Telkomsel Targetkan 8 Ribu Stok iPhone Terjual  

Reporter

Editor

Minggu, 19 Desember 2010 10:51 WIB

iPhone4

TEMPO Interaktif, Jakarta - PT Telekomunikasi Selular menargetkan penjualan iPhone 4 hingga delapan ribu unit dalam sebulan pertama. Vice President Channel management Telkomsel Gideon Eddie Purnomo mengatakan angka itu hampir sama seperti sukses dua jenis iPhone generasi sebelumnya, yakni iPhone 3G dan iPhone 3GS.

"Stok pertama sejumlah itu, tapi kami tak menargetkan angka karena ponsel ini segmented," ujar Gideon di Lagoon Crsytal, kemarin.

Dia mengakui jadwal peluncuran ponsel generasi keempat Apple ini memang agak terlambat. Mestinya, Indonesia masuk jajaran negara pertama yang meluncurkan iPhone4 di Asia setelah Jepang dan Singapura. "Tapi penjadwalan ini sudah diatur oleh Apple, memang jadwalnya akhir tahun," ujarnya.

Gideon mengatakan produk ini cukup diminati dibuktikan dengan banyaknya antrean. Menurut dia, ada pula yang mengantre sejak pukul 05.00. Baru beberapa jam dibuka, angka penjualan sudah melampaui 500 unit. Adapun pemesanan sebelum pembelian mencapai 349 unit. "Lebih banyak yang datang langsung," ujarnya.

Sementara itu seorang calon pembeli mengaku kecewa karena kehabisan iphone 4 untuk kontrak kartu halo. "Sudah lama antre begitu hampir sampai di counter dikasih tahu barang sudah habis," ujarnya. Dia juga mengaku sudah mendatangi Grapari tetapi belum ada penjualan iPhone 4.

Gideon mengatakan layanan untuk Halo memang terbatas di booth penjualan. Pengguna halo akan dilayani di gerai Grapari Telkomsel tertentu.

DIAN YULIASTUTI

Berita terkait

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

11 jam lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

13 jam lalu

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.

Baca Selengkapnya

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

3 hari lalu

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.

Baca Selengkapnya

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

6 hari lalu

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

Luhut mengatakan Indonesia dan Cina telah sepakat untuk membentuk tim penggarapan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya

Baca Selengkapnya

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

7 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

8 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

Terpopuler: Presiden Jokowi tawarkan investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir minta BUMN batasi pembelian dolar.

Baca Selengkapnya

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

9 hari lalu

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.

Baca Selengkapnya

Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

10 hari lalu

Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

Apple sudah berencana memproduksi iPhone di India dan MacBook di Thailand, guna melepas ketergantungan terhadap manufaktur Tiongkok.

Baca Selengkapnya

Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

10 hari lalu

Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

Budi Arie Setiadi mengatakan Tim Cook mengapresiasi hasil pemilu presiden Indonesia atas terpilihnya Prabowo.

Baca Selengkapnya

Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

10 hari lalu

Luhut Beberkan Rencana Investasi Besar Apple di RI: Minat di IKN, Bali hingga Solo

Luhut Binsar Pandjaitan mengungkapkan rencana investasi perusahaan raksasa Apple di Indonesia dalam jumlah besar.

Baca Selengkapnya