Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Rekomendasi 4 Wisata Virtual untuk Study Tour

image-gnews
Siswa-siswi SD hingga SMP asyik menikmati pengalaman menjelajah angkasa menggunakan teknologi Virtual Reality dalam acara Widya Wisata Jelajah Angkasa Anak Bangsa di Stasiun Pengendali Utama Satelit Telkom Cibinong, Bogor (30/7)
Siswa-siswi SD hingga SMP asyik menikmati pengalaman menjelajah angkasa menggunakan teknologi Virtual Reality dalam acara Widya Wisata Jelajah Angkasa Anak Bangsa di Stasiun Pengendali Utama Satelit Telkom Cibinong, Bogor (30/7)
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Belakangan ini, marak kasus kecelakaan saat kegiatan study tour, bahkan hingga menimbulkan korban jiwa. Kegiatan yang biasanya di luar lingkungan sekolah dengan suasana santai dan menyenangkan itu biasanya dilakukan pada musim liburan atau jelang perpisahan siswa sebelum lulus. Sering kali lokasi kegiatan berada di luar kota dengan jarak cukup jauh. 

Ada saja orang tua yang mengeluhkan soal biaya, waktu, dan akomodasi siswa selama perjalanan. Misalnya saja siswa ekonomi menengah ke bawah, tentu akan lebih memilih menyiapkan biaya pendidikan selanjutnya ketimbang dihabiskan untuk study tour dengan jarak cukup jauh bahkan hingga menyeberang pulau. Belum lagi risiko laka lantas yang membahayakan. Namun ada opsi study tour yang lebih ekonomis dan lebih aman, yaitu wisata virtual. Melalui kegiatan itu, peserta bisa merasakan sensasi mengunjungi tempat menarik di luar sekolah namun tak perlu melakukan perjalanan jauh dan kehilangan esensi study tour. Di mana saja wisata virtual bisa dilakukan? Dilansir dari berbagai sumber, ini beberapa rekomendasinya: 

1. Piknik Virtual Bersama Komunitas Wisata Kreatif Jakarta

Bagi siswa yang sama sekali belum menginjakkan kaki di mantan ibu kota Indonesia ini maka bisa mencoba program piknik virtual komunitas wisata kreatif Jakarta. Dilansir dari kamirelawan.id, program ini sudah ada sejak tahun 2017 lalu di mana para pengunjung dapat melihat tempat-tempat unik di Jakarta, kota-kota di Indonesia, bahkan hingga ke mancanegara. Tiket masuk mulai dari 25 ribu hingga 50 ribu rupiah melalui aplikasi Zoom yang dipandu oleh guide berlisensi.

2. Museum Daring Kemendikbud

Dilansir dari kemdikbud.go.id, museum virtual ini merupakan ide Menteri Pendidikan dan Kebudayaan saat pandemi COVID-19 melanda. Tidak adanya aktivitas luring membuat kunjungan museum menjadi sepi, sehingga diadakanlah museum daring dengan website resminya www.museumnasional.or.id. Pengunjung dapat menikmati layanan virtual 360 derajat seperti berada di tempatnya langsung. 

3. Observatorium UAD

Universitas Ahmad Dahlan juga menyediakan layanan kunjungan virtual yang dapat diakses di pastron.uad.ac.id secara gratis. Kunjungan ini cocok dilakukan oleh siswa SMA yang ingin melihat gambaran fasilitas kampus perguruan tinggi. Dan tentunya dapat mengakses seluruh fasilitas virtual yang disediakan oleh Universitas Ahmad Dahlan tersebut.

4. Kanal YouTube

Aplikasi YouTube ternyata juga dapat memberikan hiburan tambahan bagi siswa berupa akses video 360 derajat serasa di tempat tersebut. Caranya adalah silakan untuk ketik kata kunci 'Dunia Fabel 360 derajat' maka akan ditampilkan video yang nyata dan bergerak sesuai dengan keinginan tangan. Fitur ini juga bisa dimanfaatkan oleh tenaga pengajar untuk mempermudah pemahaman siswa selama mempelajari sesuatu.

