Reruntuhan Piramida Ditemukan di Meksiko

Reporter

Senin, 15 Juli 2013 17:47 WIB

Sekelompok turis menunggangi unta untuk mengunjungi kompleks piramida kota kuno Meroe, tak jauh dari Sungai Nil yang melintasi Sudan. REUTERS/ Mohamed Nureldin Abdallah

TEMPO.CO, Jaltipan - Proyek konstruksi di Meksiko timur secara tidak sengaja membongkar sebuah kompleks permukiman kuno. Di dalamnya terdapat 30 kerangka manusia dan reruntuhan piramida yang diyakini berusia 2.000 tahun.

Situs purbakala itu berada di Jaltipan, sebuah kota di tenggara Veracruz. Menurut para arkeolog di National Anthropology and History Institute (INAH), di lokasi itu juga ditemukan sejumlah patung tanah liat, manik-manik batu giok, cermin, dan sisa-sisa hewan.

Permukiman kuno ini diyakini dihuni sejak abad pertama Masehi sampai 600-700 Masehi. Sejauh ini masih sedikit yang diketahui tentang penduduk yang tinggal di sana. Para arkeolog baru akan menganalisis 30 kerangka untuk mengetahui bagaimana mereka dimakamkan.

"Sejauh ini dari 30 kerangka, setidaknya dua di antaranya adalah bayi," jelas arkeolog Alfredo Delgado, seperti dikutip Livescience, Senin, 15 Juli 2013.

Yang unik dari makam kuno ini adalah tanduk rusa dan tulang-belulang yang diduga milik anjing, anjing hutan, rusa, ikan, dan burung dikuburkan bersama jasad manusia. "Ini mungkin sebagai sahabat di dalam kubur," ujar Delgado.

Lokasi permukiman kuno ini juga dikenal sebagai tempat berkumpulnya fosil. Banyak fosil gigi Megalodon, jenis hiu purba yang telah punah, ditemukan di tempat ini.

Delgado mengatakan, artefak yang ditemukan di situs ini mewakili lebih dari satu kebudayaan. Beberapa patung dan bata terlihat seperti peninggalan suku Maya. Ada pula sejumlah gerabah yang lebih menyerupai artefak dari kota kuno Teotihuacan.

"Analisis kerangka memungkinkan kita untuk melihat apakah situs ini multikultural atau penduduknya sebenarnya memiliki materi genetik yang sama," kata Delgado.

Reruntuhan piramida ditemukan di sebuah bukit dekat kuburan. Piramida yang terbuat dari lempengan batu dan bergaya arsitektur Maya atau Tajin itu menjulang hingga 12 meter.

Delgado mengatakan tim peneliti juga menemukan reruntuhan bata di Jaltipan seperti yang ditemukan di Comacalco, sebuah kota peninggalan suku Maya berjarak 120 kilometer di wilayah Tabasco. "Jenis arsitektur batu kuno jarang ditemukan di bagian selatan negara bagian Veracruz," ucap dia.

LIVESCIENCE | MAHARDIKA SATRIA HADI


Baca juga:
BlackBerry Z10 Kini Dibanderol Rp 990 Ribu
Gaji Orang Tua, Separuh Lulusan SNMPTN UGM Bohong

KPU Voting, Khofifah Gagal Lolos ke Pilgub Jatim
ICW: Citra DPR Kian Anjlok Gara-gara Priyo Budi

Wakil Menteri Dituding Muluskan Anggaran Hambalang



Berita terkait

Mesir Cari Kamar Rahasia Tempat Harta Raja di Dalam Piramida  

2 Maret 2016

Mesir Cari Kamar Rahasia Tempat Harta Raja di Dalam Piramida  

Pemerintah Mesir mencari ruang tersembunyi di Piramida Giza, untuk mendongkrak pariwisata.

Baca Selengkapnya

Misteri Mayat Firaun di Piramida Khufu Mesir  

13 November 2015

Misteri Mayat Firaun di Piramida Khufu Mesir  

Teknologi gambar termal berhasil menemukan kemugkinan ruangan tersembunyi di Piramida Khufu. Ruang ini diduga tempat makam firaun terletak.

Baca Selengkapnya

Dahsyatnya Letusan Gunung Samalas, Tebal Endapan 40 Meter

9 Agustus 2015

Dahsyatnya Letusan Gunung Samalas, Tebal Endapan 40 Meter

Para ahli meneliti material dari letusan gunung di Lombok yang terjadi tahun 1257 yang kekuatannya 8 kali letusan Gunung Krakatau.

Baca Selengkapnya

Arkeolog Meragukan Usia Koin Gunung Padang  

18 September 2014

Arkeolog Meragukan Usia Koin Gunung Padang  

Kebudayaan logam masuk ke Indonesia pada 500 sebelum Masehi.

Baca Selengkapnya

Chevron Bantah Beli Gunung Ciremai Rp 60 Triliun  

4 Maret 2014

Chevron Bantah Beli Gunung Ciremai Rp 60 Triliun  

Belum ada kegiatan fisik karena izin usaha pertambangan belum turun.

Baca Selengkapnya

Istana Bantah Isu Gunung Ciremai Dijual Rp 60 Triliun

4 Maret 2014

Istana Bantah Isu Gunung Ciremai Dijual Rp 60 Triliun

Isu penjualan Gunung Ciremai beredar melalui broadcast BBM dan media sosial lainnya, seperti Facebook dan Twitter.

Baca Selengkapnya

Rute Baru Kereta Api Lewati Gunung Padang  

7 Februari 2014

Rute Baru Kereta Api Lewati Gunung Padang  

KA Siliwangi melayani rute Sukabumi-Cianjur dan melewati lima stasiun.

Baca Selengkapnya

Gunung Padang Berpotensi Mengandung Emas

27 Oktober 2013

Gunung Padang Berpotensi Mengandung Emas

'Di Gunung Padang ada potensi emas, tapi sepertinya sangat dalam dan jumlahnya sedikit, dalam ukuran mikron.'

Baca Selengkapnya

Gunung Padang di Cianjur Siap Dikupas

3 Oktober 2013

Gunung Padang di Cianjur Siap Dikupas

Wakil Gubernur Jawa Barat Deddy Mizwar mengundang tim untuk memaparkan hasil riset di Gedung Sate.

Baca Selengkapnya

Lapisan di 'Kolong' Gunung Padang Dipertanyakan  

2 Oktober 2013

Lapisan di 'Kolong' Gunung Padang Dipertanyakan  

Gunung Padang diyakini sebagai sisa gunung api purba belaka.

Baca Selengkapnya