Pendaftaran SNBT 2024 Segera Ditutup 5 April, Simak Syarat dan Jadwalnya

Reporter

Karunia Putri

Editor

Dwi Arjanto

Selasa, 2 April 2024 12:19 WIB

Sejumlah peserta bersiap mengikuti Ujian Tulis Berbasis Komputer-Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK-SNBT) saat seleksi masuk Perguruan Tinggi Negeri di Universitas Indonesia, Depok, Jawa Barat, Senin, 8 Mei 2023. Pusat UTBK Universitas Indonesia (UI) menyiapkan lokasi ujian SNBT 2023 untuk 53.293 peserta, lokasi ini terbagi dua, Kampus UI Depok dan Kampus UI Salemba, Jakarta Pusat. ANTARA/Yulius Satria Wijaya

TEMPO.CO, Jakarta - Pengumuman Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi atau SNBP telah keluar pada 26 Maret lalu. Bagi siswa yang kurang beruntung masih dapat mencoba tahapan lainnya. Salah satunya Ujian Tulis Berbasis Komputer Seleksi Nasional Berbasis Tes alias UTBK SNBT.

Pendaftaran melalui seleksi ini dijadwalkan selama dari sepuluh hari. Terhitung dari 26 Maret hingga 5 April 2024. Beberapa hal harus dipersiapkan dan diperhatikan bagi calon peserta pendaftaran SNBT tahun ini.

Dalam konferensi pers pengumuman hasil SNBP 2024 yang disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube SNPMB BPPP serta laman resmi SNPBB tentang ketentuan umum, tambahan, dan peserta SNBP 2024 dijelaskan secara detail dalam pengumuman resmi. Para peserta diharapkan memperhatikan informasi ini dengan seksama.

Ketentuan Umum UTBK-SNBT 2024

1. Peserta SNBT hanya diperbolehkan mengikuti UTBK 2024 sebanyak satu kali.

Advertising
Advertising

2. Hasil UTBK 2024 hanya berlaku untuk mengikuti SNBT dan penerimaan di PTN 2024.

3. Seleksi Jalur SNBT 2024 berdasarkan hasil UTBK 2024 dan portofolio bagi peserta yang memilih program studi seni dan/atau olahraga.

Ketentuan Tambahan UTBK-SNBT 2024

1. Siswa yang telah dinyatakan lulus seleksi jalur SNBP 2024, SNBP 2023 dan Seleksi Nasional Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SNMPTN) 2022 tidak dapat mendaftar SNBT 2024.

2. Siswa yang dinyatakan lulus seleksi jalur SNBP 2024 tidak dapat

3. Peserta yang dinyatakan lulus melalui jalur SNBT 2024 dan telah daftar ulang atau registrasi di PTN yang dituju tidak dapat diterima pada seleksi Jalur Mandiri 2024 di PTN manapun.

Persyaratan Peserta UTBK-SNBT 2024

1. Siswa SMA/SMK/MA/Sederajat Kelas XII atau kelas terakhir pada tahun 2024.

2. Peserta didik Paket C tahun 2024 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2024).

3. Lulusan SMA/SMK/MA/Sederajat tahun 2022 dan 2023.

4. Lulusan Paket C tahun 2022 dan 2023 dengan umur maksimal 25 tahun (per 1 Juli 2024).

5. Membayar biaya UTBK (kecuali peserta KIP-Kuliah).

Jadwal Lengkap Jalur UTBK-SNBT 2024

UTBK-SNBT akan dibagi menjadi 2 gelombang dengan 2 sesi setiap harinya, yakni pagi dan siang. Berikut jadwal lengkap pelaksanaan jalur UTBK-SNBT 2024:

- Pembuatan akun SNPMB: 9 Januari – 15 Februari 2024
- Pendaftaran UTBK-SNBT: 21 Maret – 5 April 2024
- Pelaksanaan UTBK Gelombang I: 30 April dan 2 – 7 Mei 2024
- Pelaksanaan UTBK Gelombang II: 14 – 20 Mei 2024
- Pengumuman Hasil SNBT: 13 Juni 2024
- Masa Unduh Sertifikat UTBK: 17 Juni – 31 Juli 2024

