Apa Peran Developer untuk Indonesia? Ini Kata CEO Microsoft  

Kamis, 26 Mei 2016 16:05 WIB

CEO Microsoft Satya Nadella mengunjungi hackathon bertema "Masa Depan Media Digital" yang diadakan Kelompok Tempo Media dan Microsoft Indonesia, di Ballroom Hotel Ritz Carlton, Pacific Place, kawasan Sudirman Central Business District (SCBD), Kamis 26 Mei 2016. Tempo/Jose Iqbal

TEMPO.CO, Jakarta - CEO Microsoft Satya Nadella mengaku senang sekali bisa berkunjung ke Indonesia untuk pertama kalinya dan menemui komunitas developer yang jumlahnya terus bertambah di negeri ini. Menurut dia, misi Microsoft membantu semua orang dan organisasi menjadi lebih baik bisa dilakukan dengan efektif di Indonesia.

"Dan orang-orang yang bisa membuat Indonesia lebih baik adalah para developers," kata Satya Nadella ketika menyampaikan pidato kunci pada acara Microsoft Developers Festival di Ballroom Hotel Ritz Carlton, Pacific Place, kawasan bisnis Sudirman, Jakarta, Kamis, 26 Mei 2016.

Satya Nadella kemudian bercerita bahwa Microsoft sendiri awalnya juga didirikan oleh dua developer, salah satunya bahkan drop out dari kuliahnya yakni Bill Gates. "Saat ini sebagai perusahaan teknologi, kami punya visi ke depan, kami ingin membentuk masa depan," kata Nadella.

Menurut Nadella, perkembangan teknologi saat ini mengarah pada 'mobile first, cloud first". Ketika menyebut mobile technology, kata dia, penekanannya bukan pada alat komunikasi yang bergerak melainkan pengalaman bergerak manusia alias 'mobility of humans'. Nah, untuk memungkinkan ada kekayaan pengalaman mobile itu, keberadaan teknologi cloud menjadi penting. "Cloud adalah elemen sentral yang memungkinkan pengalaman Anda bergerak bersama Anda," katanya.

Untuk itu, Microsoft mengembangkan berbagai platform yang memungkinkan pengembangan aplikasi ke arah sana. Ada beberapa fitur yang harus ada dalam platform itu seperti intelligent cloud platform, opennes, dan fleksibilitas. "Kami ingin semua developer bisa menggunakan teknologi cloud kami untuk membangun aplikasi."

WAHYU DHYATMIKA



Berita terkait

Terkini Bisnis: Nilai Tukar Rupiah Terus Melemah, Astra Tebar Dividen Rp 21 T

13 jam lalu

Terkini Bisnis: Nilai Tukar Rupiah Terus Melemah, Astra Tebar Dividen Rp 21 T

Nilai tukar rupiah ditutup melemah pada levep Rp 16.259 per dolar AS pada perdagangan hari ini.

Baca Selengkapnya

Microsoft Komitmen Investasi Rp 27,6 T, untuk Pelatihan AI hingga Developer GitHub

15 jam lalu

Microsoft Komitmen Investasi Rp 27,6 T, untuk Pelatihan AI hingga Developer GitHub

Ada 840 ribu orang yang akan menikmati pelatihan Microsoft. Sepuluh ribu developer dipersiapkan jadi ahli AI.

Baca Selengkapnya

Bos Microsoft Ungkap Rencana Investasi AI dan Cloud Senilai Rp 27,6 Triliun di Indonesia, Ini Rinciannya

17 jam lalu

Bos Microsoft Ungkap Rencana Investasi AI dan Cloud Senilai Rp 27,6 Triliun di Indonesia, Ini Rinciannya

CEO Microsoft, Satya Nadella, membeberkan rencana investasi perusahaannya di Indonesia. Tak hanya untuk pengembangan infrastruktur AI dan cloud.

Baca Selengkapnya

CEO Microsoft Temui Jokowi, Menkominfo: Komitmen Investasinya Rp 28 T

18 jam lalu

CEO Microsoft Temui Jokowi, Menkominfo: Komitmen Investasinya Rp 28 T

Menteri komunikasi dan informatika (Kominfo) Budi Arie Setiadi mengungkap jumlah investasi Microsoft di Indonesia sebesar $1,7 miliar.

Baca Selengkapnya

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

21 jam lalu

Saat Bos Apple dan Bos Microsoft Bergiliran Temui Presiden Jokowi

Presiden Jokowi menerima lawatan Bos Microsoft Satya Nadella. Sebelumnya, Bos Apple Tim Cook juga telah menemui Jokowi. Apa yang dibahas?

Baca Selengkapnya

Jokowi dan Bos Microsoft Bahas Investasi Besar di Bidang Kecerdasan Buatan

22 jam lalu

Jokowi dan Bos Microsoft Bahas Investasi Besar di Bidang Kecerdasan Buatan

Budi Arie yang mendampingi Jokowi saat bertemu Nadella mengatakan Microsoft akan berinvestasi secara signifikan dalam empat tahun ke depan.

Baca Selengkapnya

Jokowi Terima Kunjungan Bos Microsoft Satya Nadella di Istana

23 jam lalu

Jokowi Terima Kunjungan Bos Microsoft Satya Nadella di Istana

Presiden Jokowi menerima lawatan Chief Executive Officer Microsoft untuk membahas investasi perusahaan raksasa teknologi asal Amerika Serikat di Indonesia.

Baca Selengkapnya

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

1 hari lalu

Jokowi Bertemu CEO Microsoft Besok, Bahas Potensi Investasi Rp 14 Triliun

Investasi Microsoft tersebut bakal tersebar dalam beragam bentuk termasuk salah satunya untuk pengembangan talenta digital.

Baca Selengkapnya

Besok Pagi Bos Microsoft Temui Jokowi Bahas Investasi Rp14 T, Ini Agenda dan Profilnya

1 hari lalu

Besok Pagi Bos Microsoft Temui Jokowi Bahas Investasi Rp14 T, Ini Agenda dan Profilnya

Presiden Jokowi akan menerima kunjungan CEO Microsoft, Satya Nadella di Istana Merdeka Jakarta, Selasa, bahas investasi Rp14 triliun.

Baca Selengkapnya

Bahas Pengembangan AI, Microsoft Diagendakan Bertemu Empat Perusahaan Raksasa Teknologi

4 hari lalu

Bahas Pengembangan AI, Microsoft Diagendakan Bertemu Empat Perusahaan Raksasa Teknologi

Microsoft menyusun agenda pertemuan untuk membicarakan artificial intelligence atau AI bersama para eksekutif raksasa teknologi di Korea Selatan.

Baca Selengkapnya