Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke [email protected].

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Heri Hermansyah Penerima Beasiswa dari Panasonic dan Hitachi Jadi Rektor UI

image-gnews
Rektor UI terpilih periode 2024-2029 Heri Hermansyah saat Debat Publik Tiga Calon Rektor UI di Balai Sidang UI Kampus Depok, Senin, 23 September 2024. Foto : Istimewa
Rektor UI terpilih periode 2024-2029 Heri Hermansyah saat Debat Publik Tiga Calon Rektor UI di Balai Sidang UI Kampus Depok, Senin, 23 September 2024. Foto : Istimewa
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Heri Hermansyah, Dekan Fakultas Teknik Universitas Indonesia (UI), resmi terpilih sebagai Rektor UI untuk periode 2024–2029. Dalam pemungutan suara yang berlangsung di Balai Sidang UI, Kampus Depok, pada Senin, 23 September 2024, Heri berhasil mengungguli dua kandidat lainnya, yaitu Dekan Fakultas Ekonomi UI, Teguh Dartanto, dan Guru Besar Fakultas Kedokteran UI, Ari Fahrial Syam. 

Dari hasil pemungutan suara yang dilakukan oleh anggota Majelis Wali Amanat UI, Heri memperoleh dukungan terbanyak dengan 18 suara, sementara Teguh Dartanto mendapatkan 4 suara, dan Ari Fahrial Syam hanya mendapat 1 suara.

Proses pemilihan ini berlangsung setelah digelarnya Debat Publik yang menampilkan ketiga calon Rektor UI terpilih. Dalam debat ini, para calon memaparkan visi dan misinya terkait masa depan UI, termasuk rencana mereka untuk memajukan institusi dalam berbagai aspek, seperti pengembangan akademik, peningkatan kualitas riset, serta penguatan kolaborasi internasional. Lantas, siapa sosok Heri Hermansyah yang terpilih menjadi Rektor UI?

Profil Heri Hermansyah

Dikutip dari laman herihermansyah.com, sebelum memulai karirnya sebagai dosen, Heri menempuh pendidikan di Fakultas Teknik UI dengan fokus pada jurusan Teknik Gas dan Petrokimia antara tahun 1994 hingga 1998. Saat menjadi mahasiswa, Prof Heri menerima berbagai penghargaan, termasuk Mahasiswa Berprestasi UI Bidang Penalaran pada 1997 dan gelar Mahasiswa Terbaik di jurusan Teknik Gas dan Petrokimia (TGP) FTUI selama tiga tahun berturut-turut, dari 1995 hingga 1997. Ia juga meraih penghargaan sebagai pemenang ketiga dalam Society Petroleum Engineer (SPE) Student Paper Contest pada tahun 1997. 

Setelah menyelesaikan studi, Heri sempat bekerja di sebuah perusahaan perdagangan internasional selama kurang lebih satu tahun sebelum akhirnya kembali ke almamaternya sebagai dosen. Setelah mengabdi sebagai dosen, Prof Heri memperdalam keilmuannya di bidang Teknik Kimia di Tohoku University, Jepang. Di sana, ia mendapatkan beasiswa Master dari Panasonic (2000-2003) dan beasiswa PhD dari Hitachi (2003-2006).

Heri juga tercatat sebagai Guru Besar termuda di Fakultas Teknik UI. Ia dilantik sebagai Guru Besar pada usia 37 tahun, tepatnya pada 19 Juni 2013. Selain itu, pada 2022, Heri terpilih menjadi Dekan Fakultas Teknik UI. Di bawah kepemimpinannya, Fakultas Teknik berhasil mencapai berbagai prestasi penting, termasuk pengakuan sebagai kampus terbaik menurut versi Times Higher Education (THE) pada 2023 dan 2024. 

Beberapa program studi di fakultas ini, seperti Teknik Kimia, Arsitektur, Teknik Mesin, dan Teknik Elektro, juga berhasil meraih peringkat terbaik di Indonesia berdasarkan ranking QS.

