70 Pemuda Akan Ikuti Program Peduli Sampah Laut  

Reporter

Editor

Erwin prima

Kamis, 7 September 2017 13:52 WIB

Sejumlah Aktivis Maritim Bersihkan 1.824 Kg Sampah dari Laut

TEMPO.CO, Jakarta - Divers Clean Action, yayasan yang bergerak menjaga kebersihan laut di Indonesia, menggelar Indonesia Youth Marine Debris Summit (IYMDS) 2017. IYMDS adalah sebuah program pelatihan dan pengembangan pemuda untuk menyikapi masalah laut yang digelar pada 24-29 Oktober 2017 di Ancol, Jakarta.

Baca: Menteri Yahya Usul Ada Gerakan Nasional Bersihkan Sampah Laut

IYMDS bertujuan menciptakan kesadaran terhadap sampah laut dan dampaknya, meminimalkan masalah puing-puing laut di Indonesia, memberdayakan kaum muda melalui pengembangan keterampilan, serta memperkuat kolaborasi dengan struktur pemerintah dan mitra lain dalam mendukung peningkatan proyek pembangunan berkelanjutan.

IYMDS 2017 akan mengumpulkan 70 pemimpin muda dari seluruh negeri untuk menyelesaikan masalah sampah laut. Setiap peserta akan diterbangkan ke Jakarta dan mewakili provinsi asal mereka.

IYMDS berfokus pada peningkatan keterampilan dan mengimplementasikan rencana aksi yang menjadi solusi sebenarnya dalam menyelesaikan sampah laut. “Tujuh puluh pemuda dari 34 provinsi Indonesia akan dilibatkan menyelesaikan masalah sampah laut,” ujar Gene Adhiyasa, Project Officer IYMDS 2017, Rabu, 6 September 2017.

Pendaftaran terbuka bagi pemuda Indonesia yang memiliki tekad kuat dalam memberikan dampak positif terhadap isu sampah laut. Tujuh puluh peserta terpilih akan dibagi menjadi 14 kelompok. Mereka akan merancang dan mengimplementasikan rencana aksi nyata dan berkelanjutan.

Kelompok dengan rencana aksi terbaik akan mendapatkan kesempatan mengikuti Our Ocean Conference 2018, sebuah konferensi internasional dari Departemen Luar Negeri Amerika Serikat yang berfokus pada kawasan lindung laut, perikanan, polusi laut, dan dampak iklim terhadap laut.

Situs resmi IYMDS 2017, www.iymds.com, menuliskan, "Ini bukan acara lima hari, jauh lebih dari itu. Pelamar harus berkomitmen untuk berpartisipasi penuh selama kegiatan dan rencana aksi yang akan membantu peserta mengembangkan kepemimpinan, perspektif, dan jaringan mereka."

Program ini didanai sepenuhnya dan diselenggarakan Divers Clean Action (DCA), lembaga swadaya pemuda dan masyarakat Indonesia yang berfokus pada isu-isu puing laut yang telah meneliti data sampah laut dengan berbagai universitas mitra serta fasilitator pengembangan masyarakat pesisir.

Baca: Memerangi Sampah Plastik di Lautan

Agenda peduli sampah laut ini bekerja sama dengan Indonesia Bebas Sampah 2020, Masyarakat Selam Indonesia (MASI), Asosiasi Pemuda Maritim Indonesia (APMI), Gerakan Indonesia Bersih dan Senyum, dan Kementerian Koordinator Kemaritiman.

SALAMA PICALOUHATA

Berita terkait

Pasukan Inggris Mungkin Ditugaskan Mengirimkan Bantuan dari Dermaga ke Gaza

7 hari lalu

Pasukan Inggris Mungkin Ditugaskan Mengirimkan Bantuan dari Dermaga ke Gaza

Pasukan Inggris mungkin ditugaskan untuk mengirimkan bantuan ke Gaza dari dermaga lepas pantai yang sedang dibangun oleh militer Amerika Serikat

Baca Selengkapnya

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

7 hari lalu

Siprus Lanjutkan Bantuan Pangan ke Gaza Via Laut Pasca-Pembunuhan Relawan WCK

Pengiriman bantuan pangan ke Gaza dari Siprus melalui jalur laut dilanjutkan pada Jumat malam

Baca Selengkapnya

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

9 hari lalu

Profesor Riset Termuda BRIN Dikukuhkan, Angkat Isu Sampah Indonesia yang Cemari Laut Afrika

Reza dikukuhkan sebagai profesor riset berkat penelitian yang dilakukannya pada aspek urgensi pengelolaan plastik.

Baca Selengkapnya

Bareskrim Polri Tangkap 5 Kurir Peredaran Sabu Lintas Laut Jaringan Malaysia-Aceh

16 hari lalu

Bareskrim Polri Tangkap 5 Kurir Peredaran Sabu Lintas Laut Jaringan Malaysia-Aceh

Peredaran sabu itu dilakukan lintas laut dari jaringan Malaysia-Aceh.

Baca Selengkapnya

Italia Selamatkan 1100 Migran di Lepas Pantai Italia dalam 24 Jam

27 hari lalu

Italia Selamatkan 1100 Migran di Lepas Pantai Italia dalam 24 Jam

Lebih dari 1.100 migran dan pengungsi termasuk 121 anak-anak tanpa pendamping diselamatkan di lepas pantai selatan Italia dalam waktu 24 jam

Baca Selengkapnya

18 Warga Gaza Tewas Akibat Bantuan Via Udara, 12 Diantaranya Tenggelam di Laut

39 hari lalu

18 Warga Gaza Tewas Akibat Bantuan Via Udara, 12 Diantaranya Tenggelam di Laut

Setidaknya 12 warga Palestina tenggelam setelah mereka berenang ke Laut Gaza saat mencoba mendapatkan bantuan yang diterjunkan dari udara

Baca Selengkapnya

Bantuan Kemanusiaan yang Dikirim lewat Laut Tiba di Utara Gaza

46 hari lalu

Bantuan Kemanusiaan yang Dikirim lewat Laut Tiba di Utara Gaza

World Central Kitchen mengkonfirmasi 200 ton bantuan kemanusiaan sudah tiba di utara Gaza pada Jumat, 15 Maret 2024.

Baca Selengkapnya

KKP Umumkan Lokasi Pembersihan Hasil Sedimentasi di Laut

50 hari lalu

KKP Umumkan Lokasi Pembersihan Hasil Sedimentasi di Laut

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mengumumkan lokasi pembersihan hasil sedimentasi di laut.

Baca Selengkapnya

Salurkan Bantuan ke Gaza, AS Hingga Qatar Sepakat Buka Pelabuhan Ashdod Israel

51 hari lalu

Salurkan Bantuan ke Gaza, AS Hingga Qatar Sepakat Buka Pelabuhan Ashdod Israel

Para menlu dari AS hingga Qatar sepakat membuka pelabuhan Ashdod, Israel, sebagai jalur pelengkap dalam menyalurkan bantuan ke Gaza

Baca Selengkapnya

PBB Minta Dunia Fokus pada Distribusi Bantuan ke Gaza Lewat Jalur Darat

57 hari lalu

PBB Minta Dunia Fokus pada Distribusi Bantuan ke Gaza Lewat Jalur Darat

Juru bicara PBB mengatakan penyaluran bantuan ke Gaza melalui laut atau udara merupakan hal baik, namun menekankan perlunya fokus pada jalur darat.

Baca Selengkapnya