Android dan Blackberry Masih Paling Dominan di Indonesia  

Reporter

Editor

Erwin prima

Jumat, 25 November 2016 04:05 WIB

trewelu.itn.ac.id

TEMPO.CO, Jakarta - Jumlah pengguna internet di Indonesia hingga akhir tahun 2016 telah melampaui 100 juta orang. Sementara menjelang akhir 2016 dinyatakan jumlah pengguna Internet berjumlah 132,7 juta.

Dari jumlah pengguna Internet tersebut, jumlah pengguna telepon seluler pintar sudah mencapai lebih dari 71 juta. "Sistem operasi Android memegang posisi nomor satu," kata Adie Marzuki, Ketua Bidang Aplikasi Koperasi Digital Indonesia Mandiri, pada acara Indonesia Internet Summit 2016, di Balai Kartini, Jakarta, Kamis, 24 November 2016.

Di antara beragamnya sistem operasi ponsel pintar, Blackberry masih digunakan pengguna ponsel Indonesia.

Asosiasi Penyelenggara Jasa Internet Indonesia (APJII) menyatakan jumlah pengguna ponsel dengan sistem operasi Blackberry atau Blackberry OS masih memegang porsi 35 persen. Pengguna sistem operasi Blackberry masih menempati posisi kedua.

Adapun sistem operasi dengan jumlah terbesar ketiga diisi oleh perangkat dengan sistem Windows Phone.

Sedangkan sistem operasi iOS yang dimiliki ponsel Apple iPhone jumlah penggunaannya hanya 4 persen. iOS menjadi sistem operasi dengan jumlah pengguna paling kecil di Indonesia.

Sementara itu, APJII mencatat bahwa pengguna ponsel Indonesia mempunyai pola pemakaian ponsel sendiri. APJII melaporkan 24 persen pengguna ponsel pintar memanfaatkan perangkatnya untuk beraktivitas di media sosial. Lalu, 20 persen untuk mencari hiburan.

Kemudian, 16 persen pengguna memanfaatkan ponsel untuk pencarian atau pembacaan berita. Sedangkan 14 persen pengguna memanfaatkan untuk kegiatan memeriksa dan mengirim surat elektronik.

Adapun sisanya 12 persen untuk bermain games dan 8 persen berbelanja online. Terakhir, hanya 6 persen pengguna yang memanfaatkan untuk pencarian lokal.

Baca:
Ini Cara Berbagi Foto dan Video Sementara di Instagram

Masuk Pasar Indonesia, LG V20 Tawarkan Lima Keunggulan Ini

Ponsel Android Nokia Disebut Akan Gunakan Snapdragon 820


MAYA NAWANGWULAN


Berita terkait

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

2 jam lalu

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

Jika Anda tak ingin menerima SMS spam atau penipuan, lakukan ikuti langkah berikut.

Baca Selengkapnya

Xiaomi Civi 4 Muncul di Daftar Google Play Console, Ini Detailnya

2 hari lalu

Xiaomi Civi 4 Muncul di Daftar Google Play Console, Ini Detailnya

Perangkat Xiaomi dengan nomor model "24053PY09C", nama kode "chenfeng", dan nama pemasaran Xiaomi Civi 4 telah muncul di Google Play Console.

Baca Selengkapnya

Siap Saingi iOS dan Android, Huawei Ajak Pengembang Ciptakan Native Apps untuk HarmonyOS

5 hari lalu

Siap Saingi iOS dan Android, Huawei Ajak Pengembang Ciptakan Native Apps untuk HarmonyOS

HarmonyOS adalah sistem operasi generasi terbaru Huawei yang dapat beroperasi pada berbagai perangkat pintar.

Baca Selengkapnya

Pakai Fitur Ini, Riwayat Pencarian Chrome Bisa Dihapus Dalam Hitungan Detik

5 hari lalu

Pakai Fitur Ini, Riwayat Pencarian Chrome Bisa Dihapus Dalam Hitungan Detik

Chrome, peramban web milik Google, mengembangkan fitur pengpaus riwayat pencarian secara kilat.

Baca Selengkapnya

Susul Spotify, Amazon Music Besut Playlist AI Bernama Maestro

10 hari lalu

Susul Spotify, Amazon Music Besut Playlist AI Bernama Maestro

Amazon Music juga ikut menyediakan teknologi playlist AI. Fitur yang sedang populer dikembangkan oleh penyedia musik streaming.

Baca Selengkapnya

Google Kembangkan Tombol Identifikasi Penelepon Tak Dikenal di Android

11 hari lalu

Google Kembangkan Tombol Identifikasi Penelepon Tak Dikenal di Android

Google memperkenalkan tombol Lookup di aplikasi Google Phone, membuat lebih mudah untuk mengetahui siapa yang menelepon.

Baca Selengkapnya

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

11 hari lalu

Cara Menambahkan Musik di Bio Instagram di Android dan iPhone

Instagram kembali mengeluarkan fitur baru. Kini Anda bisa menambahkan musik di bio Instagram yang bisa diputar. Berikut caranya.

Baca Selengkapnya

Mempermudah Konsumen Tunanetra, Google Sediakan Panduan Audio untuk Membuka Kunci Ponsel

12 hari lalu

Mempermudah Konsumen Tunanetra, Google Sediakan Panduan Audio untuk Membuka Kunci Ponsel

Google mengembangkan fitur buka kunci ponsel dengan mudah lewat panduan suara di Android 15.

Baca Selengkapnya

Find My Device Luncurkan Fitur Baru, Dapat Lacak HP dalam Kondisi Internet Mati

13 hari lalu

Find My Device Luncurkan Fitur Baru, Dapat Lacak HP dalam Kondisi Internet Mati

Find My Device telah mengalami peningkatan fitur yang memungkinkan pengguna untuk melacak lokasi perangkat mereka secara offline.

Baca Selengkapnya

3 Cara Menginstal HyperOS di Perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco

14 hari lalu

3 Cara Menginstal HyperOS di Perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco

Terdapat sejumlah cara untuk memperbarui perangkat Xiaomi, Redmi, dan Poco ke HyperOS sebelum pembaruan resmi diluncurkan.

Baca Selengkapnya