iQOO 13 Segera Meluncur di Indonesia, Ditenagai Chip Snapdragon 8 Elite

Sabtu, 26 Oktober 2024 09:10 WIB

Ponsel IQOO 13. Sumber : Gizmochina

TEMPO.CO, Jakarta - iQOO Indonesia mengumumkan melalui media sosialnya bahwa mereka segera merilis smartphone terbaru, iQOO 13. Menariknya, iQOO 13 akan menjadi ponsel pertama di Indonesia yang didukung oleh chipset Qualcomm terbaru, Snapdragon 8 Elite.

"Kami dengan bangga mengumumkan bahwa #iQOO13 akan menjadi smartphone pertama di Indonesia yang menampilkan chip luar biasa ini, dibuat oleh kolaborasi inovatif antara vivo dan Qualcomm JOINT LAB," tulis iQOO Indonesia dalam salah satu unggahan instagramnya.

Meskipun belum ada informasi resmi mengenai jadwal peluncuran, iQOO 13 telah memperoleh sertifikasi Tingkat Komponen Dalam Negeri (TKDN) dari Kementerian Perindustrian (Kemenperin). Selain itu, keberadaan ponsel ini terkonfirmasi dalam daftar sertifikasi di situs Postel SDPPI Kominfo (Sumber Daya dan Perangkat Pos dan Informatika, Kementerian Komunikasi dan Informatika).

Berdasarkan pantauan pada Sabtu, 26 Oktober 2024, terdapat perangkat dengan model “I2401” yang telah memperoleh sertifikasi Postel dengan nomor 104515/SDPPI/2024. Diajukan oleh PT Vivo Mobile Indonesia, perangkat ini lolos uji pada 21 Oktober dan dipasarkan dengan nama “iQOO 13”.

Spesifikasi iQOO 13

Advertising
Advertising

Melansir Gizmochina, iQOO 13 akan ditenagai oleh chip Snapdragon 8 Elite, bersama chip gaming buatan sendiri, Q2, yang menawarkan super-resolusi 2K setara PC dan gaming native pada 144FPS. Bagian depannya dilengkapi layar 2K Q10 Everest, yang dikembangkan bersama BOE berbasis di China, dengan kecerahan dan akurasi warna tinggi, sekaligus menghemat daya.

Ponsel ini kemungkinan memiliki panel OLED datar 6,82 inci dengan resolusi 2K dan refresh rate 144Hz. Selain itu, layar ini menawarkan teknologi perlindungan mata OLED circularly polarized light pertama di dunia untuk mengurangi ketegangan mata saat digunakan dalam waktu lama.

Ponsel ini akan ditenagai oleh baterai berkapasitas 6150mAh dengan dukungan pengisian cepat 120W. Sistem operasinya adalah OriginOS 5 berbasis Android 15. Kabarnya, iQOO 13 akan hadir dengan RAM LPDDR5X hingga 16GB dan penyimpanan internal UFS 4.0 hingga 1TB.

Pilihan Editor: Peneliti BRIN Kaji Pakan dan Habitat Orangutan untuk Konservasi

Berita terkait

Samsung Belum Menggunakan Chipset Exynos sampai Produk Galaxy S27

22 jam lalu

Samsung Belum Menggunakan Chipset Exynos sampai Produk Galaxy S27

Samsung, yang sebelumnya dikabarkan, akan menggunakan chipset Snapdragon 8 Elite di semua model Galaxy S25, agaknya akan berlanjut

Baca Selengkapnya

Perbandingan Chipset Snapdragon 8 Elite dan Dimensity 9400

1 hari lalu

Perbandingan Chipset Snapdragon 8 Elite dan Dimensity 9400

Qualcomm baru saja mengumumkan chipset Snapdragon 8 Elite, yang akan menenagai ponsel-ponsel kelas flagship mendatang

Baca Selengkapnya

Jajaran Ponsel Ini Bakal Adopsi Chipset Snapdragon 8 Elite, Ada Realme GT 7 Pro hingga Xiaomi 15

3 hari lalu

Jajaran Ponsel Ini Bakal Adopsi Chipset Snapdragon 8 Elite, Ada Realme GT 7 Pro hingga Xiaomi 15

Berbagai pabrikan ponsel merek ternama akan mengadopsi Snapdragon 8 Elite, system-on-chip (SoC) terbaru Qualcomm yang punya fitur Gen AI.

Baca Selengkapnya

Qualcomm Rilis Chipset Snapdragon 8 Elite, Punya AI Generatif dan Penggenjot Koneksi

3 hari lalu

Qualcomm Rilis Chipset Snapdragon 8 Elite, Punya AI Generatif dan Penggenjot Koneksi

Penggunaan nama 'Elite' menjadi cara Qualcomm untuk menggambarkan kemajuan luar biasa bagi industri.

Baca Selengkapnya

Distribusi Chipset Snapdragon 8 Gen 4 Diprediksi Naik Sebesar 50 Persen Tahun Ini

6 hari lalu

Distribusi Chipset Snapdragon 8 Gen 4 Diprediksi Naik Sebesar 50 Persen Tahun Ini

Kuo memperkirakan peningkatan 50 persen dari tahun ke tahun untuk Snapdragon 8 Gen 4

Baca Selengkapnya

One UI 7 Berbasis Android 15 Peningkatan Teknologi Samsung

8 hari lalu

One UI 7 Berbasis Android 15 Peningkatan Teknologi Samsung

Samsung membutuhkan waktu lebih lama untuk meluncurkan One UI 7 beta yang berbasis Android 15

Baca Selengkapnya

Apple Diam-diam Luncurkan iPad Mini Baru dengan Chip A17 Pro

10 hari lalu

Apple Diam-diam Luncurkan iPad Mini Baru dengan Chip A17 Pro

Dengan chip yang sama seperti iPhone 15 Pro, iPad mini baru dapat mendukung seluruh rangkaian fitur Apple Intelligence.

Baca Selengkapnya

Daftar Ponsel Pengguna Chip Dimensity 9400: Ada Vivo X200 dan Galaxy S25

11 hari lalu

Daftar Ponsel Pengguna Chip Dimensity 9400: Ada Vivo X200 dan Galaxy S25

Berikut ini merupakan daftar ponsel yang diperkirakan akan ditenagai oleh MediaTek Dimensity 9400.

Baca Selengkapnya

Vivo X200 Segera Rilis di Cina, Gunakan Chip Dimensity 9400 dan RAM LPDDR5X Ultra Pro

12 hari lalu

Vivo X200 Segera Rilis di Cina, Gunakan Chip Dimensity 9400 dan RAM LPDDR5X Ultra Pro

Vivo X200 akan menjadi perangkat pertama yang memakai chip MediaTek Dimensity 9400 dan RAM terbaru, LPDDR5X Ultra Pro. Segera dirilis di Cina.

Baca Selengkapnya

Moto G75 5G Resmi Meluncur, Jadi Ponsel Pertama yang Ditenagai Chipset Snapdragon 6 Gen 3

20 hari lalu

Moto G75 5G Resmi Meluncur, Jadi Ponsel Pertama yang Ditenagai Chipset Snapdragon 6 Gen 3

Motorola resmi merilis Moto G75 5G dan akan tersedia di pasar 5 November mendatang. Jadi ponsel pertama yang memakai chipset Snapdragon 6 Gen 3.

Baca Selengkapnya