Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Review Dell XPS 13 9380: Fingerprint dan Tombol Power Jadi Satu

image-gnews
Dell Indonesia resmi rilis laptop seri Dell XPS 13 terbaru di Thamrin NineBallroom, UOB Tower, Jakarta Selatan, Rabu, 30 Mei 2018. Tempo/Khory A
Dell Indonesia resmi rilis laptop seri Dell XPS 13 terbaru di Thamrin NineBallroom, UOB Tower, Jakarta Selatan, Rabu, 30 Mei 2018. Tempo/Khory A
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Review gadget kali ini Tempo membahaslaptop premium dari Dell, yaitu seri Dell XPS 13 9380. Laptop ini pertama kali dikenalkan pada gelaran Consumer Electronics Show atau CES 2019 di Las Vegas pada Januari 2019.

Selama dua pekan menggunakan ultrabook Dell XPS 9380 berkapasitas RAM 16 gigabita (GB) LPDDR3-2133 dan SSD 512GB, Tempo mencoba berbagai fitur yang dipasang dalam laptop. 

Spesifikasi Dell XPS 13 9380:
-Layar: 13,3 inci InfinityEdge, touch screen, resolusi 4K 3840×2160 piksel, didukung 100 persen sRGB color gamut, HDR, Dolby Vision, kecerahan 400 nits, dan contrast ratio 1500:1
-Processor: Intel Core i7-8565U Generasi ke 8
-Grafis chip: Intel UHD 620
-Memory/Storage: 16 GB LPDDR3-2133/ SSD 512GB M.2 PCIe NVMe Solid State Drive.
-Sistem Operasi: Windows 10
-Harga Rp 23 juta

1. Unboxing

Dell XPS 13 9380 dibungkus dengan kotak yang terbuat dari kardus berwarna hitam, mirip seperti kotak laptop pada umumnya. Di bagian atas kotak tersebut terdapat informasi peringatan untuk berhati-hati bahwa barang di dalam kotak mudah terbakar dan meledak karena memiliki baterai.

Sementara di bagian tengah kotak atas dan bawah terdapat logo khas Dell. Sedang di bagian sisi kanan kotak terdapat sedikit informasi spesifikasi laptop seperti seri laptop, CPU dan kapasitas memorinya. Di bagian sisi kiri kotak terdapat informasi mengenai layanan Dell Premium Support, lengkap beserta nomor kontaknya.

Di bagian dalam, laptop dikemas cukup aman, yang dilindungi sejenis busa di bagian bawah, kanan dan kirinya. Laptop dibungkus juga dengan kotak tambahan berwarna putih, dalam kemasan Dell memberikan beberapa perangkat pendukung serba putih, seperti adaptor dan pengisi daya baterai USB type C dan kabel sambung antara USB type C dan USB type A.

2. Desain

Desain laptop ini cukup elegan, bodi bagian laptop dibuat dengan proses yang dijuluki Frost Machined Alumunium, yang membuatnya lebih putih dari alumunium biasa. Namun, yang menarik adalah Dell mengklaim warna putih pada laptop tersebut tidak akan pudar atau pun berubah.

Di bagian punggung atau atas laptop disematkan logo khas perusahaan asal Amerika Serikat, Dell. Sedangkan desain bagian dalam menggunakan Artic White Woven Glass, atau glass fiber dan alumunium yang dipasang sekitar keyboard-nya. Dell XPS 13 9380 ini memiliki dimensi dengan panjang 30,2 centimeter dan lebar 19,9 centimeter.

Dengan bobot 1,23 kilogram dan tipis kisaran 0,78-1,16 centimeter, laptop ini cukup ringan, serta cocok dibawa kemana-mana. Dell juga mendesain agar Anda bisa membuka laptop dengan satu tangan, yaitu menghadirkan desain engsel torsi variabel baru yang memudahkan.

Dari segi desain, kabarnya Dell juga menggunakan bahan-bahan yang ramah lingkungan, dan bebas dari bahan seperti kadmium, timah, merkuri, dan beberapa phthalate. Laptop juga 90 persen bagiannya dapat dengan mudah didaur ulang atau digunakan kembali.

2. Keyboard, port dan slot

Keyboard yang dipasang Dell memberikan pengalaman mengetik yang nyaman dan menyenangkan. Keyboard memiliki travel key 1,3 milimeter yang menyuguhkan feedback kuat saat ditekan. Keyboard menyala ketika laptop dalam kondisi hidup.

Selain Keyboard, trackpad atau mouse pada Dell XPS 13 9380 dilapisi dengan kaca, yang membuatnya halus ketika disentuh. Performa trackpad juga cukup presisi dan sensitif, Anda bisa melakukan scroll dengan dua jari, swipe dengan tiga jari, sampai fungsi pinch-zoom bisa dilakukan dengan mudah.

