Presiden Harvard Mundur, Tersangkut Tuduhan Plagiarisme dan Antisemitisme

Reporter

Tempo.co

Kamis, 4 Januari 2024 06:56 WIB

Presiden Universitas Harvard Claudine Gay memberikan kesaksian di depan sidang House Education and The Workforce Committee bertajuk "Menjaga Akuntabilitas Pemimpin Kampus dan Menghadapi Antisemitisme" di Capitol Hill di Washington, AS, 5 Desember 2023. REUTERS/Ken Cedeno

TEMPO.CO, Jakarta - Baru sekitar enam bulan menjabat, Claudine Gay mengundurkan diri dari jabatan Presiden Harvard. Ia tersangkut tuduhan plagiarisme dan reaksi balik atas kesaksiannya di kongres tentang antisemitisme di kampus.

Gay mendapat tekanan untuk mengundurkan diri dari komunitas Yahudi di Harvard dan beberapa anggota Kongres atas komentarnya pada sidang kongres tanggal 5 Desember. Ia juga menghadapi beberapa tuduhan plagiarisme atas karya akademisnya dalam beberapa bulan terakhir.

Dalam suratnya kepada komunitas Harvard, Gay mengatakan keputusannya untuk mundur sulit untuk diungkapkan dengan kata-kata. “Setelah berkonsultasi dengan anggota (Harvard) Corporation, bahwa demi kepentingan terbaik Harvard saya mengundurkan diri sehingga komunitas dan kita dapat menavigasi momen tantangan luar biasa ini dengan fokus pada institusi daripada individu mana pun," tulis Gay dikutip dari Reuters.

Harvard Corporation, badan pengelola universitas yang beranggotakan 11 orang, mengatakan melalui email kepada komunitas tersebut bahwa para anggotanya telah menerima pengunduran diri Gay. Rektor dan kepala akademik sekolah, Alan Garber, akan mengambil alih jabatan presiden sementara.

Kesaksian yang jadi kontroversi

Advertising
Advertising

Gay bersama mantan Presiden Universitas Pennsylvania Liz Magill dan Presiden Institut Teknologi Massachusetts Sally Kornbluth memberikan kesaksian di depan komite Dewan Perwakilan Rakyat AS pada 5 Desember tentang peningkatan antisemitisme di kampus-kampus setelah pecahnya perang Israel-Hamas pada bulan Oktober. Mereka menolak memberikan jawaban pasti "ya" atau "tidak" terhadap pertanyaan Perwakilan AS dari Partai Republik Elise Stefanik mengenai apakah seruan genosida terhadap warga Yahudi akan melanggar kode etik sekolah mereka mengenai penindasan dan pelecehan.

Ketiganya telah dipanggil ke hadapan Komite Pendidikan dan Tenaga Kerja DPR yang dipimpin Partai Republik. Mereka diminta menjawab tuduhan bahwa universitas gagal melindungi mahasiswa Yahudi mengingat meningkatnya anti-Semitisme menyusul serangan Israel di Gaza dan meningkatnya jumlah korban jiwa warga Palestina.

Menanggapi pertanyaan tersebut, Gay mengatakan bahwa hal tersebut bergantung pada konteksnya, ketika “ucapan bersinggungan dengan perilaku, hal tersebut melanggar kebijakan kami”. Namun jawabannya mendapat reaksi keras dari Partai Republik dan Demokrat.

Lebih dari 70 anggota parlemen, termasuk dua anggota Partai Demokrat, menyerukan pengunduran dirinya. Desakan untuk mundur diungkapkan pula oleh beberapa alumni Harvard dan donatur terkemuka. Namun, lebih dari 700 anggota fakultas Harvard menandatangani surat yang mendukung Gay.

Di sisi lain, Magill mengundurkan diri setelah menerima reaksi keras atas komentarnya.

“Harvard tahu bahwa pengunduran diri paksa presiden penjiplak antisemit yang sudah lama tertunda ini hanyalah awal dari apa yang akan menjadi skandal terbesar yang pernah terjadi di perguruan tinggi atau universitas mana pun dalam sejarah," tulis Stefanik lewat akun X-nya.

Meskipun ada kontroversi yang menjerat Gay, Harvard Corporation bulan lalu menegaskan kembali keyakinannya bahwa Gay dapat memimpin sekolah tersebut melewati masa ketegangan tinggi akibat perang di Timur Tengah. Dikatakan juga bahwa tinjauan independen terhadap karya akademis Gay menemukan bahwa dia tidak melakukan kesalahan penelitian. Dia telah mengajukan beberapa koreksi atas kesalahan kutipan dalam beberapa minggu terakhir.

