Bukan Hanya Android, Malware Juga Turut Ancam Pengguna iOS

Reporter

Jumat, 11 Desember 2015 20:33 WIB

techgenie.com

TEMPO.CO, Jakarta - Bukan hanya sistem operasi Android, laporan Trend Micro Q3 2015 mengungkapkan bahwa platform iOS juga rentan terhadap ancaman malware.

"iOS selama ini menyatakan paling aman karena mengusung close platform sehingga dapat mengontrol semua, tapi ternyata ada kerentanan di Xcode," kata Andreas Kagawa, Country Manager, kepada Antara News, Jumat, 11 Desember 2015.

Xcode adalah development tools untuk para programmer yang ingin membuat aplikasi di iOS. Sementara itu, Andreas mengatakan hacker menemukan kerentanan di Xcode.

"Hacker memasukkan malware di Xcode yang biasa disebut Xcode Ghost. Xcode tersebut dipalsukan, padahal Xcode dipakai banyak developer untuk membangun aplikasi," ujarnya. "Bahkan gara-gara Xcode tersebut terdapat ratusan ribu aplikasi yang ditarik dari App Store."

Lebih lanjut, Andreas mengatakan, saat iOS terserang malware, akan lebih berbahaya dibanding Android.

"Android biasanya menyerang baterai yang bertujuan merusak smartphone, tapi di iOS dapat mencuri data. Bayangkan pengguna menggunakan iPhone untuk corporate data, data akan tercuri," tuturnya.

Sementara itu, pada sistem operasi Android, Andreas menyebutkan ditemukan kerentanan pada Media Server.

Media Server merupakan program dalam Android yang memungkinkan pemilik smartphone berbagi file video, musik, gambar ke perangkat lain, seperti smartTv, Xbox, dan PS.

"Ternyata Media Server ditemukan kerentanan. Media Server bisa menipu pemilik smartphone untuk menginstal program yang justru ternyata merupakan software yang berbahaya," tuturnya.

ANTARA

Berita terkait

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

14 jam lalu

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

Presiden Jokowi menerima lawatan Bos Microsoft Satya Nadella. Sebelumnya, Bos Apple Tim Cook juga telah menemui Jokowi. Apa yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

1 hari lalu

Apple Hapus Aplikasi yang Dapat Hasilkan Gambar Telanjang Menggunakan AI Generatif dari App Store

Apple telah secara aktif membangun reputasi untuk pengembangan AI yang bertanggung jawab, bahkan sampai melisensikan data pelatihan secara etis.

Baca Selengkapnya

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

1 hari lalu

Apple Singkirkan 3 Aplikasi AI yang Bisa Bikin Foto Telanjang dari App Store

Menurut keterangan Apple, tiga aplikasi AI itu melabeli dirinya sebagai generator seni. Sudah ada di App Store dua tahun.

Baca Selengkapnya

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

4 hari lalu

Apple Kebut Pengembangan AI Model Bahasa Besar untuk Iphone

Apple dikabarkan sedang mengembangkan sistem AI dengan model bahasa besar (LLM) untuk mengaktifkan fitur Device Generative AI di perangkatnya.

Baca Selengkapnya

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

7 hari lalu

Luhut: Kereta Cepat Jakarta-Surabaya hingga Insentif untuk Apple

Luhut mengatakan Indonesia dan Cina telah sepakat untuk membentuk tim penggarapan proyek kereta cepat Jakarta-Surabaya

Baca Selengkapnya

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

8 hari lalu

Mirip Versi Pro Saat Ini, iPad Air 12,9 Inci Dikabarkan Bakal Memiliki Layar Mini-LED

iPad Air teranyar itu lebih unggul dibanding generasi sebelumnya yang masih memakai layar berpanel LCD.

Baca Selengkapnya

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

9 hari lalu

Terpopuler: Jokowi Tawarkan Investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir Minta BUMN Batasi Pembelian Dolar

Terpopuler: Presiden Jokowi tawarkan investasi IKN ke Apple dan Tony Blair, Erick Thohir minta BUMN batasi pembelian dolar.

Baca Selengkapnya

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

11 hari lalu

Bos Apple Tim Cook Kunjungi Apple Developer Academy Binus di Tangerang

CEO Apple Tim Cook kunjungi Apple Developer Academy Binus di BSD City, Tangerang. Sudah memiliki 1.500 lulusan.

Baca Selengkapnya

Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

11 hari lalu

Luhut Siapkan Insentif untuk Investasi Apple, Ingin Tiru Thailand dan India

Apple sudah berencana memproduksi iPhone di India dan MacBook di Thailand, guna melepas ketergantungan terhadap manufaktur Tiongkok.

Baca Selengkapnya

Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

11 hari lalu

Menkominfo Ungkap Kesan Pertemuan Tim Cook Apple dan Prabowo

Budi Arie Setiadi mengatakan Tim Cook mengapresiasi hasil pemilu presiden Indonesia atas terpilihnya Prabowo.

Baca Selengkapnya