Harlem Shake, Situs Youtube Ikutan Joget  

Reporter

Senin, 4 Maret 2013 12:06 WIB

YouTube. AP/Julie Jacobson

TEMPO.CO, Jakarta - Heboh joget Harlem Shake tak hanya menjalar ke seluruh dunia, tetapi juga ke dunia Internet dan teknologi, salah satunya ke situs YouTube. (Baca: Harlem Shake Mendunia, Begini Awal Ceritanya)

Saat mengakses situs YouTube, coba ketikkan kalimat ini pada mesin pencari: do the Harlem Shake. Lalu tekan enter. Muncul berbagai video yang menayangkan Harlem Shake. Tak kelihatan terjadi apa-apa? Tunggu sebentar.

Dalam hitungan detik, terdengar musik ciptaan Baueer, disk jockey di New York. Begitu terdengar kalimat, "Con los terroristas!" Dan tak berapa lama, tengok sebelah kiri. Tulisan "YouTube" bergerak maju mundur mengikuti irama rancak Harlem Shake.

Eits, ini belum selesai. Begitu terdengar suara, "Do the Harlem Shake!" Perhatikan baik-baik. Semua tulisan dan gambar video pun ikutan bergerak naik-turun, maju-mundur mengikuti beat.

Ada lebih dari 100 ribu video Harlem Shake yang diunggah di Youtube. Pembuatnya dari berbagai kalangan. Tempat dan latarnya pun beragam. Ada yang mahasiswa, kantor, sekolah, asrama, juga tentara. Harlem Shake kini menempati posisi nomor 1 Billboard di Amerika dan nomor 3 Top 40 di Inggris.

Di Indonesia, virus Harlem Shake juga menular ke kalangan artis. Ada Video Harlem Shake Duet Maia dan Syahrini yang diunggah ke YouTube. Syahrini dan Maia berdampingan dengan gayanya masing-masing berjoget Harlem Shake. Sayangnya, video ini cuma sepanjang 1 menit 16 detik. Klik videonya di sini.

NIEKE


Berita Lainnya:

Ada Video Harlem Shake Duet Maia dan Syahrini
Curhat SBY tentang Anas dan Partai Demokrat
Harlem Shake Mendunia, Begini Awal Ceritanya
Ke Jerman, SBY Lupa Mau Bahas Apa
Habis Permen Cinta, Terbitlah 'Sex Drops'

Berita terkait

Strategi Lintasarta Dukung Dunia Bisnis

22 Februari 2021

Strategi Lintasarta Dukung Dunia Bisnis

Di 2021, Lintasarta tetap berkomitmen memberikan layanan terbaik untuk berbagai sektor industri.

Baca Selengkapnya

Sempat Diretas, Ditjen Pajak Targetkan Situsnya Pulih Hari Ini

11 Juni 2018

Sempat Diretas, Ditjen Pajak Targetkan Situsnya Pulih Hari Ini

Direktorat Jenderal Pajak Kementerian Keuangan menargetkan pemulihan situsnya yang sempat diretas rampung pada hari ini.

Baca Selengkapnya

Kominfo Blokir 34 Situs Berunsur Radikalisme Selama April 2018

31 Mei 2018

Kominfo Blokir 34 Situs Berunsur Radikalisme Selama April 2018

Kominfo berupaya meminimalkan aksi teror dengan memblokir konten radikalisme.

Baca Selengkapnya

Pangsa Pasar Besar, Situs Perbandingan Harga Priceprice.com Diluncurkan

24 Januari 2018

Pangsa Pasar Besar, Situs Perbandingan Harga Priceprice.com Diluncurkan

Situs perbandingan harga Priceprice.com diluncurkan di Indonesia. Priceprice.com untuk memudahkan pengguna membandingkan harga barang.

Baca Selengkapnya

Situs Om Senang Mirip Nikahsirri.com Hebohkan Belgia

27 September 2017

Situs Om Senang Mirip Nikahsirri.com Hebohkan Belgia

Pihak berwenang Belgia akan mengambil sikap tegas terhadap peredaran situs yang diduga menawarkan pelacuran terselubung.

Baca Selengkapnya

Google Chrome Bakal Memungkinkan Pengguna Membisukan Situs Web

27 Agustus 2017

Google Chrome Bakal Memungkinkan Pengguna Membisukan Situs Web

Google menguji opsi baru yang memungkinkan pengguna membisukan situs web secara permanen di dalam browser Chrome.

Baca Selengkapnya

Ingin Sukses Cari Uang Lewat YouTube? Ada Kiatnya...

10 Agustus 2017

Ingin Sukses Cari Uang Lewat YouTube? Ada Kiatnya...

Salah satu cara yang dipilih generasi Millennial untuk mengekspresikan diri adalah mengunggah materi ke YouTube, tapi kenapa tak semua sukses?

Baca Selengkapnya

Bagaimana Menyusun Kata Sandi yang Anti Pembobolan?

10 Agustus 2017

Bagaimana Menyusun Kata Sandi yang Anti Pembobolan?

Bill Burr, pernah merilis sebuah buku (pedoman) di tahun 2003 lalu berisi kata sandi yang tidak dapat diretas, masih manjurkah?

Baca Selengkapnya

Google, Facebook, Spotify Akan Ikut Aksi Dukung Net Neutrality

12 Juli 2017

Google, Facebook, Spotify Akan Ikut Aksi Dukung Net Neutrality

Perusahaan-perusahaan, seperti Google, Facebook, Spotify, Jumat lalu mengumumkan akan berpartisipasi dalam aksi 12 Juli untuk mendukung net neutrality

Baca Selengkapnya

Ingin Vlog Anda Sekondang Kaesang? Hindari Lima Hal Berikut Ini

7 Juli 2017

Ingin Vlog Anda Sekondang Kaesang? Hindari Lima Hal Berikut Ini

Vlogging menjadi fenomena tersendiri saat ini. Banyak netizen, dari yang belum tekrenal sampai yang kondang macam Kaesang, meramaikan dunia vlog.

Baca Selengkapnya