Jokowi Kirim Mobil SMK di Kupang, 'Anak NTT Sangat Mencintaimu'

Reporter

Antara

Editor

Sunu Dyantoro

Rabu, 6 Desember 2023 12:50 WIB

Presiden Joko Widodo mendapat gelas bergambar foto bersama Ibu Negara Iriana saat mengunjungi SMK Negeri 5 Kupang, Nusa Tenggara Timur, pada Rabu, 6 Desember 2023. Dokumentasi Biro Pers Sekretariat Presiden

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi mengirimkan satu unit kendaraan roda empat untuk SMK Negeri 5 Kota Kupang, Provinsi NTT, untuk mendukung praktik pembelajaran siswa di sekolah itu.

"Tadi saya melihat di beberapa jurusan praktiknya bagus, tapi yang di Otomotif yang dipakai masih mobil lama, hari ini saya akan kirim mobil baru, satu. Yang kedua juga saya akan kirim nanti untuk alat mesin yang di Perkayuan,” kata Presiden di Kupang, Rabu, 6 Desember 2023.

Hal ini disampaikannya saat melanjutkan kunjungan kerja hari ketiganya di Kota Kupang. Di SMK Negeri 5 Kota Kupang Presiden meninjau fasilitas pembelajaran yang ada di sekolah itu.

Presiden juga berpesan agar para siswa dapat terus belajar dengan baik dan berhati-hati saat melaksanakan praktik pembelajaran.

“Terus belajar, kemudian juga kalau pas praktik hati-hati, jangan lupa ibadah dan olahraga,” ungkapnya.

Advertising
Advertising

Tiba sekira pukul 08.10 WITA, Presiden disambut oleh para siswa dengan nyanyian "Sedon Lewa Papa". Setelahnya, Presiden melanjutkan peninjauan ke sejumlah ruangan kelas, di antaranya adalah kelas program keahlian Teknik Otomotif, Desain Komunikasi Visual (DKV), hingga Teknik Energi Terbarukan.

Gedor, siswa kelas 11 Teknik Otomotif bercerita bahwa saat Presiden menghampiri kelasnya, dirinya tengah mengerjakan proses pembersihan katup.

“Pak Jokowi tanya lagi ngapain di sini? Kami bilang lagi proses pembersihan katup agar tidak terjadi kebocoran,” jelasnya.

Gedor pun merasa bahagia karena Presiden Jokowi menyampaikan bahwa akan memberikan mobil baru untuk kebutuhan pembelajaran di kelasnya.

“Bahagia sekali dan sangat berterima kasih kepada bapak Presiden karena memberi kami mobil baru di SMK 5 ini,” ungkapnya.

Sementara itu, saat meninjau ruangan kelas DKV, tampak para siswa memberikan sebuah gelas yang bergambarkan foto Presiden beserta Ibu Iriana Joko Widodo. Yulita, siswa yang membuat desain gelas tersebut mengungkapkan bahwa Presiden terlihat senang menerima gelas dari dirinya.

“Kami membuat gelas dan menempelkan foto bapak dan istri bapak, kata-kata kami: Presiden, kami anak NTT sangat mencintaimu,” cerita Yulita.

Pilihan Editor: Ini Asam Folat dan Asam Sulfat yang Bikin Gibran Keliru Soal Ibu Hamil

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Berita terkait

Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

1 jam lalu

Respons KSP Ihwal Jokowi Tunjuk Grace Natalie dan Juri Ardiantoro sebagai Staf Khusus Presiden

Tenaga Ahli Utama KSP Ali Mochtar Ngabalin belum mengetahui di bidang apa Grace Natalie dan Juri Ardiantoro akan ditugaskan.

Baca Selengkapnya

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

1 jam lalu

Rumah Dinas Menteri di IKN Bisa Ditambah Jika Prabowo Bentuk Kementerian Baru, Pengamat: Pemborosan Anggaran

Satgas Pelaksana Pembangunan Infrastruktur IKN menyebut rumah dinas menteri di IKN bisa ditambah jika presiden terpilih Prabowo Subianto membentuk kementerian baru. Pengamat menilai hal ini sebagai bentuk pemborosan anggaran.

Baca Selengkapnya

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

2 jam lalu

Kritik PDIP Tak Undang Jokowi ke Rakernas, Noel Kutip Puisi Soekarno

Noel mengutip puisi karya Presiden Pertama RI Soekarno, untuk mengkritik PDIP yang tidak mengundang Jokowi di Rakernas

Baca Selengkapnya

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

6 jam lalu

Terkini: Jokowi Sampai Pimpin Rapat Khusus Sebelum Revisi Permendag 36/2023 Terbit, Pabrik Smelter Nikel Meledak Lagi Kali Ini Milik PT KFI

Presiden Jokowi sampai memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Peraturan Menteri Perdagangan atau Permendag 36/2023.

Baca Selengkapnya

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

7 jam lalu

9 Mantan Komisioner KPK Kirim Surat ke Jokowi soal Kriteria Pansel KPK

Pemilihan Pansel KPK patut menjadi perhatian karena mereka bertugas mencari figur-figur komisioner dan Dewan Pengawas KPK mendatang.

Baca Selengkapnya

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

8 jam lalu

Pansel KPK Tuai Perhatian dari Sejumlah Kalangan, Istana dan DPR Beri Respons

Pembentukan Pansel Capim KPK menuai perhatian dari sejumlah kalangan. Pihak Istana dan DPR beri respons ini.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sampai Pimpin Rapat Revisi Ketiga Permendag 36/2023, Ada Apa?

8 jam lalu

Jokowi Sampai Pimpin Rapat Revisi Ketiga Permendag 36/2023, Ada Apa?

Presiden Jokowi memimpin rapat khusus sebelum diterbitkannya revisi ketiga Permendag 36/2023tentang larangan pembatasan barang impor.

Baca Selengkapnya

Jokowi Tak Diundang ke Rakernas PDIP, Pengamat Sebut Hukuman Politik

13 jam lalu

Jokowi Tak Diundang ke Rakernas PDIP, Pengamat Sebut Hukuman Politik

Djarot mengatakan Jokowi dan Ma'ruf tidak diundang ke Rakernas PDIP lantaran keduanya sedang sibuk dan menyibukkan diri.

Baca Selengkapnya

Jokowi Revisi Aturan Impor agar Ribuan Kontainer Barang Tak Menumpuk di Pelabuhan, Ini Poin-poin Ketentuannya

13 jam lalu

Jokowi Revisi Aturan Impor agar Ribuan Kontainer Barang Tak Menumpuk di Pelabuhan, Ini Poin-poin Ketentuannya

Menteri Airlangga mengatakan ada beberapa poin dalam Peraturan Menteri Perdagangan Nomor 8 Tahun 2024 yang direvisi oleh Peresiden Jokowi. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Bos BPJS Kesehatan soal Penerapan Perbedaan Kelas Saat Ini: Mau-maunya Rumah Sakit Sendiri

14 jam lalu

Bos BPJS Kesehatan soal Penerapan Perbedaan Kelas Saat Ini: Mau-maunya Rumah Sakit Sendiri

Dirut BPJS Kesehatan Ali Ghufron Mukti menjelaskan empat pengertian dari KRIS yang masih dibahas bersama dengan DPR dan lembaga terkait.

Baca Selengkapnya