Facebook Membuat Orang Merasa Lebih Buruk

Reporter

Editor

Alia fathiyah

Senin, 19 Agustus 2013 07:13 WIB

Cbsnews.com

TEMPO.CO,London - Menggunakan Facebook ternyata bisa menurunkan perasaan nyaman dan kesejahteraan seseorang dalam hidup mereka, demikian hasil penelitian terbaru.

Hasil penelitian yang dilakukan para ilmuwan di University of Michigan menunjukkan bahwa semakin lama orang melakukan browsing di internet terutama Facebook, mereka semakin memiliki perasaan buruk dengan kenyamanannya.

Riset yang merekam jejak partisipan selama dua minggu ini mendukung hasil riset sebelumnya yang mengatakan bahwa Facebook bisa memberikan konsekuensi negatif terhadap psikologis seseorang. Saat ini Facebook mempunyai lebih dari satu miliar pengguna dan separuhnya melakukan aktivitas harian di situs pertemanan tersebut.

"Di permukaan, Facebook menyediakan sumber yang luar biasa dalam mengisi kebutuhan dasar manusia untuk koneksi sosial. Namun temuan-temuan ini menunjukkan bahwa Facebook bukannya memenuhi kesejahteraan, tetapi justru merusaknya," ujar para peneliti seperti dikutip situs BBC edisi 15 Agustus 2013.

Psikolog internet Graham Jones dari British Psychological Society yang tidak terlibat dalam penelitian tersebut mengatakan, bahwa banyak riset mendalam yang menunjukkan kalau Facebook memiliki konsekuensi-konsekuensi negatif. Namun, tentunya ada juga beberapa riset yang menunjukkan efek positif.

Dalam survei terbaru, partisipan menjawab beberapa pertanyaan mengenai perasaan mereka, apa yang mereka khawatirkan, bagaimana perasaan kesepian yang dirasakan saat itu dan seberapa sering mereka menggunakan Facebook sejak survei terakhir dilakukan. Rata-rata mereka menerima lima pesan per hari dalam waktu beragam antara pukul 10 pagi hingga tengah malam.

Para ilmuwan juga ingin mengetahui bagaimana interaksi langsung partisipan dengan orang lain, baik tatap muka maupun melalui telepon, antarmereka.
Hasilnya menunjukkan bahwa semakin lama seseorang menggunakan Facebook, semakin buruk perasaan mereka setelah itu. Para ilmuwan juga menemukan bahwa semakin lama partisipan menggunakan Facebook, semakin mereka merasa bahwa level kenyamanan hidup mereka menurun. Kebanyakan pengguna ingin tetap berinteraksi dengan teman-temannya, dan hanya 23 persen yang menggunakan situs ini untuk bertemu dengan orang baru.

Lebih dari dua pertiga partisipan mengatakan bahwa mereka berbagi hal-hal baik dengan komunitas mereka di Facebook, dan 36 persennya mengatakan bahwa mereka berbagi hal-hal buruk di sana. Menurut para ilmuwan, riset ini adalah yang pertama kalinya meneliti mengenai efek Facebook pada perasaan kenyamanan para penggunanya.

Jones mengingatkan bahwa temuan riset ini kemungkinan lebih relevan untuk mereka yang menghabiskan lebih banyak waktu di Facebook. Riset ini pun, sambung dia, tidak sepenuhnya menawarkan perbandingan dengan kontak sosial secara langsung. Ia menambahkan bahwa sejak Facebook menjadi fenomena, masyarakat masih belajar cara terbaik menggunakannya.

