Daftar Alutsista yang Dibeli Prabowo Subianto Sejak Menjabat Sebagai Menhan

Reporter

Andika Dwi

Jumat, 12 Januari 2024 06:36 WIB

Menteri Pertahanan Prabowo Subianto membeli enam unit jet tempur taktis atau pesawat latih T-50i Golden Eagle dari perusahaan Korea Selatan, Korea Aerospace Industries (KAI). T-50 Golden Eagle merupakan pesawat jet latih serang ringan. Sputnik

TEMPO.CO, Jakarta - Pembelian alat utama sistem senjata (alutsista) menjadi salah salah satu topik panas yang dibahas dalam debat calon presiden atau debat capres. Capres nomor urut 1 Anies Baswedan menyebut anggaran pengadaan alutsista bekas di lingkungan Kementerian Pertahanan (Kemenhan) mencapai Rp 700 triliun.

Anies merasa ironis, dengan anggaran yang fantastis, kementerian yang dipimpin Prabowo Subianto yang merupakan capres nomor urut 2 tersebut tidak bisa melindungi diri dari serangan siber. “Karena itu, kami ingin mengembalikan Rp 700 triliun anggaran Kemenhan yang tidak bisa mempertahankan itu. Justru (anggarannya) digunakan untuk membeli alutsista di saat lebih dari separuh tentara-tentara kita tidak memiliki rumah dinas,” kata Anies dalam debat capres di Istora Senayan, Ahad, 7 Januari 2024.

Lantas, apa saja alutsista yang dibeli Prabowo sejak menjabat sebagai Menteri Pertahanan (Menhan) dalam Kabinet Indonesia Maju periode 2019-2024?

Daftar Pembelian Alutsista di Era Prabowo

Pada Juni 2021, pemerintah menyetujui kontrak kerja sama pembelian kapal perang fregat dari perusahaan asal Italia, Fincantieri. Dalam kesepakatan itu, RI akan mendapatkan 6 fregat kelas FREMM atau European multi-purpose frigate dan 2 fregat bekas kelas Maestrale. Pada awal Juli 2020, Prabowo juga telah memborong 500 unit kendaraan taktis (rantis) 4x4 dari PT Pindad (Persero).

Advertising
Advertising

Kemudian November di tahun yang sama, Kemenhan kembali menandatangani kontrak pemesanan dua unit pesawat Airbus A400M buatan Prancis. Kemudian pada Februari 2022, Prabowo membeli 42 unit pesawat tempur Dassault Rafale dan dua kapal selam Scorpene.

Selanjutnya, pada 10 September 2023, telah ditandatangani kontrak pengadaan Submarine Rescue Vehicle System (SRVS) bersama PT BTI Indo Tekno. Kesepakatan itu mencakup penyediaan kapal selam penyelamat SRV-F Mk.3 buatan Inggris dan kapal induk khusus yang dirancang untuk mendukung misi penyelamatan kapal selam.

Dalam catatan Tempo, pada Jumat, 25 Agustus 2023, Prabowo juga menyetujui pembelian pesawat tempur F-15EX yang diproduksi oleh Boeing. Kepastian kepemilikan alutsista itu diperoleh usai penandatangan nota kesepahaman di St Louis, Senin, 21 Agustus 2023.

Prabowo pun berencana membawa pulang 12 unit pesawat tempur Mirage 2000-5 bekas dari Qatar pada Januari 2023. Mirage 2000-5 adalah jet tempur buatan Dassault Aviation asal Prancis, yang juga memproduksi jet tempur Rafale.

Namun, Juru Bicara Menhan, Dahnil Anzar Simanjuntak mengatakan kepada Reuters, Kamis, 4 Januari 2024, pembelian Mirage 2000-5 ditunda karena alasan kapasitas fiskal yang terbatas. “Untuk saat ini, tidak dapat mendukung pembelian,” kata dia.

Pada Januari 2024, Kemenhan resmi memborong 42 jet tempur Rafale buatan Dassault Aviation Perancis, setelah kontrak pembelian tahap ketiga untuk 18 unit terakhir efektif, pada pekan ini.

Kepala Biro Hubungan Masyarakat Sekretariat Jenderal Kementerian Pertahanan Brigadir Jendera TNI Edwin Adrian Sumantha mengatakan kontrak efektif itu menjadi dasar Dassault Aviation mulai memproduksi 18 unit terakhir jet tempur Rafale pesanan Indonesia.Kemhan sebelumnya telah mengefektifkan kontrak pengadaan tahap pertama dengan Dassault Aviation pada September 2022 sejumlah enam unit dan Agustus 2023 sejumlah 18 unit.