Bagian bodi, di sisi kanan, terdapat speaker, slot pembaca kartu microSD, port USB type C yang bisa digunakan pengisian daya atau displayport, serta lubang untuk headshet berukuran 3,5 milimeter. Sedang di sisi kiri, Dell memasang slot kunci wedge-shaped, dua port USB type C untuk pengisian daya dan displayport, penanda pengisian daya baterai dan speaker. Serta di atas layar terdapat kamera.

Dell tidak memasang port USB type A, tapi Dell sudah menyediakan dalam kotak yaitu kabel sambung antara USB type C dengan USB type A. Sehingga, Anda tidak perlu khawatir jika ingin menghubungkan laptop dengan smartphone, hardisk internal, atau layar proyektor.

3. Layar dan kamera

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Dell memasang layar berukuran 13,3 inci InfinityEdge, sesuai dengan namanya Dell XPS 13 9380, dan sudah touch screen. Layar sudah beresolusi 4K atau 3840×2160 piksel, yang didukung 100 persen sRGB color gamut, HDR, Dolby Vision, kecerahan 400 nits, contrast ratio 1500:1, serta sudut pandang seluas 178 derajat.

Bezel-nya yang tipis di bagian atas dan samping membuat laptop terlihat mewah. Layar juga dilapisi degan Corning Gorilla Glass 4, seperti smartphone. Merek asal Negeri Abang Sam itu juga menghadirkan aplikasi CinemaColor, ada empat screen mode yang bisa dipilih yaitu movie, evening, sports, dan animation.

Sementara, default-nya resolusi layar yang ditetapkan adalah Full HD, ideal untuk aktivitas pekerjaan. Selain itu, juga dapat beralih ke resolusi 4K ketika Anda benar-benar membutuhkannya, misalnya untuk menikmati konten hiburan, atau saat editing foto dan video 4K. Dell juga memasang kamera yang diletakkan di tempat yang biasa laptop memasangnya, yaitu di atas layar.

Uniknya, kamerda tersebut memiliki ukuran yang sangat kecil, dan dilengkapi lampu indikator yang akan menyala saat kamera aktif. Kamera depan ini mampu memotret pada resolusi 0,9 megapiksel dan merekam video 720p 30 fps, yang berbentuk bulat berdiameter 2,25 milimeter.

4. Hardware dan performa

Dell XPS 13 9380 tersedia dalam beberapa konfigurasi, unit yang Tempo review menggunakan prosesor Intel Core i7-8565U generasi ke 8. Prosesor dengan code name Whisky Lake itu disandingkan dengan kartu grafis Intel UHD 620, dan kapasitas RAM 16 gigabita (GB) LPDDR3-2133.

RAM yang cukup besar sepertinya menjadi alasan Dell tidak memasang slot, sehingga RAM pada Dell XPS 13 9380 tidak bisa di-upgrade. Selain itu, Dell juga menyediakan kapasitas SSD 512GB M.2 PCIe NVMe Solid State Drive.

Selain itu, prosesor baru bukan hanya membuat performa lebih cepat, tapi membuat baterai efisien sehingga dayanya bisa bertahan lebih lama. Dell menjanjikan baterai yang mampu bertahan hingga 12 jam pada resolusi 4K, 21 jam untuk resolusi Full HD, setidaknya Anda bisa melewati jam kerja tanpa mengisi daya.

Dell XPS 13 9380 cocok digunaka untuk bekerja seharian, apa lagi Anda bisa membuka browser dengan banyak tab (bisa lebih 30 tab). Selain itu, bisa juga menggunakan berbagai aplikasi editing seperti Photoshop, Lightroom, dan Premiere Pro, pasalnya aplikasi tersebut tergolong ringan bagi laptop ini.

Laptop menjalakan sistem operasi Microsoft terbaru Windows 10, tampilan user interface-nya sama seperti laptop Windows 10 pada umumnya. Sehingga, Anda akan medapatkan kombinasi terbaik fitur Windows yang Anda tahu dan memiliki peningkatan baru.

Dell juga memasang teknologi CinemaSound yang dapat meningkatkan volume dan memperjelas setiap nada, sehingga Anda mengalami suara berkualitas studio. Dan disematkan juga teknologi CinemaStream, Killer Wireless yang menyalurkan bandwidth maksimum untuk pengalaman yang mulus dan tanpa gangguan.

5. Aplikasi bawaan 

Dell XPS 13 9380 juga menanamkan sejumlah aplikasi bawaan, yaitu Dell Mobile Connect, Dell Update, dan Dell Power Manager. Dell Mobile Connect yang memungkinkan Anda menghubungkan laptop dengan smartphone Android atau iOS, sehingga memudahkan bertukar file.