BBC | ARBA'IYAH SATRIANI

Berita Lain:
Bahan Bakar Hidrogen dari Matahari Dikembangkan

Pemanasan Global, Rasa Apel Jadi Lebih Manis

Game Sonic Terbaru Akan Rilis Oktober

Tabrak Gedung, Eland Bondol Terluka

Berita terkait

Kisah Nimas 10 Tahun Diganggu dan Dikirimi Foto Cabul Pria yang Terobsesi Dengannya

3 jam lalu

Kisah Nimas 10 Tahun Diganggu dan Dikirimi Foto Cabul Pria yang Terobsesi Dengannya

Kisah Nimas Sabella sepuluh tahun diganggu pria viral di media sosial. Polda Jawa Timur pun bergerak

Baca Selengkapnya

Doomscrolling Pertama Kali Muncul Pada Awal Pandemi Covid-19, Berdampak bagi Kesehatan Mental

7 jam lalu

Doomscrolling Pertama Kali Muncul Pada Awal Pandemi Covid-19, Berdampak bagi Kesehatan Mental

Doomscrolling mengacu pada kebiasaan terus-menerus menelusuri berita buruk atau negatif di media sosial atau internet, sering untuk waktu yang lama.

Baca Selengkapnya

Viral Calon Pekerja Dites Tinggi Badan, Netizen: Di Dunia Kerja yang Dibutuhkan Skill

1 hari lalu

Viral Calon Pekerja Dites Tinggi Badan, Netizen: Di Dunia Kerja yang Dibutuhkan Skill

Viral video memperlihatkan ratusan calon pekerja diukur dan di tes tinggi badan secara langsung.

Baca Selengkapnya

Pengemudi Toyota Fortuner Halangi Perjalanan Ambulans, Polres Depok: Kami Selidiki

2 hari lalu

Pengemudi Toyota Fortuner Halangi Perjalanan Ambulans, Polres Depok: Kami Selidiki

Polres Metro Depok menyatakan tengah menyelidiki peristiwa pengemudi Toyota Fortuner menghalangi perjalanan ambulans.

Baca Selengkapnya

Raup Rp 100 Juta per Bulan di Afiliasi Shopee, Mirah Ayu Berbagi Tips

2 hari lalu

Raup Rp 100 Juta per Bulan di Afiliasi Shopee, Mirah Ayu Berbagi Tips

Content Creator atau pembuat konten Mirah Ayu Nanda Anindita berbagi tips cara meraup cuan di Afiliasi Shopee.

Baca Selengkapnya

5 Fakta Tentang David Corenswet, Pemeran Baru Karakter Superman

3 hari lalu

5 Fakta Tentang David Corenswet, Pemeran Baru Karakter Superman

David Corenswet, pemeran Superman yang baru kerap menyuarakan isu sosial dan politik di media sosial

Baca Selengkapnya

Blockout 2024: Gerakan Blokir Selebritas yang Viral di Media Sosial

3 hari lalu

Blockout 2024: Gerakan Blokir Selebritas yang Viral di Media Sosial

Bagaimana Met Gala memicu Blockout 2024 di media sosial - sebuah aksi digital untuk menentang kebungkaman para selebritas terhadap Gaza.

Baca Selengkapnya

Viral Wanita Tewas di Tangan Gangster di Cikarang Bekasi, Polisi Berikan Penjelasan

5 hari lalu

Viral Wanita Tewas di Tangan Gangster di Cikarang Bekasi, Polisi Berikan Penjelasan

Sebuah video viral di media sosial menarasikan seorang wanita tewas bersimbah darah di Bekasi akibat dianiaya sekelompok gangster. Begini kata polisi.

Baca Selengkapnya

Arab Saudi Minta Warga Jangan Sampai Tertipu Iklan Naik Haji di Media Sosial

5 hari lalu

Arab Saudi Minta Warga Jangan Sampai Tertipu Iklan Naik Haji di Media Sosial

Arab Saudi mengimbau publik untuk tidak tertipu atau merespons iklan di media sosial tentang pelaksanaan ibadah haji

Baca Selengkapnya

Begini Cara Menonaktifkan Sementara Akun Facebook

10 hari lalu

Begini Cara Menonaktifkan Sementara Akun Facebook

Menonaktifkan akun Facebook sementara bisa dijadukan opsi jika ingin beristirahat dari media sosial. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya