The Last of Us, Game Terbaik di PS4 Sejauh Ini

Reporter

Senin, 8 September 2014 19:48 WIB

Game The Last of Us Remastered. Apixelatedview.com

TEMPO.CO, Jakarta - Kalau ada game yang terus menjadi bahan pembicaraan di kalangan gamers selama lebih dari setahun, itu adalah The Last of Us. Sejak meluncur di PlayStation 3, Juni 2013, game bertema action-horror ini meraih lebih dari 200 penghargaan "game of the year" dari media dan kritikus.

Akhir Juli lalu, Sony Computer Entertainment merilis ulang—tentu dengan peningkatan kualitas—game tersebut untuk PlayStation 4 dengan judul The Last of Us Remastered. Awal pekan lalu, game ini terjual 1 juta copy, dan memuncaki tangga penjualan di Amerika Serikat, Inggris, serta Jepang. Tempo terlarut dalam dunia The Last of Us dan menamatkannya dalam waktu 18 jam, pekan lalu. Berikut review-nya seperti dimuat Koran Tempo, Ahad, 7 September 2014.

Plot
Amerika Serikat, 2033. Sebagian besar peradaban porak-poranda akibat wabah Cordyceps, sejenis jamur yang menyerang dan menguasai otak manusia, sehingga penderitanya kehilangan kontrol atas tubuh. Penyakit tersebut mengubah manusia menjadi monster pemakan sesama. Jika tidak tewas dimangsa, satu luka gigitan bisa membuat korban ikut jadi monster.

Seperempat dari populasi manusia yang bertahan di karantina di kota-kota besar. Pemerintah, lewat militer, menjadikan tempat itu layaknya penjara.

Di Boston, seorang penyelundup paruh baya bernama Joel "ketiban" tugas yang tak lazim: mengantarkan seorang remaja perempuan ke Fireflies, gerakan bersenjata anti-pemerintah. Ellie, 14 tahun, secara misterius memiliki kekebalan terhadap Cordyceps. Tim dokter Fireflies yakin bisa menemukan vaksin dari tubuh Ellie.

Joel dan Ellie melintasi Amerika Serikat, lebih dari 3.800 kilometer dari Boston di tepi Samudra Atlantik menuju Salt Lake City, Utah, di tengah Amerika Serikat. Mereka tidak hanya dihadang infected—sebutan bagi monster pemakan manusia tersebut—tapi juga aparat keamanan dan begal.

Berkelana hampir setahun, terjalin ikatan batin di antara keduanya. Maklum, Joel kehilangan anak perempuan semata wayangnya, yang seusia Ellie, saat wabah Cordyceps menyerang tempat tinggalnya di Austin, Texas, 2013. Segendang sepenarian, Ellie, yang yatim-piatu, berulang kali memilih mempertaruhkan nyawanya bersama Joel ketimbang menyelamatkan diri. Hubungan emosional tersebut menjadi kekuatan utama game ini.

Ide Cerita
Last of Us terilhami oleh film dokumenter BBC berjudul Cordyceps: Attack of the Killer Fungi (2008) tentang serangan jamur Cordyceps di semut peluru (Paraponera clavata) dan membuatnya kehilangan kendali atas tubuhnya. Setelah semut itu mati, jamur tumbuh bak antena dari kepalanya. Dalam tiga pekan, antena itu pecah dan menyebarkan spora yang membuat setiap semut yang menghirupnya tertular.

Permainan
Game third person shooter berjenis survival ini mewajibkan pemainnya menghemat semua sumber daya. Jangankan peluru, pisau dan pentungan saja ada umurnya. Main bergaya Rambo berarti bunuh diri.

Game ini memberikan nuansa baru dalam perlengkapan. Di dunia pasca-kehancuran, sulit mendapati sebuah benda utuh. Maka, untuk mendapatkan, misalnya, pisau, kita harus merakit dari obyek tajam dan selotip.

Tidak seperti di action game kebanyakan, saat merakit—juga mengobati luka—waktu permainan tetap berjalan. Artinya, Joel dan Ellie bisa dicakot monster atau dipentung penyamun, waktu sibuk dengan alat-alat mereka.

Grafik
Last of Us Remastered berjalan dalam 60 frame per detik di resolusi 1.080 piksel—versi terdahulu 30 frame di 720 piksel. Untuk mata awam, peningkatan itu tidak terlalu kentara. Beda dengan Tomb Raider: Definitive Edition di PS4—peremajaan dari PS3—yang mengusung TressFX, teknologi yang memungkinkan gambar rambut terurai helai demi helai.