KARUNIA PUTRI | INTAN SETIAWANTY | KEMDIKBUD
Pilihan editor: Pendaftaran Berakhir 7 Hari Lagi, Ini Serba-serbi Pelaksanaan UTBK SNBT 2024 yang Harus Dipahami Peserta

Berita terkait

Catat Biaya Kuliah Kedokteran Universitas YARSI 2024

1 hari lalu

Catat Biaya Kuliah Kedokteran Universitas YARSI 2024

Cek besaran biaya pendidikan Universitas YARSI tahun akademik 2024-2025

Baca Selengkapnya

Biaya Kuliah UNJ 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

2 hari lalu

Biaya Kuliah UNJ 2024 Jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri

Rincian tarif UKT dan IPI UNJ melalui jalur SNBP, SNBT, dan Seleksi Mandiri 2024.

Baca Selengkapnya

Peserta yang Lulus SNBP dan SNBT Dilarang Ikut Seleksi Mandiri, Ini Alasannya

2 hari lalu

Peserta yang Lulus SNBP dan SNBT Dilarang Ikut Seleksi Mandiri, Ini Alasannya

Tjitjik Sri mengatakan, peserta yang lulus di jalur Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT)

Baca Selengkapnya

Masalah UTBK 2024 Gelombang Kedua, dari Listrik Mati sampai Soal Dianulir

3 hari lalu

Masalah UTBK 2024 Gelombang Kedua, dari Listrik Mati sampai Soal Dianulir

Jumlah pendaftar UTBK pada 14 Mei 2024 sebanyak 50.970 orang.

Baca Selengkapnya

Pendaftar UTBK 2024 dI ITB Berkurang, Panitia: Banyak Diterima di Jalur SNBP

3 hari lalu

Pendaftar UTBK 2024 dI ITB Berkurang, Panitia: Banyak Diterima di Jalur SNBP

Pendaftar UTBK SNBT di ITB berkurang pada 2024. Ditengarai karena banyak calon peserta yang sudah diterima di jalur SNBP.

Baca Selengkapnya

UTBK SNBT Berakhir, Universitas Jember Buka Pendaftaran Jalur Mandiri

4 hari lalu

UTBK SNBT Berakhir, Universitas Jember Buka Pendaftaran Jalur Mandiri

Pendaftaran Jalur Seleksi Mandiri Mahasiswa Baru Universitas Jember (SEMMABA UNEJ) 2024 akan dibuka pada 19-28 Juni 2024.

Baca Selengkapnya

Kumpulan Kisah Peserta UTBK-SNBT: Sulitnya Soal PKPM hingga Diinfus di Ruang Ujian

4 hari lalu

Kumpulan Kisah Peserta UTBK-SNBT: Sulitnya Soal PKPM hingga Diinfus di Ruang Ujian

Pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024 kemarin meninggalkan sederet kisah dari peserta.

Baca Selengkapnya

Undip: Masih Ada Peserta UTBK yang Keliru Lokasi Ujian dan Tidak Bawa Dokumen

5 hari lalu

Undip: Masih Ada Peserta UTBK yang Keliru Lokasi Ujian dan Tidak Bawa Dokumen

Arfan, mengatakan, masih ada peserta yang keliru lokasi pelaksanaan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024

Baca Selengkapnya

Peserta UTBK: Soal Sulit, Kisi-Kisi Soal Gelombang 1 Tidak Membantu

5 hari lalu

Peserta UTBK: Soal Sulit, Kisi-Kisi Soal Gelombang 1 Tidak Membantu

Muhammad Azril Ramdani mengaku kesulitan mengerjakan Ujian Tulis Berbasis Komputer (UTBK) Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT) 2024

Baca Selengkapnya

Suci Rahmawati yang Baru Sembuh dari Lumpuh Dipapah Ibunya untuk Mengikuti UTBK-SNBT di UNJ

5 hari lalu

Suci Rahmawati yang Baru Sembuh dari Lumpuh Dipapah Ibunya untuk Mengikuti UTBK-SNBT di UNJ

Jumiati (43) harus memapah anaknya, Suci Rahmawati yang baru sembuh dari kelumpuhan untuk mengikuti UTBK SNBT 2024

Baca Selengkapnya