Virus McDonald Serang Facebook

Reporter

Editor

Jumat, 29 Oktober 2010 18:03 WIB

physorg.com
TEMPO Interaktif, Jakarta - Coba perhatikan akun Facebook Anda. Bila anda menerima undangan event atau pesan yang topiknya adalah restoran cepat saji McDonald, waspadalah. Itu adalah undangan atau tautan palsu. Bila diklik, Anda akan terinfeksi virus yang akan menjaring informasi di laman Facebook Anda.

Undangan maupun link yang dikirimkan itu beragam bentuknya. Salah satu yang memancing penasaran adalah kiriman video yang katanya akan buka-bukaan soal rahasia McDonald.

Sebetulnya serangan yang dinamai "pembajakan klik HappyMeals" ini sudah lama. Dari data yang kami kumpulkan, informasi soal serangan ini sudah muncul sejak Agustus lalu. Saat itu banyak judul link yang masuk seperti ini: “OMG! I cant BELIEVE a WOMAN found THIS in her McDonalds Nuggets! WTFF!!"

Atau seperti ini: “Holy CRAP! I just saw your MOM in this VIDEO!!!!”

Serangan yang kami amati akhir-akhir ini judulnya juga memancing rasa penasaran. Seperti: "The Truth Behind McDonald" atau "Shocking McDonald Video".

Begitu tautan di dalam kiriman itu diklik, penyerang akan mengirimkan serangkaian tautan lagi yang mesti diklik. Setelah itu, Wall Anda akan terus menerus dikirimi pesan-pesan yang membawa virus.

Menurut penelitian, serangan seperti dilakukan untuk meraup dolar melalui skema Cost Per Action. Penyerang akan mendapat dolar dari setiap aksi yang dilakukan pemilik akun Facebook.

Tim keamanan Facebook sudah membuang infeksi ini. Namun sebelum itu terjadi sebanyak 24.232 orang sudah keburu menjadi korban. Dari kealpaan mereka inilah barangkali serangan menyebar dan sampai kepada kita. Waspadalah.

DEDDY SINAGA | BERBAGAI SUMBER

Berita terkait

Belum Ada Kasus Virus B di Indonesia, Kemenkes Tetap Minta Waspada

19 hari lalu

Belum Ada Kasus Virus B di Indonesia, Kemenkes Tetap Minta Waspada

Kemenkes menyatakan hingga kini belum terdeteksi adanya risiko kasus Virus B di Indonesia namun masyarakat diingatkan untuk tetap waspada

Baca Selengkapnya

Waspada Flu Singapura Menjangkit Anak-anak, Ini 6 Cara Pencegahannya

20 hari lalu

Waspada Flu Singapura Menjangkit Anak-anak, Ini 6 Cara Pencegahannya

Flu singapura rentan menjangkit anak-anak. Flu ini juga dengan mudah menular. Bagaimana cara mengantisipasinya?

Baca Selengkapnya

BRIN Kembangkan Teknologi Biosensor Portabel Pendeteksi Virus Hingga Pencemaran Lingkungan

21 hari lalu

BRIN Kembangkan Teknologi Biosensor Portabel Pendeteksi Virus Hingga Pencemaran Lingkungan

Pusat Riset Elektronika BRIN mengembangkan beberapa produk biosensor untuk mendeteksi virus dan pencemaran lingkungan.

Baca Selengkapnya

Spesialis Paru Ungkap Beda Flu Singapura dan Flu Musiman

24 hari lalu

Spesialis Paru Ungkap Beda Flu Singapura dan Flu Musiman

Dokter paru ungkap perbedaan antara Flu Singapura atau penyakit tangan, mulut, dan kuku dengan flu musiman meski gejala keduanya hampir mirip.

Baca Selengkapnya

Penularan Flu Singapura di Indonesia Meluas, IDAI: Data Pastinya Tak Bisa Dijelaskan

26 hari lalu

Penularan Flu Singapura di Indonesia Meluas, IDAI: Data Pastinya Tak Bisa Dijelaskan

Diyakini kalau seluruh kasus Flu Singapura di Indonesia menginfeksi anak-anak. Belum ada kasus orang dewasa.

Baca Selengkapnya

Ketahui Penyebab dan Proses Penularan Virus Demam Berdarah

27 hari lalu

Ketahui Penyebab dan Proses Penularan Virus Demam Berdarah

Demam berdarah disebabkan oleh salah satu dari empat jenis virus dengue yang berbeda.

Baca Selengkapnya

Fakta Seputar Flu Singapura, Kemenkes: Awal Maret Ribuan orang Terjangkit

28 hari lalu

Fakta Seputar Flu Singapura, Kemenkes: Awal Maret Ribuan orang Terjangkit

Flu Singapura memiliki gejala yang hampir menyerupai cacar air, virusnya hanya memerlukan waktu inkubasi 3-6 hari untuk menyerang imunitas tubuh.

Baca Selengkapnya

Kenali Gejala Demam Berdarah dan Bahaya yang Mengintainya

28 hari lalu

Kenali Gejala Demam Berdarah dan Bahaya yang Mengintainya

Demam berdarah (DBD) dapat menyebabkan pendarahan serius, penurunan tekanan darah tiba-tiba, bahkan berujung pada kematian.

Baca Selengkapnya

Waspada Demam Berdarah Menjelang Libur Hari Raya Idul Fitri

31 hari lalu

Waspada Demam Berdarah Menjelang Libur Hari Raya Idul Fitri

Seorang individu tidak hanya berisiko terkena demam berdarah dengue (DBD), tetapi juga berpotensi menyebarkan virus dengue apabila telah terinfeksi.

Baca Selengkapnya

Leptospirosis Penyakit Langganan Musim Hujan, Seberapa Berbahaya?

32 hari lalu

Leptospirosis Penyakit Langganan Musim Hujan, Seberapa Berbahaya?

Leptospirosis adalah penyakit yang kerap muncul setiap musim hujan, terutama di daerah yang rawan banjir dan genangan air. Seberapa berbahaya?

Baca Selengkapnya