Pilihan Editor: Bilang Study Tour Perlu Tetap Ada, FSGI Singgung Pengawasan hingga Biaya Siluman

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Gelar Pameran Sraddha 2024, Museum Radya Pustaka Solo Angkat Kembali Pamor Cerita Panji

21 jam lalu

Pengunjung Museum Radya Pustaka melihat beragam koleksi dalam Pameran Sraddha 2024 yang digelar mulai Selasa, 25 Juni 2024. Pameran akan berlangsung hingga 30 Juni 2024. TEMPO/SEPTHIA RYANTHIE
Gelar Pameran Sraddha 2024, Museum Radya Pustaka Solo Angkat Kembali Pamor Cerita Panji

Cerita Panji ditetapkan sebagai Ingatan Kolektif Dunia UNESCO, populer di masa Paku Buwono IV. Kisah ini hadir dalam pameran di Museum Radya Pustaka


5 Rekomendasi AI Untuk Merangkum Video YouTube

1 hari lalu

Berikut ini cara transkrip video YouTube menggunakan situs dengan akses gratis, untuk mengubah audio menjadi teks yang praktis dan mudah. Foto: Canva
5 Rekomendasi AI Untuk Merangkum Video YouTube

Anda bisa memanfaatkan AI untuk merangkum video YouTube, sehingga lebih praktis dan mudah. Berikut ini rekomendasinya untuk Anda.


Reuters Institute News Digital Report 2024: Publik Tertarik ke Konten, Tinggalkan Berita

1 hari lalu

Ilustrasi menonton video di Youtube. (Pixabay.com)
Reuters Institute News Digital Report 2024: Publik Tertarik ke Konten, Tinggalkan Berita

Riset Reuters Institute News Digital Report 2024 ungkap beban bertambah untuk perusahaan penerbit media tradisional.


Jelajah Negeri: 4 Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi di Kota Pekanbaru

2 hari lalu

Museum Sang Nila Utama, Pekanbaru.
Jelajah Negeri: 4 Destinasi Wisata yang Wajib Dikunjungi di Kota Pekanbaru

Berikut adalah empat destinasi wisata di Kota Pekanbaru yang layak untuk dikunjungi saat berada di Provinsi Riau.


BRIN Kukuh Koleksi Arkeologi Barus Harus Dipindah ke Cibinong, Apa Alasannya?

5 hari lalu

Kepala Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Laksana Tri Handoko, saat ditemui di Auditorium BRIN, Jakarta Pusat, Rabu, 5 Juni 2024. TEMPO/Alif Ilham Fajriadi
BRIN Kukuh Koleksi Arkeologi Barus Harus Dipindah ke Cibinong, Apa Alasannya?

BRIN mengungkap rencananya yang lain untuk membangun museum baru untuk menampung semua koleksi dan aset negara yang masih tersebar di banyak daerah.


Ini yang Terjadi Jika Lulus PPDB Jakarta tapi Tak Lapor Diri atau Putuskan Mundur

11 hari lalu

Posko Pelayanan PPDB Tahun 2024 Suku Dinas Pendidikan Wilayah II Jakarta Selatan di SMA Negeri 70 Jakarta, pada Senin, 10 Juni 2024. Tempo/Aisyah Aisyah Amira Wakang.
Ini yang Terjadi Jika Lulus PPDB Jakarta tapi Tak Lapor Diri atau Putuskan Mundur

Tahap pendaftaran dan pemilihan sekolah di PPDB Jakarta sudah dimulai pada 10-12 Juni 2024.


Sleman Larang Tiga Bus Study Tour Beroperasi karena Tak Laik Jalan

12 hari lalu

Ilustrasi bus (Pixabay)
Sleman Larang Tiga Bus Study Tour Beroperasi karena Tak Laik Jalan

Tak hanya bus study tour yang jadi sasaran pemeriksaan kelayakan, jip wisata di lereng Merapi dan Tebing Breksi juga.


3 Fakta Drama Korea "My Sweet Mobster", Kisah Cinta Mantan Gangster dengan YouTuber

13 hari lalu

Berikut ini alur cerita drakor My Sweet Mobster yang dibintangi oleh Um Tae Goo dan Han Sun Hwa. Drakor ini bergenre komedi romantis. Foto: Viki
3 Fakta Drama Korea "My Sweet Mobster", Kisah Cinta Mantan Gangster dengan YouTuber

"My Sweet Mobster" menjadi salah satu drama Korea yang paling ditunggu penggemar K-drama di seluruh dunia.


Kembali Beroperasi, Apa yang Baru dari Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta?

15 hari lalu

Wajah baru Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta pascarevitalisasi selama tiga bulan. Dok. Istimewa
Kembali Beroperasi, Apa yang Baru dari Museum Benteng Vredeburg Yogyakarta?

Museum Benteng Vredeburg tak lagi hanya pusat edukasi sejarah dan budaya, tapi juga sebagai ruang baru berkumpul anak muda dan keluarga.


8 Dampak Negatif Media Sosial Jika Tak Digunakan Dengan Bijak

15 hari lalu

Ilustrasi perempuan melihat Instagram. unsplash.com/social.cut
8 Dampak Negatif Media Sosial Jika Tak Digunakan Dengan Bijak

Media sosial juga memiliki dampak negatif apabila tidak digunakan dengan bijak. Apa saja?