Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Konsep Ramah Lingkungan Euro 2024 Dianggap Belum Sesuai Harapan, Ini Masukan Walhi

image-gnews
Pemain Turki Baris Alper Yilmaz melakukan tendangan ke gawang Austria dalam pertandingan babak 16 besar Euro 2024 di Stadion Leipzig, Leipzig, 3 Juni 2024.REUTERS/Wolfgang Rattay
Pemain Turki Baris Alper Yilmaz melakukan tendangan ke gawang Austria dalam pertandingan babak 16 besar Euro 2024 di Stadion Leipzig, Leipzig, 3 Juni 2024.REUTERS/Wolfgang Rattay
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Manajer Kampanye Polusi dan Urban Wahana Lingkungan Hidup Indonesia (Walhi), Abdul Ghofar, menilai konsep ramah lingkungan yang dipromosikan panitia Euro 2024 atau Piala Eropa 2024 belum tereksekusi dengan baik. Dia menyebut kondisi pesta sepak bola terbesar di Benua Eropa itu tak sesuai klaim Asosiasi Sepakbola Jerman (DFB) sebagai tuan rumah.

“Catatan dari beragam media massa menunjukkan hal yang berbeda dari klaim,” ucap Ghofar kepada Tempo, Rabu, 3 Juli 2024.

Sejak babak utama Euro 2024 dimulai pada 14 Juni lalu, operasional transportasi publik dari dan menuju stadion justru tampak kacau. Menurut Ghofar, produksi sampah Euro 2024 masih tinggi, termasuk plastik. Ada juga produksi emisi dari transportasi udara untuk pemain, staf pelatih, dan suporter lintas negara.  

Menurut dia, kebijakan pengelolaan sampah berkelanjutan dalam agenda olahraga yang dinaungi Federasi Sepak Bola Eropa atau UEFA belum sesuai rencana awalnya. "Ada beberapa faktor penghambat, seperti produksi merchandise turnamen, serta meningkatnya sampah kemasan makanan dan minuman yang sulit didaur ulang," kata dia.

Meski begitu, Ghofar menyebut inisiatif Euro 2024 yang peduli lingkungan tetap harus diapresiasi. Komitmen hijau itu sebelumnya tertuang dalam UEFA Euro 2024 Environmental, Social, and Governance (ESG) Strategy. Dokumen tersebut memuat beberapa hal strategis, seperti upaya pengurangan dampak lingkungan melalui penggunaan transportasi publik, pengelolaan sampah, dan penggunaan energi terbarukan. Ada juga upaya menggalang pendanaan untuk aksi iklim.

Bisa Ditiru oleh Indonesia

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Ghofar menyebutkan kebijakan ramah lingkungan dalam turnamen olahraga, seperti sepakbola bisa diterapkan juga di Indonesia. Panitia bisa menyusun dokumen serupa UEFA Euro 2024 ESG Strategy untuk diterapkan selama perhelatan.

Sejauh ini, belum ada kebijakan khusus untuk kegiatan ramah lingkungan dari federasi olahraga lokal seperti Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Persatuan Bulutangkis Seluruh Indonesia (PBSI), dan lainnya. Padahal, ucap Ghofar, perubahan iklim sudah menjadi aspek penting yang terhubung juga dengan olahraga.

Salah satu sektor yang bisa diatur adalah transportasi di kota yang menjadi tuan rumah agenda olahraga level internasional. “Belum ada sistem transportasi yang terintegrasi secara maksimal, selain di Jakarta," ucap dia.

Pembenahan transportasi harus merata, mengingat agenda olahraga atau acara internasional lainnya sering diadakan juga di Bali, Nusa Tenggara Barat, Nusa Tenggara Timur, dan area lain yang transportasinya belum memadai. Dari catatan Walhi, Indonesia juga masih memiliki segudang pekerjaan rumah untuk meningkatkan layanan pengelolaan sampah

Pilihan Editor: Alasan Geng Brain Cipher Rilis Kunci Buka Data PDNS Gratis Sampai Minta Maaf ke Warga Indonesia

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kylian Mbappe Diganti saat Laga Prancis vs Portugal di Euro 2024, Didier Deschamps: Dia Kelelahan

2 menit lalu

Pemain Prancis Kylian Mbappe berusaha melewati pemain Portugal Joao Cancelo dalam pertandingan perempat final Euro 2024 di  Hamburg Volksparkstadion, Hamburg, 6 Juli 2024. REUTERS/Wolfgang Rattay
Kylian Mbappe Diganti saat Laga Prancis vs Portugal di Euro 2024, Didier Deschamps: Dia Kelelahan

Striker sekaligus kapten Prancis Kylian Mbappe meminta diganti saat perpanjangan waktu dalam laga melawan Portugal di perempat final Euro 2024.


Timnas Spanyol Singkirkan Tuan Rumah Jerman di Euro 2024, Luis de la Fuente Puji Daya Juang Pemain

1 jam lalu

Pelatih Spanyol Luis de la Fuente. REUTERS
Timnas Spanyol Singkirkan Tuan Rumah Jerman di Euro 2024, Luis de la Fuente Puji Daya Juang Pemain

Pelatih Timnas Spanyol, Luis de la Fuente, menyebut timnya seperti "kuda pemenang" setelah mengalahkan Jerman 2-1 di perempat final Euro 2024.