Kemudian, Dell Update yang dapat mematikan update software terbaru. Dan, Dell Power Manager yang dapat memberikan kontrol lebih atas power profile dan penggunaan baterai. Dell XPS 13 9380 dilengkapi sensor sidik jari yang terintegrasi dengan tombol power.

*Kelebihan
-Resolusi layar 4K
-Daya tahan baterai lama
-Punya 3 port USB type C
-Fingerprint

*Kekurangan
-Tanpa port USB type A
-Tak bisa upgrade RAM
-Kabel charger putih bisa kotor

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Bos Dell Kaitkan Kemajuan Gen AI dengan Kemunculan PC 40 Tahun Lalu

21 Desember 2023

Ilustrasi Kecerdasan Buatan (Microsoft)
Bos Dell Kaitkan Kemajuan Gen AI dengan Kemunculan PC 40 Tahun Lalu

Kehadiran Gen AI membawa kita ke titik perubahan yang akan terus berkembang.


Tren 2024 Dell: Demokratisasi AI, Ekspansi Edge Modern, dan Pentingnya Zero Trust

7 Desember 2023

Dell CTO John Roese. (Dell)
Tren 2024 Dell: Demokratisasi AI, Ekspansi Edge Modern, dan Pentingnya Zero Trust

Memasuki tahun 2024, kita akan melihat gelombang pertama proyek-proyek enterprise Gen AI mencapai tingkat kesiapan.


Dell Tunjuk Leonny Kosasih Sebagai Country General Manager untuk Indonesia

2 Oktober 2023

Leonny Kosasih, Country General Manager Dell Technologies Indonesia. (Dell)
Dell Tunjuk Leonny Kosasih Sebagai Country General Manager untuk Indonesia

Leonny bergabung dengan Dell pada tahun 2019 dan memimpin tim Segmen Publik dan Usaha Menengah di Indonesia.


Dell Hadirkan Inovasi Cloud Hybrid untuk Microsoft Azure

27 September 2023

Ilustrasi logo Dell. recode.net
Dell Hadirkan Inovasi Cloud Hybrid untuk Microsoft Azure

Dell Technologies dan Microsoft memiliki sejarah panjang dalam kolaborasi dan inovasi cloud hybrid.


Dell Tantang 12 Talenta Asia Rancang Ulang Lokasi di Negaranya

12 April 2023

Dell Precision 5470 (Dell)
Dell Tantang 12 Talenta Asia Rancang Ulang Lokasi di Negaranya

Peserta akan mendemonstrasikan keunggulan Dell Precision dalam membantu kreativitas dalam mewujudkan visi mereka.


Server Dell PowerEdge Generasi Terbaru Janjikan Desain Hemat Energi

20 Januari 2023

Dell PowerEdge. dell.com
Server Dell PowerEdge Generasi Terbaru Janjikan Desain Hemat Energi

Produk Server Dell PowerEdge generasi terbaru menawarkan inovasi untuk meningkatkan standar efisiensi daya, kinerja, dan keandalan


Concept Nyx, Controller Game dari Dell untuk Pemain yang Kekinian

6 Januari 2023

Bermain game dengan teman menggunakan split screen.  Dell Technologies memperkenalkan Concept Nyx untuk pengalaman bermain game PC dan mengungkap sejumlah eksperimen yang sedang dikerjakannya pada controller game. (ANTARA/HO-Dell Technologies)
Concept Nyx, Controller Game dari Dell untuk Pemain yang Kekinian

Dell mengungkap terus bereksperimen lewat controller game, di antaranya yang diaku paling berani yakni integrasi dunia kerja dan gaming.


Dell Perkenalkan Fitur Telemetri untuk Cek Kesehatan Komponen Komputer

17 Desember 2022

Fitur telemetri yang ditambahkan Dell membuat Concept Luna bisa mendiagnosis kesehatan setiap komponen. (Dell)
Dell Perkenalkan Fitur Telemetri untuk Cek Kesehatan Komponen Komputer

Fitur telemetri yang ditambahkan Dell membuat Concept Luna bisa mendiagnosis kesehatan setiap komponen dan memastikan tidak ada yang terbuang percuma.


Dell Technologies Tunjuk Country GM Baru untuk Indonesia

12 Mei 2022

Dell Technologies mengumumkan penunjukan Hendra Lesmana sebagai country general manager untuk kantor di Indonesia. (Dell)
Dell Technologies Tunjuk Country GM Baru untuk Indonesia

Di Dell Technologies, Hendra akan memimpin tim di Indonesia.


Dell Technologies Perluas Inovasi Edge untuk Peritel

28 April 2022

Ilustrasi logo Dell. recode.net
Dell Technologies Perluas Inovasi Edge untuk Peritel

Kemampuan baru yang diumumkan Dell ini menyatukan berbagai teknologi edge.