Misteri Gen Kecerdasan dan IQ Manusia  

Reporter

Selasa, 7 Juni 2016 04:05 WIB

Diagram fungsi otak manusia. sciencephoto.com

TEMPO.CO, Boston - Sejumlah penelitian menyebut kecerdasan adalah sifat yang diwariskan. Jadi, seperti kebanyakan sifat lainnya, kecerdasan diturunkan dari orang tua. Namun penelitian yang dilakukan ilmuwan psikologi Christopher Chabris mengungkap fakta mengejutkan.

Ia menemukan bahwa sebagian besar gen spesifik, yang sejak lama dianggap terkait dengan kecerdasan, mungkin tidak mempengaruhi angka IQ (intelligence quotient) seseorang. Temuan ini mendekatkan para peneliti pada penemuan gen yang khusus bertugas menentukan kecerdasan.

Chabris dan David Laibson, ekonom Universitas Harvard, Amerika Serikat, memimpin tim peneliti internasional untuk menganalisis lusinan gen. Mereka menggunakan pelbagai alat, termasuk peranti pengujian kecerdasan dan data genetik.

Dalam hampir setiap kasus, para peneliti menemukan bahwa kecerdasan tidak bisa dikaitkan dengan gen spesifik yang diuji. "Kami hanya menemukan satu gen yang diduga berkaitan dengan kecerdasan," ujar Chabris. "Itu pun berdampak sangat kecil."

Mereka mempublikasikan temuan ini secara online dalam jurnal Psychological Science, sebuah jurnal dari Association for Psychological Science. Hasil tersebut bukan berarti kecerdasan tidak memiliki komponen genetik. Hanya saja, kata Chabris, menemukan keberadaan gen atau varian genetik tertentu yang mempengaruhi perbedaan dalam kecerdasan merupakan hal yang sangat sulit.

Menurut Chabris, sejumlah penelitian terdahulu tidak pernah berhasil menemukan gen kecerdasan. "Keterbatasan teknologi menghalangi peneliti menyelidiki beberapa lokasi dalam genom manusia untuk menemukan gen yang menentukan kecerdasan," ujarnya.

Berangkat dari kondisi itulah, Chabris menyatakan, diperlukan penelitian tambahan untuk menemukan gen yang berperan menentukan kecerdasan seseorang. Mungkin saja ada efek genetik lain di luar efek gen tunggal yang turut berpengaruh.

PSYCHOLOGICAL SCIENCES | AMRI MAHBUB

Berita terkait

Amerika Serikat Tengah Waspada FLiRT Subvarian Covid-19 Baru

1 jam lalu

Amerika Serikat Tengah Waspada FLiRT Subvarian Covid-19 Baru

Data Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Amerika Serikat, subvarian Covid-19 dari SARS-CoV-2 disebut FLiRT kini menjadi varian dominan di AS.

Baca Selengkapnya

Bantuan Kemanusiaan Mulai Masuk ke Gaza Lewat Dermaga Buatan Amerika Serikat

23 jam lalu

Bantuan Kemanusiaan Mulai Masuk ke Gaza Lewat Dermaga Buatan Amerika Serikat

Amerika Serikat mulai mengirimkan bantuan kemanusiaan melalui dermaga terapung buatannya di lepas pantai Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

1 hari lalu

Joe Biden Tanda Tangani Rancangan Undang-undang Penerbangan

Rancangan undang-undang penerbangan yang ditanda-tangani Joe Biden diharapkan bisa meningkatkan kualitas di sejumlah sektor.

Baca Selengkapnya

26 Perusahaan Kapas dari Cina Masuk Daftar Hitam Amerika Serikat

1 hari lalu

26 Perusahaan Kapas dari Cina Masuk Daftar Hitam Amerika Serikat

26 perusahaan kapas asal Cina tak bisa melakukam impor ke Amerika Serikat karena diduga melakukan kerja paksa ke minoritas warga Uighur.

Baca Selengkapnya

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

1 hari lalu

PBB: Dermaga Bantuan Terapung Buatan AS di Gaza Kurang Layak

PBB menyebut dermaga terapung yang baru saja selesai dibangun di Gaza untuk pengiriman bantuan dinilai kurang layak dibandingkan jalur darat

Baca Selengkapnya

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

1 hari lalu

DPR AS Loloskan RUU yang Mendorong Biden Kirim Senjata ke Israel

RUU tersebut diperkirakan tidak akan menjadi undang-undang, tetapi lolosnya beleid itu di DPR AS menunjukkan kesenjangan pada tahun pemilu soal Israel

Baca Selengkapnya

Ini Poin-poin Penting dari 'Era Baru' Kemitraan Strategis Putin dan Xi

2 hari lalu

Ini Poin-poin Penting dari 'Era Baru' Kemitraan Strategis Putin dan Xi

Putin dan Xi Jinping sepakat memperdalam kemitraan strategis mereka sekaligus mengecam Amerika Serikat.

Baca Selengkapnya

Anggota Kongres AS Keturunan Palestina Ingin Hari Nakba Diakui

2 hari lalu

Anggota Kongres AS Keturunan Palestina Ingin Hari Nakba Diakui

Seorang anggota Kongres AS mendorong resolusi yang mengakui peristiwa Nakba dan hak pengungsi Palestina.

Baca Selengkapnya

20 Dokter AS Terjebak di Gaza, Gedung Putih Klaim Upayakan Evakuasi

3 hari lalu

20 Dokter AS Terjebak di Gaza, Gedung Putih Klaim Upayakan Evakuasi

Gedung putih mengatakan pemerintah AS berupaya mengevakuasi sekelompok dokter AS yang terjebak di Gaza setelah Israel menutup perbatasan Rafah

Baca Selengkapnya

All 4 One Gelar Konser di Jakarta 23 Juni, Ini Profil Grup Vokal yang Populerkan Lagu I Swear

3 hari lalu

All 4 One Gelar Konser di Jakarta 23 Juni, Ini Profil Grup Vokal yang Populerkan Lagu I Swear

Grup vokal legendaris dari Amerika Serikat, All 4 One menggelar konser bertajuk All 4 One 30 Years Anniversary Tour di Jakarta pada 23 Juni 2024.

Baca Selengkapnya