Serba Serbi Call of Duty Warzone Mobile, Peta Variatif dan Bisa Terhubung dengan Pengontrol Canggih

Selasa, 26 Maret 2024 10:00 WIB

Video game Call of Duty: Warzone. Callofduty.com

TEMPO.CO, Jakarta - Game Call of Duty (CoD): Warzone Mobile yang sebelumnya hanya tersedia di konsol dan komputer alias PC sudah bisa dimainkan melalui android dan iOS. Dilansir dari laman Gizchina, Ahad, 24 Maret 2024, para pemain yang mengunduh CoD Warzone di ponsel bisa tetap berpindah kembali ke konsol kapan saja.

Selama tetap memakai akun Activision untuk masuk ke permainan, semua perkembangan senjata, pencapaian, dan poin experience (XP) tak akan hilang dari platform. Artinya, data perkembangan pemain tetap disimpan dalam game ini.

Sedikit berbeda dari CoD klasik yang berfokus pada mode permainan singleplayer dan multiplayer tradisional, CoD Warzone menawarkan jenis permainan bertahan hidup untuk menjadi yang terakhir dalam pertempuran.

Pemain tetap bisa mengakses mode multiplayer standar. Namun, tetap ada beberapa pertandingan Warzone yang harus dilalui agar bisa masuk ke mode klasik CoD tersebut. Dibanding CoD Mobile yang lama, CoD Warzone memiliki jumlah peta yang banyak serta visual yang lebih baik, layaknya bermain di versi konsol.

Seperti permainan ponsel lainnya, CoD Warzone Mobile bisa dimainkan dengan kontrol sentuh di layar, bisa juga dengan pengontrol khusus untuk smartphone gaming. Jika ingin memakai pengontrol eksternal, salah satu perangkat yang layak dipertimbangkan adalah Backbone One. Di bawah naungan Sony, Backbone One baru meluncurkan pengontrol edisi khusus untuk merayakan peluncuran CoD Warzone Mobile.

Advertising
Advertising

Pemain CoD Warzone juga bisa memakai Pengontrol Nirkabel Xbox Elite atau Pengontrol Nirkabel Xbox standar. Game battle royale itu bahkan bisa terkoneksi dengan “stik” DualSense PlayStation 5 maupun DualShock PlayStation 4.

Antusias gamer terhadap CoD Warzone Mobile tampak jauh sebelum peluncurannya. Game perang terbuka itu mengumpulkan pra registrasi dari 50 juta pemain tiga pekan sebelum dirilis pada 21 Maret 2024.

Permainan besutan Activision Publishing Inc sudah dinantikan karena peta pertempurannya yang digadang-gadang semakin variatif. Bisa dicoba oleh pemain, CoD Warzone menawarkan dua peta utama, yaitu Verdansk dan Pulau Rebirth.

Verdansk menawarkan pengalaman bermain dengan skala besar, bahkan bisa dimasuki sekitar 120 pemain online sekaligus. Adapun Pulau Rebirth menawarkan pengalaman yang lebih kompak dan intens dengan jumlah pemain minim, hanya 48 pemain saja.

Para pemain akan selalu terhubung dengan komunitas game masing-masing. Fitur sosial yang disediakan CoD Warzone juga memperkaya pengalaman bermain. Fitur sosial itu berisikan daftar teman bersama hingga obrolan, sehingga menyokong interaksi sesama pemain. Fitur proximity chat, sebagai contoh, membantu kolaborasi pemain dalam pertempuran.

Pilihan Editor: Review Hi-Fi Rush di PS5, Memukul dengan Irama

Berita terkait

Game Solo Leveling: Arise Dirilis, Seperti Apa Permainannya?

3 jam lalu

Game Solo Leveling: Arise Dirilis, Seperti Apa Permainannya?

Solo Leveling Arise merupakan game action RPG yang diadaptasi dari webtoon populer berjudul sama

Baca Selengkapnya

Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

1 hari lalu

Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

Ponsel Oppo meraih 17,99 persen dan menyabet posisi pertama sebagai merek paling diminati masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya

3 Game dan Tujuannya ala LinkedIn: Queens, Cross Climb, dan Pinpoint

1 hari lalu

3 Game dan Tujuannya ala LinkedIn: Queens, Cross Climb, dan Pinpoint

LinkedIn meluncurkan tiga jenis game gratis di platformnya pada 1 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Jebol, 30 Lebih Game Tinggalkan PlayStation Plus Mei Ini

2 hari lalu

Jebol, 30 Lebih Game Tinggalkan PlayStation Plus Mei Ini

Yang juga cukup mengagetkan adalah ditariknya Horizon: Zero Dawn dari daftar game gratis PlayStation Plus untuk PS5.

Baca Selengkapnya

Google Maps Bakal Hadirkan Tampilan Baru, Edisi Awal Diujicoba untuk Pengguna Android

2 hari lalu

Google Maps Bakal Hadirkan Tampilan Baru, Edisi Awal Diujicoba untuk Pengguna Android

Google sedang mengembangkan desain antarmuka baru dari Google Maps. Masih diujicoba untuk pengguna Android.

Baca Selengkapnya

Realme C65 Masuk Indonesia, Ponsel 2 Jutaan dengan Sertifikat Anti Lemot

2 hari lalu

Realme C65 Masuk Indonesia, Ponsel 2 Jutaan dengan Sertifikat Anti Lemot

Realme C65 yang debut di Indonesia sejak 2 Mei 2024. Dengan jaminan lag-free 2 tahun, bagaimana harga dan spesifikasinya?

Baca Selengkapnya

Akses Game Sekuel Helldivers Diputus di 177 Negara, Ini Alasan Sony

2 hari lalu

Akses Game Sekuel Helldivers Diputus di 177 Negara, Ini Alasan Sony

Gamer dibuat terkejut akibat keputusan Sony yang mengharuskan para pemain game Helldivers 2 untuk terhubung ke jaringan PlayStation Network (PSN).

Baca Selengkapnya

XDefiant, Game Shooter Saingan Call of Duty Siap Rilis Bulan Ini

2 hari lalu

XDefiant, Game Shooter Saingan Call of Duty Siap Rilis Bulan Ini

Ubisoft akan merilis musim pertama Xdefiant, game tembak menembak berkelompok, melalui Ubisoft Connect.

Baca Selengkapnya

Amazon Prime Gaming Bagi-Bagi Game Gratis, Ada Tomb Raider hingga Fallout 3

3 hari lalu

Amazon Prime Gaming Bagi-Bagi Game Gratis, Ada Tomb Raider hingga Fallout 3

Amazon Prime Gaming menawarkan game gratis Mei ini, seperti Fallout 3 GOTY, Chivalry 2, dan Tomb Raider GOTY.

Baca Selengkapnya

Kominfo Akan Panggil Penerbit Game Online soal Klasifikasi Umur dan Adegan Berbahaya

3 hari lalu

Kominfo Akan Panggil Penerbit Game Online soal Klasifikasi Umur dan Adegan Berbahaya

Kominfo akan sosialisasi larangan peredaran game online yang memunculkan indikasi kekerasan berupa darah darah hingga soal klasifikasi umur.

Baca Selengkapnya