Wamenkumham Eddy Hiariej Terseret Korupsi, UGM : Sudah Bukan Bagian Kami

Rabu, 15 November 2023 17:20 WIB

Wamenkumham Edward Omar Sharief Hiariej alias Eddy Hiariej hadir untuk memberikan klarifikasi atas pelaporan dan pengaduan terhadap dirinya, di bagian Pengaduan Masyarakat KPK, Jakarta, Senin, 20 Maret 2023. Akibat laporan itu, Sugeng pun dilaporkan balik oleh asisten Eddy bernama Yogi Arie Rukmana ke Bareskrim Mabes Polri. TEMPO/Imam Sukamto

TEMPO.CO, Yogyakarta - Sosok Wakil Menteri Hukum dan HAM (Wamenkumham) Edward Omar Sharif Hiariej atau Eddy Hiariej belakangan menjadi sorotan atas kasus dugaan korupsi yang melilitnya. Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) telah menetapkan Eddy dalam kasus dugaan gratifikasi.

Sebelum menjabat Wamenkumham pada Desember 2020 silam, Eddy Hiariej dikenal sebagai pakar hukum dari Universitas Gadjah Mada (UGM) bergelar profesor. Guru besar ilmu hukum pidana itu menjadi dosen di UGM sejak 1999 dan pernah menjadi Asisten Wakil Rektor Bidang Kemahasiswaan UGM 2002-2007. Lantas, bagaimana status kepegawaian Eddy saat ini di UGM ?

“Pak Eddy ketika diangkat menjadi Wamenkumham, seminggu atau dua minggu kemudian status kepegawaian langsung dipindah,” kata kata Sekretaris UGM Andi Sandi saat dihubungi Tempo pada Rabu, 15 November 2023.

Andi menuturkan, saat masih bertugas atau mengajar di UGM, status kepegawaian Eddy di bawah Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi atau Kemendikbudristek. Namun, setelah ditunjuk menjadi Wamenkumham, status kepegawaiannya menjadi di bawah Kementerian Hukum dan Ham atau Kemenkumham.

“Jadi status Pak Eddy sama persis dulu zamannya Mas Denny (Mantan Wamenkumham Denny Indrayana), saat jadi Wamenkumham status kepegawaiannya juga dipindah karena masuk pada posisi struktural pemerintahan,” kata dia. “Jadi kalau ditanya status Eddy di UGM, dia sudah bukan (bagian pegawai) di UGM saat ini."

Advertising
Advertising

Sehingga, kata Andi, jika ada pertanyaan apakah Eddy diberhentikan atau tidak terkait kasus yang menyeretnya saat ini, bukan kewenangan UGM. Eddy, sepengetahuan Andi, kadang turut sebagai tamu memberi kuliah umum, namun tidak sampai mengeluarkan nilai karena bukan dosen.

Andi yang merupakan teman satu angkatan Eddy menuturkan sebagai seorang kolega, Eddy memang masih berhubungan dengan rekan-rekannya di kampus. “Eddy itu (masih berkomunikasi) Kamis malam minggu lalu, kami ya support sebagai teman (atas kasusnya), tapi bukan berarti terus support mendukung (perbuatannya),” kata dia.

Pilihan Editor: Kisah Anak Buruh Bangunan yang Jago Silat, Raih Beasiswa KIP Kuliah di FH Unud

Berita terkait

KPK Masih Kumpulkan Alat Bukti Baru untuk Kembali Tetapkan Eks Wamenkumham Eddy Hiariej sebagai Tersangka

3 jam lalu

KPK Masih Kumpulkan Alat Bukti Baru untuk Kembali Tetapkan Eks Wamenkumham Eddy Hiariej sebagai Tersangka

Johanis Tanak mengatakan dalam penyidikan baru tersebut KPK akan mencari bukti untuk penetapan tersangka.

Baca Selengkapnya

Hari Susu Dunia, UGM Siap Pecahkan Rekor MURI Minum 11.690 Susu oleh Mahasiswa

23 jam lalu

Hari Susu Dunia, UGM Siap Pecahkan Rekor MURI Minum 11.690 Susu oleh Mahasiswa

Fakultas Peternakan (Fapet) Universitas Gadjah Mada (UGM) siap pecahkan rekor MURI minum 11.690 susu oleh mahasiswa pada peringatan hari susu sedunia.

Baca Selengkapnya

UKT Prodi Kedokteran Mahal: Berikut Besaran UKT Secara Umum di 5 Kampus

1 hari lalu

UKT Prodi Kedokteran Mahal: Berikut Besaran UKT Secara Umum di 5 Kampus

UKT bagi mahasiswa Kedokteran dikenal paling mahal di antara jurusan lain. Ternyata hal ini bergantung pada kebutuhan terhadap alat praktik, lokasi kampus, dan lainnya.

Baca Selengkapnya

5 Kampus Negeri yang Mengalami Kenaikan Biaya Kuliah di 2024

1 hari lalu

5 Kampus Negeri yang Mengalami Kenaikan Biaya Kuliah di 2024

Kenaikan biaya kuliah itu menuai protes dari kalangan mahasiswa, seperti UGM, Unsoed, dan ITB.

Baca Selengkapnya

UGM Sediakan Kuota 1.010 Calon Mahasiswa untuk 26 Prodi Jalur International Undergraduate Program

1 hari lalu

UGM Sediakan Kuota 1.010 Calon Mahasiswa untuk 26 Prodi Jalur International Undergraduate Program

UGM menyediakan kuota 1.010 calon mahasiswa baru melalui jalur International Undergraduate Program (IUP) pada 2024.

Baca Selengkapnya

Cegah Sindikat Joki di UTBK SNBT 2024, UPN Veteran Jatim dan UGM Lakukan Ini

2 hari lalu

Cegah Sindikat Joki di UTBK SNBT 2024, UPN Veteran Jatim dan UGM Lakukan Ini

Isu sindikat joki kembali mewarnai pelaksanaan UTBK SNBT tahun ini. Berikut cara UPN Jatim dan UGM mencegahnya.

Baca Selengkapnya

Kisah Anak Buruh Tani Korban Tsunami Palu Lulus S2 UGM Berkat LPDP

3 hari lalu

Kisah Anak Buruh Tani Korban Tsunami Palu Lulus S2 UGM Berkat LPDP

Cerita Heni Ardianto, lulusan prodi Magister Sains Manajemen FEB Universitas Gadjah Mada (UGM) dengan IPK 3,72 asal Sulawesi Tengah.

Baca Selengkapnya

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

3 hari lalu

Inovasi Desain Jembatan dari Unej Menang di Singapura, Ungguli UGM, ITS, NTU, dan ITB

Tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej)menangi kompetisi gelaran Nanyang Technological University (NTU) Singapura.

Baca Selengkapnya

Cara UGM Cegah Peserta UTBK-SNBT Pakai Joki dan Lakukan Kecurangan

4 hari lalu

Cara UGM Cegah Peserta UTBK-SNBT Pakai Joki dan Lakukan Kecurangan

Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berbasis Tes (UTBK-SNBT) di Kampus UGM diikuti sebanyak 18.726 peserta.

Baca Selengkapnya

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

5 hari lalu

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

Topik tentang mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut tranparansi biaya pendidikan menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya