Lenovo Luncurkan Laptop Yoga Book 9 Baru dengan Layar Ganda

Sabtu, 17 Februari 2024 10:07 WIB

Lenovo

TEMPO.CO, Jakarta - Lenovo baru saja mengumumkan model laptop anyar Yoga Book 9 dengan nomor model 13IMU9 di pasaran. Ini adalah laptop konvertibel terbaru dari Lenovo yang memiliki desain layar ganda yang menjadi fitur unggulannya.

Dilansir dari Gizmochina, Yoga Book 9 13IMU9 hadir dengan layar OLED kembar, keduanya berukuran 13,3 inci. Dua layar ini juga memiliki spesifikasi identik, yakni menawarkan resolusi 2,8K, kecerahan puncak 400 nits, kecepatan refresh rate 60Hz, dan gamut warna DCI P3 100 persen. Laptop ini juga dilengkapi Eyesafe Certified 2.0, Dolby Vision, VESA DisplayHDR True Black 500, dan mendukung layar sentuh.

Yoga Book 9 13IMU9 baru dilengkapi dengan prosesor Intel Core Ultra 7 155U yang dipadukan dengan grafis terintegrasi Intel. Laptop konvertibel baru ini berjalan pada OS Windows 11 dan menampung penyimpanan PCIe NVMe SSD hingga 1 TB dan RAM LPDDR5 hingga 32 GB (disolder). Notebook ini dipasangkan dengan Lenovo Digital Pen 3 serta keyboard Yoga Book 9 Bluetooth KB.

Setup quad speaker juga hadir pada model ini yang terdiri dari dua woofer 2W dan dua tweeter 2W. Ini hadir dengan dukungan untuk Dolby Atmos, Smart Amplifier (AMP), dan audio oleh Bowers & Wilkins. Bagian depan juga dilengkapi dual mikrofon dan webcam 5 megapiksel yang dipasangkan dengan sensor IR.

Fitur penting lainnya meliputi dukungan WiFi 6E, Bluetooth 5.3, 3x port USB Tipe C (Thunderbolt 4, USB4 dengan USB PD 3.0, dan DisplayPort 2.1), dan masa pakai baterai lebih dari 9 jam. Untuk urusan daya, laptop ini dilengkapi baterai besar 80Wh yang mendukung pengisian daya USB Tipe C 65W.

Advertising
Advertising

Pilihan Editor: Yoga Book 9i, Laptop Konvertibel Terbaru dari Lenovo Punya Layar Ganda

Berita terkait

Huawei MateBook X Pro 2024 dengan Prosesor Intel Meteor Lake Diluncurkan ke Pasar Global

1 hari lalu

Huawei MateBook X Pro 2024 dengan Prosesor Intel Meteor Lake Diluncurkan ke Pasar Global

MateBook X Pro 2024 dirilis awal tahun di China dan dipasarkan sebagai alternatif yang lebih murah dari Apple MacBook Air.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Tablet untuk Menggambar dengan Fitur Menarik

10 hari lalu

10 Rekomendasi Tablet untuk Menggambar dengan Fitur Menarik

Jika Anda sedang mencari tablet untuk menggambar dengan fitur yang mumpuni, simak rekomendasi tablet untuk menggambar berikut ini.

Baca Selengkapnya

Cara Melihat Password WiFi yang Sudah Terhubung di HP dan Laptop

19 hari lalu

Cara Melihat Password WiFi yang Sudah Terhubung di HP dan Laptop

Berikut adalah beberapa cara untuk melihat password WiFi yang sudah terhubung di HP dan laptop.

Baca Selengkapnya

3 Cara Uninstall Aplikasi di Laptop untuk Windows 10

20 hari lalu

3 Cara Uninstall Aplikasi di Laptop untuk Windows 10

Menghapus atau uninstall aplikasi dapat meringankan beban sistem operasi laptop. Berikut cara uninstall aplikasi di laptop untuk Windows 10.

Baca Selengkapnya

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

20 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.

Baca Selengkapnya

6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

21 hari lalu

6 Tips agar Baterai Smartphone Tahan Lama

Lakukan enam tips berikut agar baterai smartphone Anda tahan lama.

Baca Selengkapnya

Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Bawah 15 Juta dan Spesifikasinya

23 hari lalu

Rekomendasi Laptop Gaming Murah di Bawah 15 Juta dan Spesifikasinya

Berikut rekomendasi laptop gaming murah lengkap dengan harga dan spesifikasinya. Laptop gaming umumnya sudah dibekali dengan pendingin khusus.

Baca Selengkapnya

Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

23 hari lalu

Cara Download WhatsApp di Laptop dan Keunggulannya

Sebagai platform komunikasi yang banyak digunakan orang, WhatsApp juga dapat digunakan melalui laptop. Ini cara download WhatsApp di laptop.

Baca Selengkapnya

7 Tips Agar Smartphone Tetap Berfungsi Seperti Baru

23 hari lalu

7 Tips Agar Smartphone Tetap Berfungsi Seperti Baru

Tak hanya perlu pelindung luar, smartphone juga butut perlindungan dari dalam agar bisa tetap berfungsi seperti baru.

Baca Selengkapnya

HP Luncurkan Laptop EliteBook 635 Aero G11 di Jepang, Ini Spesifikasinya

27 hari lalu

HP Luncurkan Laptop EliteBook 635 Aero G11 di Jepang, Ini Spesifikasinya

Laptop EliteBook 635 Aero G1 ditenagai CPU AMD Ryzen 5 8640U atau Ryzen 7 8840U yang disokong sistem operasi Windows 11 Pro.

Baca Selengkapnya