Selain di Fakultas Teknik, Heri pernah menjadi Direktur Riset dan Pengabdian Masyarakat Universitas Indonesia dari 2016 hingga 2019. Ia juga pernah menjabat Direktur Pengelolaan Kekayaan Intelektual di Kementerian Riset dan Teknologi-Badan Riset dan Inovasi Nasional (2000-2021). 

Dalam sambutan pertamanya Heri Hermansyah mengatakan ini merupakan perjalanan panjang dan membuat berat badannya turun 3 kg. Heri menekankan membangun UI tak bisa seorang superman tapi superteam yang ada di dalam dan di luar kampus.

"Mari bergandengan tangan memajukan UI bersama-sama," katanya. Rektor UI terpilih akan dilantik 4 Desember 2024 di Balai Purnomo UI Depok.

MICHELLE GABRIELA | ANANDA RIDHO SULISTYA

Pilihan Editor: Heri Hermansyah Rektor UI Periode 2024-2029, Berikut Mekanisme Pemilihan Rektor PTN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Calon Bupati Serang Andika Hazrumy Berencana Tambah Kuota Beasiswa Kuliah

16 jam lalu

Calon Bupati Serang dan calon Wakil Bupati Serang, Andika Hazrumy dan Nanang Supriatna bersama para pendukungnya. Dok. Pribadi
Calon Bupati Serang Andika Hazrumy Berencana Tambah Kuota Beasiswa Kuliah

Beasiswa pendidikan tinggi ini diberikan kepada warga Kabupaten Serang untuk memperkuat SDM atau sumber daya manusia di sektor pendidikan.


Kementerian Luar Negeri dan UI akan Gelar World Indonesianist Congress

17 jam lalu

Kantor Kementerian Luar Negeri RI. Sumber: TEMPO | Nabiila A
Kementerian Luar Negeri dan UI akan Gelar World Indonesianist Congress

Kementerian Luar Negeri dan Universitas Indonesia akan menggelar World Indonesianist Congress. untuk menghimpun pandangan dan aspirasi


Dubes Masaki Yasushi Beri Penghargaan pada Individu dan Perusahaan yang Berjasa pada Hubungan Indonesia Jepang

1 hari lalu

Duta Besar Jepang untuk Indonesia Masaki Yasushi dalam acara jumpa wartawan di kantor Kedutaan Besar Jepang, Jakarta Pusat pada Senin, 25 Maret 2024. TEMPO/Nabiila Azzahra A.
Dubes Masaki Yasushi Beri Penghargaan pada Individu dan Perusahaan yang Berjasa pada Hubungan Indonesia Jepang

Duta Besar Jepang memutuskan memberi penghargaan kepada tiga individu dan satu kelompok karena berjasa mempererat hubungan Indonesia Jepang


Kemenko Perekonomian Harap Pemerintahan Prabowo Lanjutkan Program Kartu Prakerja

2 hari lalu

Menteri Koordinator Perekonomian Airlangga Hartarto didampingi (kanan) Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Kepolisian Negara Republik Indonesia (Polri) Wahyu Widada, dan Jaksa Agung Muda Bidang Bidang Perdata dan Tata Usaha Negara Feri Wibisono dalam acara Pengarahan Komite Cipta Kerja dan Tim Pelaksana kepada Mitra Program Kartu Prakerja di Jakarta, Selasa 23 Januari 2024. Pemerintah akan menggelontorkan anggaran sebanyak Rp 4,8 triliun untuk program Kartu Prakerja pada 2024. Pada tahun ini, pemerintah menargetkan lebih dari sejuta peserta tambahan untuk program tersebut. TEMPO/Tony Hartawan
Kemenko Perekonomian Harap Pemerintahan Prabowo Lanjutkan Program Kartu Prakerja

Kemenko Perekonomian berharap program Kartu Prakerja berlanjut di bawah pemerintahan Prabowo Subianto.


