7 Startup Indonesia Terpilih Ikut Pelatihan GnB Accelerator  

Reporter

Rabu, 8 Februari 2017 11:20 WIB

CEO dari Fenox VC, Anis Uzzaman saat mempresentasikan peluncuran GnB Accelerator di Exodus Dining, Kuningan, Jakarta, 22 Februari 2016. Tempo/Destrianita K

TEMPO.CO, Jakarta - Setelah sukses menyelenggarakan program akselerasi untuk enam startup pada Agustus 2016, GnB Accelerator pada batch kedua di awal 2017 ini menghadirkan tujuh startup yang terpilih mengikuti program tersebut.

”Kami sangat optimis melihat antusiasme anak muda Indonesia dalam membangun bisnis startup mereka. Startup yang mereka bangun benar-benar menjadi solusi untuk menjawab berbagai permasalahan yang beragam, khususnya di Ibu Kota,” kata Kentaro Hashimoto, Program Manager GnB Accelerator, dalam siaran pers, Selasa, 7 Februari 2017.

”Karena itulah, kami berkomitmen membantu pertumbuhan ketujuh startup tersebut melalui program intensif selama tiga bulan,” ujar Hashimoto.

Program GnB Accelerator merupakan program akselerasi kerja sama antara Fenox VC dan Infocom Corporation.

Program yang berjalan selama tiga bulan tersebut menawarkan mentorship (bimbingan), support (dukungan), training (pelatihan), dan funding (pendanaan).

Selama mengikuti program tersebut, setiap startup peserta akan mendapat investasi sebesar US$ 50 ribu (sekitar Rp 666 juta), fasilitas co-working space, serta bimbingan dari para mentor yang berasal dari dalam dan luar negeri.

”Dengan jaringan global yang kita miliki di lingkungan investor dan perusahaan multinasional, kami yakin mampu menjadikan ketujuh startup tersebut sebagai game changer di Asia Tenggara,” kata Hashimoto.

Dibanding batch pertama, yang mayoritas berupa on-demand services, batch kedua menghadirkan startup dengan beragam model bisnis untuk menjawab berbagai permasalahan di Tanah Air.

Dari SaaS, on-demand platform, market place, IOT, on-board entertainment platform, direct marketing platform, hingga big data analytics.

Tujuh startup tersebut adalah:

1. Bukapintu, portal karier yang bisa memberikan informasi lowongan pekerjaan serta tip dan saran karier terbaik.

2. Fitnesia, aplikasi yang menawarkan kemudahan dalam pemesanan tempat untuk fitness, salon, spa, yoga, pilates, martial arts, dance, dan tempat sejenis lainnya.

3. HaloHola, penyedia layanan streaming gratis dan bebas buffer untuk tempat-tempat dengan koneksi Internet minim (black spot).

4. Paprika, platform Loyalti dan CRM untuk offline retailers. Pengguna Paprika dapat menikmati semua penawaran terbaik dan loyalty points langsung di seluruh merchant yang telah bergabung.

5. PesanLab, startup yang menghadirkan layanan tes kesehatan untuk konsumen perorangan dan perusahaan hingga layanan pengiriman hasil diagnosis dari laboratorium.

6. Pop Legal, startup yang menghadirkan solusi hukum, seperti dokumen perjanjian, dengan biaya yang terjangkau.

7. TeleCTG, IOT Hardware untuk mendeteksi detak jantung janin dalam kandungan atau biasa disebut Cardiotocography (CTG).

ANTARA



Berita terkait

Lagi-lagi Startup PHK Karyawan, Ini Penjelasan Bos Pahamify

6 Juni 2022

Lagi-lagi Startup PHK Karyawan, Ini Penjelasan Bos Pahamify

Pahamify, startup edutech, mengkonfirmasi kabar terkait dengan pemutusan hubungan kerja (PHK) kepada sejumlah karyawannya.

Baca Selengkapnya

Mengenal 5 Pemuda Indonesia Pendiri Startup Ternama

10 September 2021

Mengenal 5 Pemuda Indonesia Pendiri Startup Ternama

Meski bukan pekerjaan mudah, beberapa anak muda Indonesia sukses mendirikan perushaan startup mereka dan mengembangkannya hingga menjadi besar.

Baca Selengkapnya

Google Bikin Program Startup School Gratis untuk Founder Startup Asia Pasifik

3 Februari 2021

Google Bikin Program Startup School Gratis untuk Founder Startup Asia Pasifik

Sesi interaktif Google Startup School akan mencakup berbagai topik, dari pemasaran digital, pengetahuan produk, hingga strategi bisnis.

Baca Selengkapnya

Cerita Wishnutama Selepas Jadi Menteri, Jajaki Startup Media Digital

27 Januari 2021

Cerita Wishnutama Selepas Jadi Menteri, Jajaki Startup Media Digital

Mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Wishnutama Kusubandio, menceritakan kesibukannya setelah dicopot sebagai pembantu presiden.

Baca Selengkapnya

Meghan Markle Investasi ke Startup yang Menjual Susu Oat

15 Desember 2020

Meghan Markle Investasi ke Startup yang Menjual Susu Oat

Mantan Duchess of Sussex, Meghan Markle berinvestasi di startup Clevr Brands. Perusahaan tersebut menjual latte susu oat instan empat rasa.

Baca Selengkapnya

Trending Bisnis: Jam Tangan Rolex Edhy Prabowo Hingga Haus! Dapat Pendanaan 30 M

3 Desember 2020

Trending Bisnis: Jam Tangan Rolex Edhy Prabowo Hingga Haus! Dapat Pendanaan 30 M

Berita terpopuler bisnis sepanjang 2 Desember 2020, dimulai dari cerita soal Edhy Prabowo dan istrinya dua kali mendatangi toko jam Rolex di Hawaii.

Baca Selengkapnya

2 Perempuan Indonesia Ikut Program Immersion: Women Founders Google

26 November 2020

2 Perempuan Indonesia Ikut Program Immersion: Women Founders Google

Immersion: Women Founders merupakan program pelatihan untuk membekali para perempuan dengan alat dan keterampilan untuk mengembangkan startup mereka.

Baca Selengkapnya

Inilah Pemenang Hyundai Startup Challenge 2020

16 November 2020

Inilah Pemenang Hyundai Startup Challenge 2020

Hyundai Startup Challenge 2020 di Indonesia telah dimulai sejak awal tahun ini dan berhasil mengumpulkan ratusan pendaftar.

Baca Selengkapnya

Ratusan Startup Lokal di Yogyakarta Jadi Perhatian InnoXJogja 2020

8 November 2020

Ratusan Startup Lokal di Yogyakarta Jadi Perhatian InnoXJogja 2020

Festival teknologi dan inovasi bertajuk InnoXJogja 2020 segera digelar di Yogyakarta pada 17-20 November 2020 ini.

Baca Selengkapnya

Omnibus Law, Karpet Merah Tenaga Kerja Asing dari Pasal-pasal yang Rontok

8 Oktober 2020

Omnibus Law, Karpet Merah Tenaga Kerja Asing dari Pasal-pasal yang Rontok

Semangat mereka tetap berapi-api, menuntut pembatalan Undang-undang Cipta Kerja atau Omnibus Law.

Baca Selengkapnya