Analisis Euro 2024: Dani Olmo, Pahlawan Tak Terduga untuk Timnas Spanyol saat Menyingkirkan Jerman di Perempat Final

2 jam lalu

Pemain Spanyol Dani Olmo melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Georgia dalam pertandingan babak 16 besar Euro 2024 di Stadion Cologne, Cologne, 1 Juli 2024. REUTERS/Thilo Schmuelgen
Analisis Euro 2024: Dani Olmo, Pahlawan Tak Terduga untuk Timnas Spanyol saat Menyingkirkan Jerman di Perempat Final

Dani Olmo, yang tampil sebagai pemain pengganti, menjadi pahlawan saat Timnas Spanyol menyingkirkan Jerman di perempat final Euro 2024.


Toni Kroos Resmi Pensiun setelah Timnas Jerman Disingkirkan Spanyol di Perempat Final Euro 2024

2 jam lalu

Ekspresi pemain Jerman Toni Kroos dan Thomas Muller setelah dikalahkan Spanyol dalam pertandingan perempat final Euro 2024 di Stuttgart Arena, Stuttgart, 5 Juli 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Toni Kroos Resmi Pensiun setelah Timnas Jerman Disingkirkan Spanyol di Perempat Final Euro 2024

Toni Kroos resmi gantung sepatu sebagai pemain profesional setelah Timnas Jerman tersingkir di perempat final Euro 2024.


Hasil Euro 2024: Timnas Prancis Singkirkan Portugal Lewat Adu Penalti, Hadapi Spanyol di Semifinal

3 jam lalu

Pemain Prancsi Kylian Mbappe dan rekannya melakukan selebrasi usai menang adu penalti atas Portugal dalam pertandingan perempat final Euro 2024 di Hamburg Volksparkstadion, Hamburg, 6 Juli 2024.REUTERS/Wolfgang Rattay
Hasil Euro 2024: Timnas Prancis Singkirkan Portugal Lewat Adu Penalti, Hadapi Spanyol di Semifinal

Timnas Prancis lolos ke babak semifinal Euro 2024 setelah menang adu penalti atas Portugal.


Spanyol ke Semifinal Euro 2024 Usai Menang Dramatis 2-1 atas Jerman, Gol Mikel Merino Jadi Penentu

6 jam lalu

Pemain Spanyol Mikel Merino mencetak gol ke gawang Jerman dalam pertandingan perempat final Euro 2024 di Stuttgart Arena, Stuttgart, 5 Juli 2024. REUTERS/Kai Pfaffenbach
Spanyol ke Semifinal Euro 2024 Usai Menang Dramatis 2-1 atas Jerman, Gol Mikel Merino Jadi Penentu

Timnas Spanyol berhasil memastikan satu tiket semifinal Euro 2024 setelah menyingkirkan tuan rumah Jerman. Bagaimana jalannya pertandingan?


Euro 2024: UEFA Beri Sanksi untuk Jude Bellingham dan Merih Demiral karena Selebrasi Tak Pantas

9 jam lalu

Euro 2024: UEFA Beri Sanksi untuk Jude Bellingham dan Merih Demiral karena Selebrasi Tak Pantas

UEFA memberi sanksi pada pemain Timnas Inggris, Jude Bellingham, karena selebrasi yang dianggap melecehkan tim lawan. Apa beda dengan sanksi Demiral?


11 Fakta Menarik Jelang Duel Portugal vs Prancis di Perempat Final Euro 2024 Malam Ini

14 jam lalu

11 Fakta Menarik Jelang Duel Portugal vs Prancis di Perempat Final Euro 2024 Malam Ini

Timnas Portugal akan menghadapi Prancis pada perempat final Euro 2024 atau Piala Eropa 2024 di Volksparkstadion, Hamburg, pada Sabtu, 6 Juli 2024.


10 Fakta Menarik Jelang Laga Spanyol vs Jerman di Perempat Final Euro 2024 Malam Ini

17 jam lalu

Pemain Spanyol Fabian Ruiz melakukan selebrasi bersama Aymeric Laporte dan Lamine Yamal usai menetak gol ke gawang Georgia dalam pertandingan babak 16 besar Euro 2024 di Stadion Cologne, Cologne, 1 Juli 2024. REUTERS/Thilo Schmuelgen
10 Fakta Menarik Jelang Laga Spanyol vs Jerman di Perempat Final Euro 2024 Malam Ini

Duel Spanyol vs Jerman akan bertemu pada perempat final Euro 2024 atau Piala Eropa 2024. Siapa yang lebih diunggulkan?


Bagi Bernardo Silva, Cristiano Ronaldo Tetaplah Manusia Biasa Meski Berstatus Pemain Bintang

19 jam lalu

Ekspresi pemain Portugal Cristiano Ronaldo setelah gagal mencetak gol ke gawang Slovenia dalam pertandingan babak 16 besar Euro 2024 di Frankfurt Arena, Frankfurt, 2 Juli 2024. REUTERS/Heiko Becker
Bagi Bernardo Silva, Cristiano Ronaldo Tetaplah Manusia Biasa Meski Berstatus Pemain Bintang

Air mata Cristiano Ronaldo menjadi warna lain perhelatan Euro 2024 atau Piala Eropa 2024. Bagaimana penilaian Bernardo Silva dan Roberto Martinez?