Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Cina Targetkan Roket ke Bulan Siap Meluncur 2027

image-gnews
Roket pengangkut Long March-5B Y3, yang mengangkut modul laboratorium Wentian, lepas landas dari Situs Peluncuran Wahana Antariksa Wenchang di Provinsi Hainan, Cina selatan, Ahad, 24 Juli 2022. Modul Wentian memiliki panjang 17,9 meter, diameter maksimum 4,2 meter, dan massa lepas landas 23 ton. Xinhua/Yang Guanyu
Roket pengangkut Long March-5B Y3, yang mengangkut modul laboratorium Wentian, lepas landas dari Situs Peluncuran Wahana Antariksa Wenchang di Provinsi Hainan, Cina selatan, Ahad, 24 Juli 2022. Modul Wentian memiliki panjang 17,9 meter, diameter maksimum 4,2 meter, dan massa lepas landas 23 ton. Xinhua/Yang Guanyu
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Cina dilaporkan tengah mengembangkan kendaraan peluncuran baru untuk pendaratan astronot di Bulan sebelum tahun 2030. Nantinya, akan ada sepasang roket baru yang diberi nama Long March 10. Peluncuran keduanya akan dilakukan  terpisah. Pasangan itu kemudian akan bertemu sekali di orbit mengelilingi bulan.  

Yang Liwei, astronot Cina pertama yang mengorbit, baru-baru ini mengungkapkan bahwa pesawat antariksa berawak baru itu akan siap pada tahun 2027.

Sementara Rong Yi, pakar roket dari China Academy of Launch Vehicle Technology di bawah China Aerospace Science and Technology Corporation (CASC), menyatakan bahwa roket  tersebut diperkirakan akan melakukan uji terbang pada tahun 2027. Ia memberikan pernyataan tersebut kepada media pemerintah, Xinhua, pada tanggal 21 Juli 2023.

Kendaraan peluncuran itu akan memiliki tinggi sekitar 90 meter dan memiliki tiga inti tahap pertama berdiameter 5 meter. Peluncur akan memiliki massa saat lepas landas 210.000 kilogram dengan kemampuan meluncurkan 27.000 kilogram ke orbit transfer bulan. Kendaraan itu juga dilengkapi sistem peluncuran di atas fairing muatannya.

Versi sepanjang 67 meter dengan satu inti tahap pertama akan mampu meluncurkan muatan seberat 14.000 kg ke orbit rendah Bumi (LEO). Varian tersebut akan digunakan untuk meluncurkan versi LEO dari pesawat antariksa awak baru ke stasiun luar angkasa Tiangong dan akan menjadi konfigurasi roket pertama yang akan diuji.

CASC mengumumkan bahwa uji api panas keenam yang sukses untuk mesin oksigen cair minyak tanah utama roket telah selesai pada bulan Juni.  Mesinnya dirancang untuk menghasilkan daya dorong 130 ton dan memiliki waktu uji tembak kumulatif 3.300 detik.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

CASC adalah kontraktor luar angkasa utama Cina dan ditugasi mengembangkan berbagai kemampuan dan komponen yang diperlukan untuk membawa astronot ke permukaan bulan dan kembali ke Bumi dengan selamat.

Cina baru-baru ini menyelesaikan uji coba besar baru di Tongchuan untuk uji tembak mesin baru yang diperlukan untuk menggerakkan roket ke Bulan. 

SPACE

Selalu update info terkini. Simak breaking news dan berita pilihan dari Tempo.co di kanal Telegram “Tempo.co Update”. Klik https://t.me/tempodotcoupdate untuk bergabung. Anda perlu meng-install aplikasi Telegram terlebih dahulu.

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Topan Yagi Melemah setelah Menewaskan Puluhan Orang di Vietnam, Cina, dan Filipina

4 jam lalu

Jantung Kota Hong Kong yang sepi pada 6 September 2024, karena otoritas memperingatkan bahaya topan Yagi sehingga warga dilarang beraktifitas di luar ruangan. Sumber: Poernomo Gontha Ridho
Topan Yagi Melemah setelah Menewaskan Puluhan Orang di Vietnam, Cina, dan Filipina

Topan Yagi mendatangkan malapetaka di Vietnam utara, Hainan di Cina, dan Filipina, yang merenggut puluhan nyawa.


