Berapa Kandungan Lokal di Ponsel Pintar Samsung  

Reporter

Kamis, 30 April 2015 19:00 WIB

Tampilan motherboard ponsel pintar Samsung Galaxy S6 Edge saat dibongkar oleh iFixit di San Luis Obispo, California, 7 April 2015. Samsung Galaxy S6 Edge merupakan ponsel anyar yang diluncurkan pada Februari lalu. Ponsel ini terbuat dari casing logam dan mendapat pujian dari berbagai review yang dilakukan sejumlah situs online. Reuters

TEMPO.CO, Jakarta - Perusahaan teknologi asal Korea, Samsung, mengatakan telah memenuhi kebijakan pemerintah mengenai tingkat kandungan dalam negeri (TKDN) dengan memasukkan kandungan lokal pada produk-produk ponsel sebesar 20 persen.

Samsung juga berencana meningkatkan angka TKDN sebesar 30 persen pada 2017. "TKDN 2015 mulainya 20 persen dulu, tahun 2017 baru menjadi 30 persen," kata Kang Hyun Lee, Vice President Corporate Business & Corporate Affair PT Samsung Electronics Indonesia, seusai peluncuran Samsung Galaxy S6 dan Galaxy S6 Edge di Jakarta, Rabu, 29 April 2015.

"Kenapa kami mengajukan 20 persen? Karena sekarang di Indonesia dukungan untuk industri mobile sangat kurang. Untuk itu, kami perlu waktu," ucapnya.

Samsung telah mulai membuat ponsel untuk memenuhi 20 persen TKDN pada 22 Januari lalu di pabriknya yang berlokasi di Cikarang. Tidak hanya handset terbarunya, Samsung Galaxy S6 dan Galaxy S6 Edge, Samsung juga memproduksi model-model 4G lain.

"Sesuai dengan TKDN 4G, rencananya diproduksi di pabrik Indonesia semua. Ada beberapa model yang sudah diproduksi oleh pabrik Indonesia," ujar Lee.

Pemenuhan TKDN untuk pembuatan ponsel tersebut, menurut Lee, memakan biaya lebih besar dibanding melakukan impor. Meski demikian, Samsung berkomitmen mengikuti kebijakan pemerintah.

"Biaya produksi lebih mahal daripada impor, tapi Samsung ingin mengikuti kebijakan pemerintah," tuturnya.

Selain memproduksi ponsel, pabrik Samsung yang telah berdiri sejak 1991 itu juga memproduksi perangkat elektronik lain yang sebagian besar justru ditujukan untuk pasar ekspor.

"Dari pabrik, nilai ekspornya mencapai 1 miliar dolar AS," kata Lee.

ANTARA

Berita terkait

Galaxy AI Akan Hadir di Indonesia, Samsung Beberkan Sejumlah Fakta Ini

12 Januari 2024

Galaxy AI Akan Hadir di Indonesia, Samsung Beberkan Sejumlah Fakta Ini

Samsung Galaxy AI akan hadir di Indonesia dalam waktu dekat. Pengumuman peluncuran ini disampaikan melalui laman resmi Samsung.

Baca Selengkapnya

Ponsel Samsung Galaxy S23 FE, Bikin Auto Win Main Gim

26 Desember 2023

Ponsel Samsung Galaxy S23 FE, Bikin Auto Win Main Gim

Samsung Galaxy S23 FE (Fan Edition) disebut sangat cocok dipakai untuk bermain gim.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy M34 5G Diluncurkan, Ilham: Baterai, Kamera & Layar Enggak Ada Matinya

8 November 2023

Samsung Galaxy M34 5G Diluncurkan, Ilham: Baterai, Kamera & Layar Enggak Ada Matinya

Samsung Indonesia secara resmi meluncurkan ponsel Samsung Galaxy M34 5G yang menjadi produk teranyar dari ponsel seri Galaxy M.

Baca Selengkapnya

Menjajal Flagship Samsung Galaxy Z Fold4: Multitasking, Kamera, dan Lipatannya

5 September 2022

Menjajal Flagship Samsung Galaxy Z Fold4: Multitasking, Kamera, dan Lipatannya

Di pasar Indonesia, ponsel layar lipat Samsung Galaxy Z Fold4 dijual dengan harga hingga Rp 30.999.000.

Baca Selengkapnya

Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

14 November 2017

Oppo, Merek Smartphone Terlaris Kedua di Indonesia

Pangsa pasar Oppo Electronics mencapai 24 persen, terpaut 8 persen dari pemimpin pasar.

Baca Selengkapnya

Galaxy J2 Prime Laris, Penjualan Ponsel Samsung Indonesia Naik

1 November 2017

Galaxy J2 Prime Laris, Penjualan Ponsel Samsung Indonesia Naik

Kenaikan penjualan ponsel Samsung Indonesia mencapai lebih dari 5 persen.

Baca Selengkapnya

Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

30 Oktober 2017

Anak Suka Main Gadget, Kapan Waktunya Periksa Mata

Untuk mengurangi pemakaian gadget dan pengaruhnya pada mata, ajak anak beraktivitas di luar ruangan.

Baca Selengkapnya

2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

21 Oktober 2017

2 Gangguan Perilaku Anak yang Candu Gadget

Kondisi anggota keluarga yang berjarak satu sama lain gara-gara gadget disebut technoference.

Baca Selengkapnya

Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

21 Oktober 2017

Jawab Pertanyaan Ini Tanda Ayah Bunda Mencandu Gadget

Ayah bunda harus tahu, gara-gara gadget, anak merasa bersaing dengan teknologi demi menarik perhatian orang tua.

Baca Selengkapnya

Samsung Garap Terminal Gas PLTGU Jawa 1

20 Oktober 2017

Samsung Garap Terminal Gas PLTGU Jawa 1

PT Jawa Satu Power menunjuk Samsung Heavy Industries Co.Ltd sebagai kontraktor terminal regasifikasi terapung.

Baca Selengkapnya