Penilaian
Jika Anda telah mengkhatamkan The Last of Us di PS3, rasanya tidak perlu mengulangnya di PS4. Namun, bagi yang lain, The Last of Us Remastered adalah game wajib di PS4.

REZA MAULANA


Berita Terpopuler
Polisi Syariat' Berpatroli di Jerman
Megawati: Saya Bisa Ngamuk Lho!
Tersangka Kelima Rekening Gendut PNS Ditangkap

Berita terkait

Merangsek ke Segmen Ponsel Fotografi, Segini Harga Vivo V30e di Indonesia

1 hari lalu

Merangsek ke Segmen Ponsel Fotografi, Segini Harga Vivo V30e di Indonesia

Vivo V30e yang menggunakan sensor kamera dari Sony resmi meluncur di pasar Indonesia mulai hari ini, Kamis, 2 Mei 2024.

Baca Selengkapnya

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

7 hari lalu

Review Game Stellar Blade: Kuat di Visual, Lemah di Cerita

Sony Interactive Entertainment telah merilis game eksklusif Stellar Blade di PlayStation 5 atau PS5. Berikut review-nya.

Baca Selengkapnya

Bocoran Sony Xperia 1 VI, Akan Gunakan Rasio Layar yang Lebih Konvensional

36 hari lalu

Bocoran Sony Xperia 1 VI, Akan Gunakan Rasio Layar yang Lebih Konvensional

Sony Xperia 1 VI akan menampilkan layar 2K dengan rasio aspek 19,5:9.

Baca Selengkapnya

Review Rise of the Ronin, Samurai di Persimpangan Jalan

42 hari lalu

Review Rise of the Ronin, Samurai di Persimpangan Jalan

Tempo berpeluang menjajal game PS5 Rise of Ronin yang dirilis hari ini, Jumat, 22 Maret 2024. Seperti apa alur perjalanan samura era Bakumatsu itu?

Baca Selengkapnya

Bocoran PS5 Pro Mengalir Deras, Sony Bentuk Tim Investigasi

43 hari lalu

Bocoran PS5 Pro Mengalir Deras, Sony Bentuk Tim Investigasi

Sony membentuk tim investigasi untuk menyelidiki kebocoran informasi PS5 Pro yang marak beredar di publik beberapa waktu belakangan.

Baca Selengkapnya

Ucapkan Selamat Tinggal untuk seri Xperia 5, Sony Kini Berfokus Garap Xperia 1

46 hari lalu

Ucapkan Selamat Tinggal untuk seri Xperia 5, Sony Kini Berfokus Garap Xperia 1

Sony dirumorkan berhenti memprpduksi Xperia 5. Perusahaan mengutamakan penguatan teknologi Seri Xperia 1.

Baca Selengkapnya

Sony Bersiap Luncurkan PS5 Pro, Performa Konsol Diklaim Tiga Kali Lipat Lebih Hebat

46 hari lalu

Sony Bersiap Luncurkan PS5 Pro, Performa Konsol Diklaim Tiga Kali Lipat Lebih Hebat

Bocoran kehebatan PS5 Pro mulai bocor ke publik. Konsol termutakhir Playstation itu diklaim tiga kali lebih hebat dibanding terbitan sebelumnya.

Baca Selengkapnya

Rampung Uji Coba Devkit, PS5 Pro Sony Bakal Meluncur Tahun Ini

46 hari lalu

Rampung Uji Coba Devkit, PS5 Pro Sony Bakal Meluncur Tahun Ini

Spekulasi saat ini mencatat kalau Sony PS5 Pro akan meluncur di November mendatang.

Baca Selengkapnya

Sony Xperia I VI Dirumorkan akan Berubah Aspek Rasio

47 hari lalu

Sony Xperia I VI Dirumorkan akan Berubah Aspek Rasio

Sony berkemungkinan mengganti aspek rasio 21:9 yang sudah lama dan beralih 19,5:9

Baca Selengkapnya

Belum Goyah di Bisnis Ponsel, Sony Siapkan Seri Xperia Baru

52 hari lalu

Belum Goyah di Bisnis Ponsel, Sony Siapkan Seri Xperia Baru

Membantah rumor akan hengkang dari pasar ponsel di Cina, Sony justru siap meluncurkan beberapa produk baru.

Baca Selengkapnya