Smartphone Kini Jadi Sasaran Empuk Para Peretas

Reporter

Editor

Sabtu, 31 Juli 2010 15:04 WIB

Ponsel-ponsel pintar yang berbasis software Symbian

TEMPO Interaktif, Las Vegas - Pakar keamanan software mengingatkan para pemilik smartphone untuk berhati-hati terhada data dan informasi penting yang disimpan dalam ponsel mereka. "Pembajakan smartphone menjadi topik terpanas saat ini," kata pendiri yang juga Chief Executive Officer (CEO) Lookout Mobile Security John Hering.

Pernyataan itu disampaikannya dalam sebuah konferensi keamanan komputer Black Hat di Las Vegas, Amerika Serikat. Menurut Hering, smartphone kini sudah beralih fungsi bukan sekedar telepon melainkan juga sebagai komputer selular pribadi penggunanya yang biasa digunakan untuk melakukan transaksi perbankan, belanja dan menunjukkan keberadaan pengguna.

"Ini adalah perangkat yang paling dekat dengan penggunanya," kata Hering. Buktinya, pemilik smartphone percaya bahwa segala aktivitas pada smartphone mereka akan aman-aman saja, misalnya memasukkan password, nomor telepon, browsing internet, kegiatan perbankan, belanja, dan navigasi.

Hering menjelaskan, peretas bisa "masuk" ke smartphone melalui berbagai aplikasi yang diunduh menggunanya. "Pengguna biasanya memilih aplikasi yang cepat dan murah tanpa memikirkan faktor keamanan," ujarnya.

Lookout mengidentifikasi sekitar 300 ribu aplikasi ponsel dan menemukan bahwa beberapa program diakses hanya bisa diakses dengan data pribadi pengguna. Dia mencontohkan, jika pengguna smartphone ingin wallpaper yang muncul di halaman muka adalah foto anaknya dengan latar belakang Star Wars misalnya, untuk apa mencantumkan data pribadi ketika mengunduh wallpaper tersebut. "Ini tidak masuk akal," katanya.

Yahoo!News|AFP|Rini K|

Berita terkait

Pembaruan Keamanan Twitter Cegah Konten Kasar  

2 Maret 2017

Pembaruan Keamanan Twitter Cegah Konten Kasar  

Twitter menyediakan lebih banyak metode untuk mengendalikan
pengalaman para penggunanya.

Baca Selengkapnya

Empat Langkah Hindarkan Ponsel dari Ancaman Spyware

30 Januari 2017

Empat Langkah Hindarkan Ponsel dari Ancaman Spyware

Spyware bisa menyusup ke aplikasi, lalu menyembunyikan diri.

Baca Selengkapnya

3 Kesalahan Utama dalam Membuat Password Akun Internet

18 Januari 2017

3 Kesalahan Utama dalam Membuat Password Akun Internet

Kata sandi atau password yang sederhana sering jadi penyebab
kerentanan keamanan internet

Baca Selengkapnya

Peneliti Jepang Salin Sidik Jari dari Foto, Ini Bahayanya

18 Januari 2017

Peneliti Jepang Salin Sidik Jari dari Foto, Ini Bahayanya

Data sidik jari bisa disalin dari sebuah foto digital seseorang yang berpose dua jari "V" atau tanda damai.

Baca Selengkapnya

Pernah Bantu FBI Bobol iPhone, Perusahaan Israel Ini Diretas

16 Januari 2017

Pernah Bantu FBI Bobol iPhone, Perusahaan Israel Ini Diretas

Perusahaan Israel, yang pernah mambantu FBI meretas data iPhone, kini terkena peretasan.

Baca Selengkapnya

Norton by Symantec: Ransomware Kian Berbahaya

21 Juli 2016

Norton by Symantec: Ransomware Kian Berbahaya

Angka infeksi ransomware meningkat setiap tahun. Pada 2015,

angka itu mencapai rekornya.

Baca Selengkapnya

Laman Antivirus Ini Tawarkan Layanan hingga Paska Penjualan

12 April 2016

Laman Antivirus Ini Tawarkan Layanan hingga Paska Penjualan

"Produk reseller kami dukung mulai dari instalasi awal, perawatan, hingga perbaikan,"

Baca Selengkapnya

Ini Virus-virus Trojan yang Menyerang Ponsel Android

4 Maret 2016

Ini Virus-virus Trojan yang Menyerang Ponsel Android

Virus tersebut banyak menginfeksi perangkat berbasis Android versi 4.4.4 dan sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Honeywell Tawarkan Alat Kendali Anjing Latih ke Polda Metro

22 Februari 2016

Honeywell Tawarkan Alat Kendali Anjing Latih ke Polda Metro

Kemampuan K9 bermanfaat sebagai deteksi dini jika lokasi tersebut mengandung gas atau racun.

Baca Selengkapnya

Duh, Situs Setkab.go.id Diretas, Ada Tengkorak & Musik Disko

24 Desember 2015

Duh, Situs Setkab.go.id Diretas, Ada Tengkorak & Musik Disko

Sekretaris Kabinet Pramono Anung mengaku sudah mengetahui ihwal peretasan tersebut.

Baca Selengkapnya