Nilai Bisnis RBT Capai Rp 100 Miliar Per Bulan

Reporter

Editor

Selasa, 13 Oktober 2009 18:43 WIB

TEMPO Interaktif, Jakarta - Nilai bisnis nada sambung pribadi alias ring back tone diperkirakan mencapai Rp 100 miliar per bulan. Angka ini baru 10 persen dari 100 juta pengguna ponsel di Indonesia. Artinya, bisnis ini masih sangat menjanjikan.

Tak heran apabila Sony Ericsson pun tergiur. Vendor ponsel ini menggandeng PT AlpaOmega Wahana Nusantara dan PT Okarina Sarana Gemilang, dua perusahaan yang juga berharap banyak dari kerjasama tersebut.

Direktur PT AlphaOmega, Tjandra Tedja, mengatakan harapannya menggaet keuntungan dari layanan ini. "Harapan kami minimal dapat meningkatkan keuntungan 10 persen dari 100 miliar tadi," ujar Tjandra usai peluncuran layanan RBT JariJempol di FX, Jumat (9/10).

Hal senada juga diungkapkan Direktur PT Okarina Sarana Gemilang Antoni Shih."Kami ingin meningkatkan keuntungan kami," ujar Antoni.

Sedangkan dari Sony Ericsson, Head of Marketing Sony Ericsson Mobile Communication International AB di Indonesia Djunadi Satrio menargetkan mampu mengoperasikan aplikasi tersebut di ponsel produknya. Dia enggan membeberkan target penjualan ponselnya dengan aplikasi ini. "Yang jelas tetap relevan dengan aplikasi lokal," ujarnya.

Untuk kerjasama ini mereka bekerjasama dengan 14 perusahaan perusahaan label musik. Investasi aplikasi sistem ini, kata Tjandra, berkisar antara Rp 100 juta hingga 500 juta.

DIAN YULIASTUTI

Berita terkait

Saingi YouTube, Facebook Luncurkan Watch  

15 Agustus 2017

Saingi YouTube, Facebook Luncurkan Watch  

Facebook akan segera meluncurkan fitur 'Watch' yang memungkinkan pengguna menonton dan streaming video di media sosial mereka.

Baca Selengkapnya

Kaskus Gelar Kopi Darat, Bisa Transaksi Langsung Barang Lapak

10 Agustus 2017

Kaskus Gelar Kopi Darat, Bisa Transaksi Langsung Barang Lapak

Kaskus akan menghadirkan acara kopi darat (Kopdar) MARKAS "The Happiest Community Marketplace" yang akan diadakan pada 26-27 Agustus.

Baca Selengkapnya

Lampaui Apple, Spotify Siap Go Public dengan 60 Juta Pelanggan

1 Agustus 2017

Lampaui Apple, Spotify Siap Go Public dengan 60 Juta Pelanggan

Spotify telah menambah 20 juta pelanggan berbayar dalam waktu
kurang dari satu tahun.

Baca Selengkapnya

Spotify dan Sony Music Capai Kesepakatan Lisensi

13 Juli 2017

Spotify dan Sony Music Capai Kesepakatan Lisensi

Setelah menjalin kesepakatan lisensi dengan Sony Music, Spotify masih mengejar kontrak serupa dengan Warner Music Group.

Baca Selengkapnya

Ada 4 Kategori Pengguna Facebook, Anda Masuk yang Mana?

8 Juli 2017

Ada 4 Kategori Pengguna Facebook, Anda Masuk yang Mana?

Tiga profesor komunikasi dari Brigham Young University mengidentifikasi ada empat kategori pengguna Facebook.

Baca Selengkapnya

SoundCloud Pecat 173 Karyawan dan Tutup 2 Kantor  

7 Juli 2017

SoundCloud Pecat 173 Karyawan dan Tutup 2 Kantor  

Perusahaan layanan streaming musik, SoundCloud, mengumumkan telah memecat 173 karyawannya dan dua kantornya.

Baca Selengkapnya

Skype Preview Bisa Kirim Gambar dari Aplikasi Lain

4 Juli 2017

Skype Preview Bisa Kirim Gambar dari Aplikasi Lain

Versi beta Skype, yang dikenal sebagai Skype Preview, baru saja diperbarui dengan sejumlah fitur.

Baca Selengkapnya

Hiburan Gratis untuk Para Pemudik dari Tribe

22 Juni 2017

Hiburan Gratis untuk Para Pemudik dari Tribe

Pelanggan yang mengunduh dan menonton tayangan Korea di Tribe berkesempatan memenangkan hadiah menonton Konser Music Bank di Singapura.

Baca Selengkapnya

6 Aplikasi Pemutar Musik Terpopuler untuk Android

5 Juni 2017

6 Aplikasi Pemutar Musik Terpopuler untuk Android

Masing-masing aplikasi pemutar musik untuk Android ini memiliki
antarmuka (UI) yang indah dengan desain elegan dan animasi yang
bermakna.

Baca Selengkapnya

Apa Itu Virtual Reality dan Augmented Reality?

21 Mei 2017

Apa Itu Virtual Reality dan Augmented Reality?

Masih banyak yang salah kaprah dan tak mengetahui letak perbedaan virtual reality dengan augmented reality.

Baca Selengkapnya