Pesan Epidemiolog untuk Cegah Penularan Penyakit Saat Libur Akhir Tahun

Reporter

Tempo.co

Minggu, 31 Desember 2023 12:07 WIB

Wisatawan bermain motor roda empat di Pantai Anyer, Kabupaten, Serang, Banten, Minggu 25 Desember 2022. Objek wisata di sepanjang Pantai Anyer kembali ramai dikunjungi wisatawan yang mengisi libur akhir tahun setelah sebelumnya sempat sepi dampak pandemi COVID-19. ANTARA FOTO/Asep Fathulrahman

TEMPO.CO, Jakarta - Momentum libur akhir tahun menjadi kesempatan bagi masyarakat untuk bepergian dan menghabiskan waktu bersama keluarga. Namun momentum ini juga bisa menjadi peluang penyebaran penyakit menular, seperti Covid-19.

Kasus Covid-19 di Indonesia dilaporkan meningkat pada akhir tahun ini meski tidak signifikan. Jumlah kasus aktif sebanyak 2.606 per 30 Desember 2023 pukul 16.00 WIB.

Berkaitan dengan itu, Epidemiolog Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga atau Unair Laura Navika Yamani mengatakan peningkatan kasus terjadi karena munculnya varian baru yang masih termasuk dalam turunan Omicron. “Memang dalam kondisi pergantian tahun, liburan Natal dan Tahun Baru ini faktor-faktor yang mempengaruhi terutama kalau Covid itu kan kalau ada peningkatan mobilitas kemungkinan ada peningkatan kasus dari Covid," kata dia dikutip dari laman Unair, Sabtu, 30 Desember 2023.

Meski begitu, Laura menilai varian baru Covid-19 itu masih mampu dikenali oleh sistem imun dalam tubuh. Adapun jika ada peningkatan kasus karena varian baru tidak akan berdampak pada keparahan hingga kematian pada individu.

Namun, Laura meminta masyarakat tetap waspada dan memerhatikan protokol kesehatan. Saat berinteraksi dengan orang lain di tempat umum sebaiknya masyarakat menerapkan protokol kesehatan sesuai anjuran. Pun ketika melakukan mobilisasi serta keadaan apabila kesehatan tubuh kurang baik.

Advertising
Advertising

“Jadi kalau kondisi tubuh enggak fit, tubuh ada gejala Covid ya seharusnya kita antisipasinya adalah pakai masker. Jadi supaya tidak menyebarkan ke orang lain” kata Laura.

Hal yang tak kalah penting adalah melakukan vaksinasi. Sesuai dengan tujuan utama dari vaksinasi adalah untuk mencapai health community (kekebalan komunitas).

“Karena kita tau tidak semua masyarakat bisa divaksin, jadi dengan menciptakan kekebalan komunitas semakin banyak orang yang mendapatkan vaksin jadi kita melindungi kelompok minoritas yang mereka tidak bisa divaksin karena kondisi kesehatan” kata Laura.

Sealin itu, Laura menyarankan masyarakat untuk memerhatikan kondisi kesehatan, kondisi lingkungan, musim pancaroba, dan tujuan dari liburan. “Diperhatikan kondisi lingkungannya. Jadi kapan kita menerapkan prokes, kalau crowded kemudian di sekitar kita banyak yang batuk-batuk dan mereka enggak pakai prokes gitu. Ya sudah dari kita yang kemudian aware untuk bisa menerapkan prokes," kata dia.

Peralihan musim atau pancaroba seperti saat ini juga dapat memicu terjadinya infeksi. Maka, Laura mengingatkan masyarakat untuk meningkatkan imunitas individu.

Laura menyampaikan ada beberapa kegiatan yang dapat dilakukan selama liburan untuk menjaga imunitas tetap baik. “Misalkan mengkonsumsi vitamin, kemudian makan makanan yang sehat bergizi, kemudian juga banyak istirahat jadi tidak diforsir untuk liburan ke banyak lokasi," kata dia.

Pilihan Editor: Kemenkes: Dua Pasien Covid Omicron JN.1 di Batam Meninggal Dunia

Berita terkait

Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

2 hari lalu

Vaksin AstraZeneca Tidak Diedarkan Lagi di Dunia, Begini Dampaknya untuk Indonesia

Epidemiolog menilai penarikan stok vaksin AstraZeneca dari pasar global tak berpengaruh terhadap penanganan Covid-19 saat ini.

Baca Selengkapnya

Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

3 hari lalu

Ramai soal Efek Samping Langka AstraZeneca, Begini Cara Cek Jenis Vaksin Covid-19 yang Pernah Diterima

Pengecekan status dan jenis vaksin Covid-19 bisa dicek melalui aplikasi SatuSehat

Baca Selengkapnya

Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

3 hari lalu

Bukan Akibat Efek Samping, Ini Kata AstraZeneca yang Tarik Stok Vaksin Covidnya di Dunia

Perusahaan farmasi AstraZeneca telah memutuskan menarik stok vaksin Vaxzefria dari seluruh dunia. Waktunya bareng dengan sidang gugatan.

Baca Selengkapnya

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

6 hari lalu

Viral Efek Samping Vaksin AstraZeneca, Guru Besar FKUI Sebut Manfaatnya Jauh Lebih Tinggi

Pada 2021 lalu European Medicines Agency (EMA) telah mengungkap efek samping dari vaksinasi AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

8 hari lalu

Gejala Baru pada Pasien DBD yang Dialami Penyintas COVID-19

Kemenkes mendapat beberapa laporan yang menunjukkan perubahan gejala pada penderita DBD pascapandemi COVID-19. Apa saja?

Baca Selengkapnya

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

8 hari lalu

Selain AstraZeneca, Ini Daftar Vaksin Covid-19 yang Pernah Dipakai Indonesia

Selain AstraZeneca, ini deretan vaksin Covid-19 yang pernah digunakan di Indonesia

Baca Selengkapnya

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

9 hari lalu

Heboh Efek Samping AstraZeneca, Pernah Difatwa Haram MUI Karena Kandungan Babi

MUI sempat mengharamkan vaksin AstraZeneca. Namun dibolehkan jika situasi darurat.

Baca Selengkapnya

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

9 hari lalu

Komnas PP KIPI Sebut Tidak Ada Efek Samping Vaksin AstraZeneca di Indonesia

Sebanyak 453 juta dosis vaksin telah disuntikkan ke masyarakat Indonesia, dan 70 juta dosis di antaranya adalah vaksin AstraZeneca.

Baca Selengkapnya

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

9 hari lalu

Pembekuan Darah Usai Vaksinasi AstraZeneca, Epidemiolog: Kasusnya Langka dan Risiko Terkena Minim

Pasien pembekuan darah pertama yang disebabkan oleh vaksin AstraZeneca adalah Jamie Scott.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

9 hari lalu

Fakta-fakta Vaksin AstraZeneca: Efek Samping, Kasus Hukum hingga Pengakuan Perusahaan

Astrazeneca pertama kalinya mengakui efek samping vaksin Covid-19 yang diproduksi perusahaan. Apa saja fakta-fakta seputar kasus ini?

Baca Selengkapnya