Gay adalah presiden kulit hitam pertama dalam 388 tahun sejarah Harvard. Anggota Harvard Corporation mengatakan dalam surat mereka kepada komunitas pada Selasa, 2 Januari 2024 bahwa dia telah menjadi sasaran serangan rasis.

REUTERS | AL JAZEERA

Pilihan Editor: 7 Kampus Terbaik Dunia Menurut THE WUR 2024, University of Oxford Memimpin

Berita terkait

Mahasiswa ITPLN yang Diduga Plagiarisme Minta Maaf, Dosen Cambridge Tak Akan Perpanjang Kasusnya

13 hari lalu

Mahasiswa ITPLN yang Diduga Plagiarisme Minta Maaf, Dosen Cambridge Tak Akan Perpanjang Kasusnya

Dalam email permintaan maaf kepada Ilias Alami, dosen ITPLN terkesan seperti menyalahkan mahasiswa.

Baca Selengkapnya

Ingin Kuliah di Kampus Asing Bergengsi, Ini 3 Pilar Utama Penerimaan Ivy League

14 hari lalu

Ingin Kuliah di Kampus Asing Bergengsi, Ini 3 Pilar Utama Penerimaan Ivy League

Former Admissions Coordinator & Current Interviewer Harvard University, Benito Nishizawa Rodriguez menjelaskan 3 pilar utama yang jadi poin penerimaan Ivy League.

Baca Selengkapnya

Dosen Universitas Cambridge Jelaskan Dugaan Penjiplakan Artikel Ilmiahnya oleh Dosen ITPLN

15 hari lalu

Dosen Universitas Cambridge Jelaskan Dugaan Penjiplakan Artikel Ilmiahnya oleh Dosen ITPLN

Asisten profesor di University of Camridge Ilias Alami mengungkap dugaan tindakan plagiarisme oleh akademisi ITPLN.

Baca Selengkapnya

Dosen ITPLN Diduga Plagiat Artikel Ilmiah Milik Dosen di Cambridge, Kampus Lakukan Investigasi

15 hari lalu

Dosen ITPLN Diduga Plagiat Artikel Ilmiah Milik Dosen di Cambridge, Kampus Lakukan Investigasi

Selain investigasi terhadap dosen dan mahasiswa, ITPLN juga membentuk komite agar kasus serupa tak terjadi di kemudian hari.

Baca Selengkapnya

KIKA Minta Tim Pencari Fakta Unas Investigasi Dugaan Plagiarisme Kumba Digdowiseiso

17 hari lalu

KIKA Minta Tim Pencari Fakta Unas Investigasi Dugaan Plagiarisme Kumba Digdowiseiso

Berdasarkan pencarian di Google Scholar, Kumba Digdowiseiso elah mempublikasikan 160 karya ilmiah di 2024.

Baca Selengkapnya

Prodi Biologi UGM Terbaik di Indonesia QS WUR 2024 Disusul UI, Unair, dan IPB

20 hari lalu

Prodi Biologi UGM Terbaik di Indonesia QS WUR 2024 Disusul UI, Unair, dan IPB

Kampus UGM, UI, Unair, dan IPB masuk daftar prodi biologi terbaik di dunia versi QS WUR 2024.

Baca Selengkapnya

Jawaban Unair Atas Video Minta Maaf Korban Plagiarisme Safrina

35 hari lalu

Jawaban Unair Atas Video Minta Maaf Korban Plagiarisme Safrina

Video bersama antara Safrina dan korban plagiarisme yang dilakukannya, yang beredar pada 28 Maret 2024, banyak dipertanyakan. Ini klarifikasi Unair.

Baca Selengkapnya

Selain Safrina Unair, Ini Kasus-kasus Plagiat di Kampus yang Pernah Viral

36 hari lalu

Selain Safrina Unair, Ini Kasus-kasus Plagiat di Kampus yang Pernah Viral

Klarifikasi telah diperoleh, tuduhan tindakan plagiat terbukti, dan sanksi dari Unair telah dilayangkan.

Baca Selengkapnya

Beberkan Penanganan Kasus Plagiat Safrina, FEB Unair: Ini Bukan Hal Baru

39 hari lalu

Beberkan Penanganan Kasus Plagiat Safrina, FEB Unair: Ini Bukan Hal Baru

FEB Unair menyatakan telah bertindak proaktif dalam kasus plagiarisme atau penjiplakan tugas mata kuliah oleh mahasiswanya yang bernama Safrina.

Baca Selengkapnya

Safrina Mahasiswa Unair yang Viral di Medsos, Ini Sanksi Akademik yang Diterimanya

39 hari lalu

Safrina Mahasiswa Unair yang Viral di Medsos, Ini Sanksi Akademik yang Diterimanya

Safrina mahasiswa Unair viral di medsos karena plagiarisme tugas mata kuliah mingguan.

Baca Selengkapnya