Resmi Diluncurkan di China, Ini 5 Fitur Utama Samsung Galaxy C55

Kamis, 25 April 2024 09:31 WIB

Samsung Galaxy M55 5G (Fonearena)

TEMPO.CO, Jakarta - Samsung sempat menghentikan ponsel Galaxy seri C setelah meluncurkan Samsung Galaxy C9 Pro pada 2016. Tanpa merilis pernyataan resmi apa pun untuk menghadirkan kembali seri C, perusahaan meluncurkan Galaxy C55 di China.

Galaxy C55 adalah ponsel kelas menengah yang tersedia secara eksklusif di pasar China. Dilansir dari Gizmochina, berikut lima fitur utama ponsel Samsung Galaxy C55 5G:

1. Ponsel pertama Samsung dengan bagian belakang berbahan kulit vegan

Galaxy C55 5G menjadi ponsel pertama Samsung yang menampilkan sampul belakang kulit vegan premium yang dihiasi dengan desain jahitan. Ponsel ini hadir dalam pilihan warna seperti Colourful Orange dan Stylish Black. Ukurannya 163,9 x 76,5 x 7,8 mm dan berat 180 gram.

2. Setup kamera serbaguna

Advertising
Advertising

Panel belakang Galaxy C55 dilengkapi kamera utama 50 megapiksel dengan OIS (optical image stabilization) dan VDIS (digital video stabilization) untuk merekam video yang distabilkan hingga resolusi 4K. Selain itu, ditemani lensa ultra wide 8 megapiksel dan kamera makro 2 megapiksel. Perangkat ini juga dilengkapi kamera depan 50 megapiksel untuk kebutuhan selfie.

Galaxy C55 menawarkan fungsi perekaman kamera ganda, memungkinkan perekaman simultan dari kamera belakang dan depan. Selain itu, fungsi “Clip Object” memungkinkan pengguna dengan mudah memisahkan dan mengedit subjek dari latar belakang sehingga meningkatkan kreativitas dalam mengedit dan berbagi foto.

3. Layar yang cerah

Menampilkan layar FHD+ Super AMOLED+ 6,7 inci yang imersif dengan bezel ultra tipis, Galaxy C55 mendukung refresh rate hingga 120Hz dan kecerahan puncak hingga 1.000 nits.

4. Baterai besar dengan pengisian cepat

Galaxy C55 dibekali baterai berkapasitas 5000mAh. Selain itu, ponsel kelas menengah ini hadir dengan dukungan pengisian daya 45W, memungkinkan pengguna mengisi ulang daya dengan lebih cepat.

5. Performa mumpuni

Galaxy C55 ditenagai chipset Snapdragon 7 Gen 1. Dari segi performa, chipset ini cocok untuk gaming kasual dan streaming video berkualitas tinggi. Chipset tersebut disokong RAM hingga 12 GB dan penyimpanan internal 256 GB, yang dapat diperluas melalui slot kartu microSD,

Galaxy C55 hadir dalam dua pilihan konfigurasi, yakni 8/256GB dan 12/256GB. Model dasar dihargai 1.999 Yuan, sedangkan model tertinggi dibanderol 2.299 Yuan. C55 adalah versi rebranding dari Galaxy M55 yang tersedia di India. Samsung juga dikabarkan akan merilis Galaxy F55 di negara tersebut.

Pilihan Editor: Samsung Galaxy C55 5G dengan Snapdragon 7 Gen 1 Muncul di Geekbench

Berita terkait

Motorola Edge 50 Fusion Resmi Dirilis di India, Ini Spesifikasinya

1 jam lalu

Motorola Edge 50 Fusion Resmi Dirilis di India, Ini Spesifikasinya

Motorola Edge 50 Fusion menampilkan layar pOLED melengkung 6,7 inci beresolusi FHD+ dengan dukungan refresh rate 144Hz.

Baca Selengkapnya

Spesifikasi Utama Samsung Galaxy Z Fold 6 Terungkap, Ini Detailnya

2 jam lalu

Spesifikasi Utama Samsung Galaxy Z Fold 6 Terungkap, Ini Detailnya

Hasil benchmarknya menunjukkan Galaxy Z Fold anyar ini mencetak 1.964 poin pada pengujian single-core dan 6.619 poin dalam pengujian multi-core.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy M35 Segera Dirilis, Ini Bocoran Spesifikasinya

18 jam lalu

Samsung Galaxy M35 Segera Dirilis, Ini Bocoran Spesifikasinya

Samsung galaxy M35 akan dirlis dalam waktu dekat. Sudah ada sejumlah bocoran soal spesifikasinya.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Melihat Posisi Bus Transjakarta di Google Maps Secara Real Time

1 hari lalu

Begini Cara Melihat Posisi Bus Transjakarta di Google Maps Secara Real Time

Fitur live tracking di Google Maps bisa menyajikan data di semua halte bus Transjakarta hingga beberapa rute mikrotrans dan bus di Jakarta lainnya.

Baca Selengkapnya

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

2 hari lalu

Apple Gandeng Samsung untuk Kembangkan iPhone Lipat, Begini Bocorannya

Bocoran terbaru mengungkap bahwa iPhone lipat akan menghadirkan material dan desain yang mirip dengan ponsel lipat Samsung.

Baca Selengkapnya

Vivo X100 Ultra Meluncur dengan Lensa Periskop 200 MP, Harga Mulai Rp 14,5 Juta

4 hari lalu

Vivo X100 Ultra Meluncur dengan Lensa Periskop 200 MP, Harga Mulai Rp 14,5 Juta

Vivo X100 Ultra menyita perhatian karena menawarkan sistem kamera ponsel yang tergolong paling mumpuni saat ini. Simak selengkapnya.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Batasi Penggunaan Smartphone di Android

4 hari lalu

Begini Cara Mengaktifkan Fitur Batasi Penggunaan Smartphone di Android

Android menyediakan fitur yang bisa digunakan penggunanya untuk membatasi penggunaan smartphone dalam sehari agar tidak menjadi kecanduan.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Memburamkan Rumah Anda di Google Street View

4 hari lalu

Begini Cara Memburamkan Rumah Anda di Google Street View

Memburamkan rumah di Google Street View hanya dapat dilakukan menggunakan komputer atau laptop.

Baca Selengkapnya

3 Cara Melihat DM Instagram Tanpa Read

5 hari lalu

3 Cara Melihat DM Instagram Tanpa Read

Cara mudah untuk menghindari hal tersebut adalah dengan mengnonaktifkan fitur read pada DM Instagram.

Baca Selengkapnya

Diperkirakan Dirilis Oktober, Ini 10 Fitur Menarik yang akan Hadir di Android 15

5 hari lalu

Diperkirakan Dirilis Oktober, Ini 10 Fitur Menarik yang akan Hadir di Android 15

Belum ada tanggal rilis resmi untuk Android 15. Namun Google kemungkinan besar akan mengumumkan rilis stabilnya sekitar Oktober 2024.

Baca Selengkapnya