Belarusia Tangkap Warga Jepang atas Tuduhan Mata-mata

2 hari lalu

Ilustrasi mata-mata.
Belarusia Tangkap Warga Jepang atas Tuduhan Mata-mata

Agen intelijen Jepang mengumpulkan informasi rahasia, klaim media Belarusia


Profil Pinduoduo, Perusahaan Cina yang Disebut Bisa Mengancam Produk UMKM Indonesia

2 hari lalu

Pelaku lUsaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), membuat lukisan wayang secara tradisional. Dok. Bank BRI
Profil Pinduoduo, Perusahaan Cina yang Disebut Bisa Mengancam Produk UMKM Indonesia

Pinduoduo Inc. adalah perusahaan e-commerce asal Cina disebut bisa mengancam UMKM Indonesia


Israel Klaim 1.307 Roket dan Drone Ditembakkan dari Lebanon Selama Agustus

3 hari lalu

Asap mengepul dari kota Khiam di Lebanon selatan, di tengah permusuhan lintas batas yang sedang berlangsung antara Hizbullah dan pasukan Israel. Karamallah Daher/Reuters
Israel Klaim 1.307 Roket dan Drone Ditembakkan dari Lebanon Selama Agustus

Dinas keamanan domestik Israel Shin Bet mengatakan 116 roket ditembakkan dari Gaza pada Agustus


Cina Tawari Afrika Utang Miliaran Dolar, Bisa Cetak 1 Juta Lapangan Pekerjaan

3 hari lalu

Presiden Rusia Vladimir Putin dan Presiden Tiongkok Xi Jinping menghadiri upacara penyambutan resmi di Beijing, Tiongkok 16 Mei 2024. Sputnik/Sergei Bobylev/
Cina Tawari Afrika Utang Miliaran Dolar, Bisa Cetak 1 Juta Lapangan Pekerjaan

Cina menawari utang baru ke Afrika senilai miliaran dolar untuk berbagai proyek infrastruktur.


Cina Ajak Indonesia Dukung Negara-negara Afrika sebagai Mitra

3 hari lalu

Juru Bicara Kementerian Luar Negeri China, Mao Ning. ANTARA
Cina Ajak Indonesia Dukung Negara-negara Afrika sebagai Mitra

Cina siap meningkatkan kerja sama dengan Indonesia untuk bersama-sama mendukung negara-negara Afrika dalam mencapai kesejahteraan


Eks Ajudan Gubernur New York Dituduh Jadi Agen Rahasia Cina

4 hari lalu

Gubernur New York Kathy Hochul berbicara saat kampanye bersama anggota Partai Demokrat New York lainnya, di Yonkers, New York, AS, 6 November 2022. REUTERS/Kevin Lamarque
Eks Ajudan Gubernur New York Dituduh Jadi Agen Rahasia Cina

Seorang perempuan yang merupakan bekas ajudan Gubernur New York dituduh menjadi agen rahasia Cina.


Filipina Sambut Baik Penangkapan Wali Kota Buron Alice Guo di Indonesia

4 hari lalu

Mantan Wali Kota Bamban, Tarlac Alice Guo telah ditangkap di Indonesia lebih dari sebulan setelah dugaan pelariannya dari Filipina. X.com
Filipina Sambut Baik Penangkapan Wali Kota Buron Alice Guo di Indonesia

Departemen Kehakiman Filipina menyambut baik penangkapan buron wali kota Alice Guo di Kota Tangerang, Jakarta, Indonesia.


Alice Guo Ditangkap di Tangerang, Ini Profil Eks Wali Kota Filipina yang Dituduh Agen Cina

4 hari lalu

Foto yang beredar di media sosial, diduga Walikota Alice Guo dari Bamban ditangkap di sebuah apartemen di Kota Tangerang, sumber dari Biro Imigrasi. Dok. Twitter
Alice Guo Ditangkap di Tangerang, Ini Profil Eks Wali Kota Filipina yang Dituduh Agen Cina

Eks Wali Kota Fillipina Alice Guo ditangkap di Tangerang, Indonesia setelah dituduh memiliki hubungan dengan geng kriminal Cina.


Mantan Wali Kota Buronan Alice Guo dari Filipina Ditangkap di Indonesia

4 hari lalu

Foto yang beredar di media sosial, diduga Walikota Alice Guo dari Bamban ditangkap di sebuah apartemen di Kota Tangerang, sumber dari Biro Imigrasi. Dok. Twitter
Mantan Wali Kota Buronan Alice Guo dari Filipina Ditangkap di Indonesia

Alice Guo, buronan mantan wali kota Filipina yang dituduh memiliki hubungan dengan geng kriminal Cina, telah ditangkap di Indonesia