Edwin menyebut pesawat Rafale pertama pesanan Indonesia dijadwalkan tiba di Tanah Air pada awal 2026. "Kedatangan pesawat tempur Rafale beserta persenjataan dan perangkat pendukungnya dalam beberapa tahun mendatang diharapkan akan meningkatkan kekuatan dan kesiapan TNI Angkatan Udara secara signifikan dalam menjaga kedaulatan negara di udara," kata dia.

MELYNDA DWI PUSPITA

Pilihan Editor: Ini Spesifikasi Jet Tempur Rafale yang Dibeli Prabowo, akan Tiba di Awal 2026

Berita terkait

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

16 jam lalu

Anies Baswedan Disebut Dukung Ide Koalisi Gagasan untuk Bangun Bangsa

Co-Founder Paramadina Public Policy Institute, Wijayanto Samirin, menyebut Anies Baswedan menyetujui ide soal koalisi gagasan.

Baca Selengkapnya

Pengamat Sebut Revisi UU Kementerian Negara Mengonfirmasi Kabinet Gemoy Prabowo-Gibran

22 jam lalu

Pengamat Sebut Revisi UU Kementerian Negara Mengonfirmasi Kabinet Gemoy Prabowo-Gibran

Susunan kabinet Prabowo-Gibran tengah menjadi perbincangan karena disebut ingin menambah jumlah kementerian lewat revisi UU Kementerian Negara.

Baca Selengkapnya

Prabowo akan Anggarkan Rp 16 Triliun per Tahun untuk IKN, Kementerian PUPR: Sisanya dari Investor

1 hari lalu

Prabowo akan Anggarkan Rp 16 Triliun per Tahun untuk IKN, Kementerian PUPR: Sisanya dari Investor

Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) tanggapi rencana Prabowo Subianto alokasikan Rp 16 triliun per tahun untuk IKN.

Baca Selengkapnya

Orang Tua 900 Tentara Israel Desak Menhan Hentikan Serangan ke Rafah: Ini Jebakan Maut!

2 hari lalu

Orang Tua 900 Tentara Israel Desak Menhan Hentikan Serangan ke Rafah: Ini Jebakan Maut!

Orang tua dari lebih 900 tentara Israel yang bertugas di Gaza telah menulis surat yang mendesak militer Israel untuk membatalkan serangan di Rafah

Baca Selengkapnya

Airlangga Soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen: Semoga Geopolitik Berubah

2 hari lalu

Airlangga Soal Target Prabowo Pertumbuhan Ekonomi 8 Persen: Semoga Geopolitik Berubah

Untuk jadi negara maju Airlangga sebut pemerintah memproyeksikan ekonomi harus di atas 5 persen

Baca Selengkapnya

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

2 hari lalu

Prabowo Kunjungi Korban Banjir di Sumbar usai Lawatan Luar Negeri

Prabowo mengunjungi korban banjir Sumbar seusai lawatannya dari Qatar dan Uni Emirat Arab. Ia menyatakan turut berduka cita atas musibah itu.

Baca Selengkapnya

Bara Reformasi Terus Dihidupkan: Aksi Kamisan Demi Keadilan Mereka Korban Penculikan

2 hari lalu

Bara Reformasi Terus Dihidupkan: Aksi Kamisan Demi Keadilan Mereka Korban Penculikan

Bulan Mei dikenang sebagai penanda lahirnya Reformasi. Namun, bagi sebagian masyarakat, bulan ini dikenang dengan duka mendalam dari kasus penculikan.

Baca Selengkapnya

Prabowo Bantah Disebut Bakal Turunkan Kualitas Demokrasi Indonesia

3 hari lalu

Prabowo Bantah Disebut Bakal Turunkan Kualitas Demokrasi Indonesia

Prabowo menyebut, dirinya sudah mengikuti empat kali kontestasi Pemilu, namun baru kali ini dia menang.

Baca Selengkapnya

Revisi UU Kementerian Negara, DPR Berencana Hapus Pasal tentang Jumlah Kementerian

3 hari lalu

Revisi UU Kementerian Negara, DPR Berencana Hapus Pasal tentang Jumlah Kementerian

Baleg DPR RI berencana menghapus Pasal 15 UU Kementerian Negara mengatur bahwa jumlah kementerian yang ada adalah 34.

Baca Selengkapnya

Prabowo Yakin Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Bisa Tembus 8 Persen

3 hari lalu

Prabowo Yakin Pertumbuhan Ekonomi Indonesia Bisa Tembus 8 Persen

Prabowo mengatakan Indonesia bisa dengan mudah mencapai pertumbuhan ekonomi 8 persen dalam 2-3 tahun mendatang.

Baca Selengkapnya