Tiga Kategori ini Wajib Buat Akun SNPMB 2024, Simak Penjelasan dan Caranya

Senin, 1 Januari 2024 12:46 WIB

Logo SNPMB.

TEMPO.CO, Jakarta - Panitia Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru atau SNPMB 2024 mengingatkan kewajiban membuat akun di portal SNPMB. Akun ini menjadi salah satu syarat krusial yang wajib dimiliki oleh sekolah dan siswa. Poin ini menjadi kunci awal bagi calon mahasiswa baru 2024 untuk dapat mengikuti rangkaian seleksi secara keseluruhan.

Siapa saja yang wajib membuat akun di portal SNPMB?

Setidaknya terdapat tiga kategori yang harus membuat akun SNPMB agar dapat mengikuti seleksi, di antaranya:

1. Sekolah

Sekolah yang belum memiliki akun SNPMB untuk mendaftarkan siswa-siswanya dalam Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) 2024 harus membuat akun terlebih dahulu. Sekolah wajib memasukkan data pribadi dan nilai siswa sebagai landasan penentuan siswa eligible. Apabila sekolah tidak memiliki akun, artinya seluruh siswanya tidak dapat mengikuti SNBP 2024.

2. Siswa lulusan 2024

Advertising
Advertising

Setelah sekolah memasukkan data siswa secara keseluruhan melalui akun SNPMB sekolah, maka siswa lulusan tahun 2024 wajib membuat akun pribadi di portal SNPMB. Akun ini akan digunakan untuk mendaftar pada jalur SNBP dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT).

3. Siswa gap year dan lulusan 2022 & 2023 (khusus SNBT)

Meskipun telah membuat akun di tahun sebelumnya, para alumni yang akan mengikuti SNBT 2024 tetap diwajibkan untuk membuat ulang akun di portal SNPMB. Akun ini menjadi syarat untuk mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer atau UTBK-SNBT tahun 2024.

Cara membuat akun SNPMB

Ikuti langkah berikut untuk membuat akun pada portal SNPMB 2024.

1. Buat akun di portal resmi SNPMB https://portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id/

2. Buka email verifikasi dan klik opsi aktivasi akun

3. Login menggunakan akun yang telah dibuat sebelumnya

4. Klik verifikasi dan validasi

5. Klik perbarui data

6. Validasi data

7. Lengkapi biodata yang diminta

8. Unggah dan atur pas foto terbaru (3 bulan terakhir)

9. Lakukan simpan permanen

10. Unduh bukti simpan permanen

Berikut ini tahap melakukan simpan permanen pendaftaran akun:

1. Centang pernyataan yang tersedia, lalu klik 'Simpan Permanen'

2. Muncul pemberitahuan berisi ‘Data siswa telah terverifikasi, Anda telah melakukan simpan permanen akun’ yang berarti bahwa simpan permanen berhasil

3. Unduh bukti simpan permanen yang berisikan data diri, foto, dan kode QR.

Pendaftaran akun SNPMB bagi sekolah dapat dilakukan pada 8 Januari sampai 8 Februari 2024. Sementara itu, pendaftaran akun SNPMB bagi siswa dilakukan mulai 8 Januari sampai 15 Februari 2024.

Pilihan Editor: Simak Cara Cek Kuota Sekolah untuk SNBP 2024, Diumumkan Hari ini

Berita terkait

546 Peserta Mangkir Selama Gelombang Pertama UTBK di UPI Bandung

4 hari lalu

546 Peserta Mangkir Selama Gelombang Pertama UTBK di UPI Bandung

UTBK gelombang kedua yang berlokasi di UPI di Bandung akan menggelar sebanyak 17 sesi.

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah ITB 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

4 hari lalu

Biaya Kuliah ITB 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

Biaya UKT dan IPI yang diusulkan ITB 2024 jalur SNBP, SNBT, SM-ITB, dan IUP

Baca Selengkapnya

UTBK Gelombang Pertama Selesai, Panitia Pusat: Isu Kecurangan Tidak Ada Lagi

4 hari lalu

UTBK Gelombang Pertama Selesai, Panitia Pusat: Isu Kecurangan Tidak Ada Lagi

Rina Indiastuti mengatakan, secara keseluruhan pelaksanaan tes di setiap Pusat UTBK perguruan tinggi negeri berjalan dengan lancar dan baik

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah Unnes 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

5 hari lalu

Biaya Kuliah Unnes 2024/2025 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

Rincian biaya kuliah jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri Unnes tahun akademik 2024

Baca Selengkapnya

Cerita Orang Tua Temani Anak Ikut UTBK SNBT di UPN Jakarta: Abadikan Momen dengan Foto

6 hari lalu

Cerita Orang Tua Temani Anak Ikut UTBK SNBT di UPN Jakarta: Abadikan Momen dengan Foto

Tak sedikit keluarga yang menemani peserta UTBK SNBT 2024 di UPN Jakarta.

Baca Selengkapnya

Gagal Ikut SNBT 2024? Jalur Pendaftaran Mandiri Itera Ini Bisa Dijajal

6 hari lalu

Gagal Ikut SNBT 2024? Jalur Pendaftaran Mandiri Itera Ini Bisa Dijajal

Institut Teknologi Sumatera (Itera) membuka peluang tes Seleksi Mandiri Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SMMPTN) Barat hingga Juni 2024.

Baca Selengkapnya

UGM Sediakan Kuota 1.010 Calon Mahasiswa untuk 26 Prodi Jalur International Undergraduate Program

6 hari lalu

UGM Sediakan Kuota 1.010 Calon Mahasiswa untuk 26 Prodi Jalur International Undergraduate Program

UGM menyediakan kuota 1.010 calon mahasiswa baru melalui jalur International Undergraduate Program (IUP) pada 2024.

Baca Selengkapnya

Cegah Sindikat Joki UTBK SNBT, UPN Jatim Perketat Pengawasan dengan Cara Ini

6 hari lalu

Cegah Sindikat Joki UTBK SNBT, UPN Jatim Perketat Pengawasan dengan Cara Ini

Cara UPN Jatim tangkal joki UTBK.

Baca Selengkapnya

Pelaksanaan UTBK 2024 di Universitas Jambi Diikuti 9.412 Peserta

7 hari lalu

Pelaksanaan UTBK 2024 di Universitas Jambi Diikuti 9.412 Peserta

Universitas Jambi atau Unja menyediakan fasilitas ujian untuk UTBK sebanyak 16 laboratorium dan dilaksanakan dalam dua sesi setiap harinya.

Baca Selengkapnya

Universitas Syiah Kuala Sediakan Kuota 35 Persen untuk Jalur Seleksi Mandiri

7 hari lalu

Universitas Syiah Kuala Sediakan Kuota 35 Persen untuk Jalur Seleksi Mandiri

Pendaftaran seleksi mandiri Universitas Syiah Kuala atau USK dibuka hingga 20 Juni 2024 pukul 16:00 WIB.

Baca Selengkapnya