Dekati Pembeli UMKM Microsoft Selenggarakan Device Days

Reporter

Kamis, 10 Maret 2016 19:44 WIB

Microsoft. REUTERS/Beawiharta

TEMPO.CO, Jakarta - Microsoft menggelar acara Device Days bersama dengan delapan perusahaan Original Equipment Manufacturer untuk bertemu dengan reseller produk perangkat komputer. Acara Device Days oleh Microsoft ini diselenggarakan untuk bertemu dan sekaligus mengedukasi para pedagang produk-produk komputer dan produk Microsoft.

"Kami ingin supaya pedagang bisa mengenal dan menawarkan produk yang tepat untuk para pengguna di segmen Usaha Mikro Kecil dan Menengah," kata Linda Dwiyanti, Windows Business Group Lead Microsoft Indonesia di Hotel Novotel Mangga Dua, Jakarta, Kamis 10 Maret 2016.

Ia menyampaikan saat ini Microsoft dengan produk unggulan Windows 10 memiliki segala hal yang dibutuhkan para pengusaha di segmen Usaha Mikro Kecil dan Menengah.

Microsoft berharap perkenalan produk milik delapan OEM dan Microsoft akan mampu mempercepat pertumbuhan bisnis Usaha Mikro Kecil dan Menengah. Microsoft menyatakan berdasarkan studi New World of Work sebanyak 92 persen karyawan UMKM di Indonesia telah memposisikan diri sebagai pekerja mobile atau mobile workers.

Namun dari data tersebut hanya 29 persen pekerja yang merasa sudah terfasilitasi perangkat dan sistem yang tepat untuk menghadapi tantangan dalam gaya kerja baru.

Linda meyakini keunggulan, keamanan dan kemudahan yang dimiliki Windows 10 akan tepat untuk digunakan oleh pengusaha berskala kecil menengah. Ia meyakini apa yang ditawarkan oleh Microsoft dengan Windows 10 mampu menjawab kebutuhan usaha UMKM dan mempemudah seluruh pekerjaan.

Dalam acara Microsoft Device Days Microsoft bersama delapan perusahaan komputer akan mengedukasi dan memperkenalkan lebih dalam tentang produk komputer, tablet dan lainnya yang akan tepat untuk dijual oleh pedagang dan tepat untuk ditawarkan pada aneka usaha.

Microsoft turut menggandeng HP, Dell, Lenovo, Acer, Relion, Byon, Axio dan Wearnes dalam kegiatan ini. Acara Device Days akan diselenggarakan satu hari di Hotel Novotel Mangga Dua.

MAYA NAWANGWULAN

Berita terkait

10 Perusahaan Terbesar di Dunia, Microsoft Nomor Satu

1 hari lalu

10 Perusahaan Terbesar di Dunia, Microsoft Nomor Satu

Berikut ini deretan perusahaan terbesar di dunia berdasarkan kapitalisasi pasarnya pada 2024, didominasi oleh raksasa teknologi.

Baca Selengkapnya

Survei Microsoft dan LinkedIn: Perusahaan Lebih Tertarik pada Karyawan dengan Keterampilan AI

5 hari lalu

Survei Microsoft dan LinkedIn: Perusahaan Lebih Tertarik pada Karyawan dengan Keterampilan AI

Penelitian Microsoft dan LinkedIn membuktikan korporasi kini lebih menginginkan pekerja dengan kemampuan AI. Budaya AI terus berkembang di kantoran.

Baca Selengkapnya

BRI dan Microsoft Eksplorasi AI untuk Akselerasi Inklusi Keuangan di Indonesia

10 hari lalu

BRI dan Microsoft Eksplorasi AI untuk Akselerasi Inklusi Keuangan di Indonesia

Sebagai bentuk dukungan penuh terhadap inklusi keuangan di Indonesia, PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk atau BRI, berkolaborasi dengan Microsoft untuk mengeksplor Kecerdasan Buatan atau Artificial Intelligence (AI) dan Machine Learning

Baca Selengkapnya

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

11 hari lalu

Jokowi Kesal Indonesia Banjir Impor Perangkat Teknologi: Kenapa Kita Diam?

Jokowi mengatakan CEO dari perusahaan teknologi global, yakni Tim Cook dari Apple dan Satya Nadela dari Microsoft telah bertemu dengan dia di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Jokowi Ungkap Pesan yang Terus Disampaikannya ke Bos Apple hingga Microsoft

11 hari lalu

Jokowi Ungkap Pesan yang Terus Disampaikannya ke Bos Apple hingga Microsoft

Presiden Jokowi juga menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang Indonesia pakai masih didominasi barang-barang impor.

Baca Selengkapnya

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

11 hari lalu

Jokowi Sebut Impor Produk Elektronik Bikin Defisit hingga Rp 30 Triliun Lebih

Jokowi menyayangkan perangkat teknologi dan alat komunikasi yang digunakan di Tanah Air saat ini masih didominasi oleh barang-barang impor.

Baca Selengkapnya

Kasus Kewarganegaraan Ganda Gloria Natapradja Hamel, Tersandung Punya Paspor Prancis Gagal Jadi Paskibra 2016

12 hari lalu

Kasus Kewarganegaraan Ganda Gloria Natapradja Hamel, Tersandung Punya Paspor Prancis Gagal Jadi Paskibra 2016

Gara-gara memiliki kewarganegaraan ganda punya paspor Prancis, Gloria Natapradja gagal jadi anggota paskibra 2016, ini kilas balik kasusnya

Baca Selengkapnya

Giliran OpenAI Garap Search Engine Berbasis AI, Saingi Produk Google dan Microsoft

12 hari lalu

Giliran OpenAI Garap Search Engine Berbasis AI, Saingi Produk Google dan Microsoft

OpenAI bersiap meluncurkan mesin pencari berbasis AI, tak ingin ketinggalan dari Gemini AI milik Google dan Copilot besutan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno: Prestasi Teknik Sipil Unej, Investasi Microsoft, dan Cuaca Jawa Barat

13 hari lalu

Top 3 Tekno: Prestasi Teknik Sipil Unej, Investasi Microsoft, dan Cuaca Jawa Barat

Top 3 Tekno Berita Terkini Senin pagi ini, 6 Mei 2024, dimulai dari artikel prestasi tim mahasiswa Teknik Sipil Universitas Jember (Unej).

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp 35 Triliun di Malaysia, Berikut Sejarah Raksasa Teknologi AS Itu

14 hari lalu

Microsoft Investasi Rp 35 Triliun di Malaysia, Berikut Sejarah Raksasa Teknologi AS Itu

Microsoft investasi Rp 35 triliun di Malaysia, begini sejarah raksasa teknologi AS Itu.

Baca Selengkapnya