu kedua terbanyak se-Indonesia,” kata Yusi Riksa Yustiana, Kepala Badan Bimbingan dan Konseling dan Pengembangan Karir UPI, Rabu, 25 Oktober 2023.

Program unggulan dari Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset dan Teknologi itu dibuka setiap enam bulan sekali. Secara aturan kementerian, kata Yusi, Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat bisa diikuti mahasiswa sejak semester lima.

Namun kebijakan di UPI, magang kerja itu mulai dari semester enam hingga mahasiswa masih punya masa studi. “Magang berlangsung satu semester atau enam bulan dengan konversi 60 satuan kredit semester atau SKS,” kata Yusi.

Pendaftar pada program magang bersertifikat itu pada semester ini di UPI sebanyak 2.749 mahasiswa. Tapi hanya 1.155 orang yang lolos atau sekitar 42 persen. Mereka yang tidak lolos, menurut Yusi, mengikuti program unggulan lain, seperti Kampus Mengajar, pertukaran mahasiswa, magang penelitian di Badan Riset Inovasi Nasional, Wirausaha Merdeka.

Advertising
Advertising

Kali ini, Yusi mengatakan pendaftar program Magang dan Studi Independen Bersertifikat dari mahasiswa se-Indonesia berjumlah 25.952 orang. Adapun kuotanya hanya menerima 25.837 mahasiswa, yaitu 11.552 orang untuk magang dan 14.285 pendaftar studi independen dengan melibatkan lebih dari 1.200 mitra tempat magang.

Yusi berharap mahasiswa yang mengikuti kegiatan itu mendapatkan sertifikat yang berguna untuk memperoleh pekerjaan lebih cepat dan layak. Selain itu, memiliki akses untuk memperoleh pekerjaan dan penghasilan yang lebih baik serta pengalaman bagi mereka sendiri.

“Mahasiswa juga diharapkan memiliki peningkatan kemampuan hard skill dan soft skill,” kata Yusi.

Sementara itu, menurut Wakil Rektor Bidang Pendidikan dan Kemahasiswaan UPI Didi Sukyadi, Program Magang dan Studi Independen Bersertifikat memberikan kesempatan kepada mahasiswa untuk melakukan magang kerja dan riset proyek akhir di perusahaan atau institusi lain. Keuntungan dari magang itu adalah mahasiswa peserta akan mendapat sertifikat yang nantinya menjadi kekuatan saat melamar pekerjaan. “Mereka akan memiliki akses untuk memperoleh pekerjaan,” ujarnya.

Pilihan Editor: UPI Libatkan 287 Orang Praktisi Sebagai Dosen di Kampus Semester ini

Berita terkait

Mengenal IHA, Badan Baru yang Diluncurkan Kemendikbudristek

4 jam lalu

Mengenal IHA, Badan Baru yang Diluncurkan Kemendikbudristek

Dilansir dari laman Kemendikbudristek, salah satu langkah pertama yang telah dilakukan IHA adalah memperbarui Museum Song Terus di Pacitan, Jawa Timur

Baca Selengkapnya

JPPI Minta Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 Dicabut: Sumber UKT Naik

4 jam lalu

JPPI Minta Permendikbud Nomor 2 Tahun 2024 Dicabut: Sumber UKT Naik

JPPI mendesak Permendikbudristek Nomor 2 Tahun 2024 tentang Standar Satuan Biaya Operasional Pendidikan Tinggi (SSBOPT) pada PTN dicabut

Baca Selengkapnya

Alasan Kemendikbudristek Buka Jalur Mandiri

5 jam lalu

Alasan Kemendikbudristek Buka Jalur Mandiri

Kemendikbudristek menjelaskan alasan pemerintah membuka jalur seleksi mandiri untuk penerimaan mahasiswa baru masuk perguruan tinggi.

Baca Selengkapnya

BEM SI Masih Lihat Situasi soal Rencana Aksi Tolak UKT Mahal

9 jam lalu

BEM SI Masih Lihat Situasi soal Rencana Aksi Tolak UKT Mahal

BEM SI ingin segera melakukan diskusi dengan Kemendikbudristek sehingga melahirkan kebijakan untuk menyelesaikan masalah UKT.

Baca Selengkapnya

BEM SI Minta Pemerintah Cabut Permendikbudristek 2/2024 tentang UKT

10 jam lalu

BEM SI Minta Pemerintah Cabut Permendikbudristek 2/2024 tentang UKT

BEM SI ingin segera melakukan diskusi dengan Kemendikbudristek sehingga melahirkan kebijakan untuk menyelesaikan masalah UKT

Baca Selengkapnya

Komisi X DPR Bakal Evaluasi Study Tour usai Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok

1 hari lalu

Komisi X DPR Bakal Evaluasi Study Tour usai Kecelakaan Bus SMK Lingga Kencana Depok

Komisi X DPR akan meninjau kembali sejauh mana output study tour terhadap pengembangan pendidikan siswa usai kecelakaan bus SMK LIngga Kencana

Baca Selengkapnya

Kemendikbudristek Nilai Pandangan Subsidi Silang dalam UKT Tidak Tepat

1 hari lalu

Kemendikbudristek Nilai Pandangan Subsidi Silang dalam UKT Tidak Tepat

Mahasiswa mampu yang mendapatkan UKT kelompok terakhir artinya membiayai biaya secara mandiri. Ia tak membantu mahasiswa kurang mampu.

Baca Selengkapnya

UIN Sebut UKT Naik Akibat Inflasi, Kemendikbudristek: Itu Keliru

2 hari lalu

UIN Sebut UKT Naik Akibat Inflasi, Kemendikbudristek: Itu Keliru

Kemendikbudristek merespons soal UIN Syarif Hidayatullah Jakarta yang menyatakan, kenaikan Uang Kuliah Tunggal (UKT) dipengaruhi oleh inflasi

Baca Selengkapnya

Kemendikbudristek Bilang Kampus Dibebaskan Tentukan Kelompok UKT, Kecuali Kelompok 1 dan 2

2 hari lalu

Kemendikbudristek Bilang Kampus Dibebaskan Tentukan Kelompok UKT, Kecuali Kelompok 1 dan 2

Bila sudah memenuhi kedua kelompok itu, perguruan tinggi diberi kebebasan menentukan jumlah kelompok dan tarif tiap kelompok UKT.

Baca Selengkapnya

Kemendikbud Akui Masih Ada Kasus UKT yang Tak Sesuai dengan Ekonomi Mahasiswa

3 hari lalu

Kemendikbud Akui Masih Ada Kasus UKT yang Tak Sesuai dengan Ekonomi Mahasiswa

Kemendikbud mengakui, masih terdapat kasus adanya ketidaksesuaian antara UKT yang harus dibayarkan dengan kemampuan ekonomi mahasiswa

Baca Selengkapnya