Menpora Dito Ariotedjo: Pemerintah Sediakan Beasiswa Penuh bagi Atlet hingga S2 dan S3

2 hari lalu

Menteri Pemuda dan Olahraga Dito Ariotedjo dalam acara pemberian penghargaan pada insan olahraga berprestasi di Kantor Kemenpora, Jakarta Pusat, Rabu, 2 November 2024. TEMPO/Bagus Pribadi
Menpora Dito Ariotedjo: Pemerintah Sediakan Beasiswa Penuh bagi Atlet hingga S2 dan S3

Menpora Dito Ariotedjo mengatakan tengah membuat terobosan dalam mengupayakan pendidikan lanjutan bagi para atlet hingga jenjang S2 dan S3.


Startup Inovasi Pangan dan Kosmetik Halal dari UI Toreh Prestasi di YSSC 2024

2 hari lalu

Produk makanan dan kosmetik halal yang dikembangkan startup UI. Dok Humas UI
Startup Inovasi Pangan dan Kosmetik Halal dari UI Toreh Prestasi di YSSC 2024

Keberhasilan startup Cocova dan Rolic di YSSC 2024 membuka peluang besar untuk menjalin kolaborasi dengan berbagai pihak.


Mobil UIRT-02 UI Racing Team Raih Prestasi di Kompetisi Internasional Ceko

4 hari lalu

Mahasiswa UI Racing Team yang meraih prestasi Kompetisi Internasional di Ceko. Dok Humas UI
Mobil UIRT-02 UI Racing Team Raih Prestasi di Kompetisi Internasional Ceko

Dekan FTUI Heri Hermansyah mengatakan prestasi UI Racing Team mengalami peningkatan di Formula Student Czech Republic 2024.


Jakarta Bangun Kesiapan Kedaruratan B3, Butuh Simulasi Senyata Mungkin

4 hari lalu

Petugas kesehatan Rumah Sakit Darurat COVID-19 (RSDC) Wisma Atlet Kemayoran mengangkut limbah B3 terakhir dari rumah sakit tersebut di Jakarta, Sabtu 31 Desember 2022. Operasional RSDC Wisma Atlet Kemayoran resmi diberhentikan secara bertahap karena tidak adanya pasien yang dirawat mulai Sabtu 31 Desember namun gedung tower 6 masih beroperasi. ANTARA FOTO/Muhammad Adimaja
Jakarta Bangun Kesiapan Kedaruratan B3, Butuh Simulasi Senyata Mungkin

Kita tidak hanya ingin menyiapkan dokumen, tetapi juga mempersiapkan tindakan nyata dalam menghadapi segala kemungkinan risiko yang muncul akibat B3.


ITB Disorot Akibat Wajibkan Kerja Paruh Waktu Bagi Mahasiswa Penerima Beasiswa UKT, Profil Rektor ITB Reini Wirahadikusumah

5 hari lalu

Rektor ITB Prof Reini Wirahadikusumah, Ph.D. (ANTARA/HODok Humas ITB)
ITB Disorot Akibat Wajibkan Kerja Paruh Waktu Bagi Mahasiswa Penerima Beasiswa UKT, Profil Rektor ITB Reini Wirahadikusumah

ITB mewajibkan mahasiswa penerima beasiswa UKT kerja paruh waktu untuk kampus. Berikut profil Rektor ITB Reini Wirahadikusumah.


Polemik Wajib Kerja Mahasiswa ITB di Kampus, Alumni Minta Transparansi Perjanjian

6 hari lalu

Mahasiswa ITB berorasi di depan Gedung   Rektorat terkait isu kewajiban kerja paruh waktu bagi mahasiswa calon dan penerima beasiswa keringanan uang kuliah, Kamis, 26 September 2024. TEMPO/Anwar Siswadi
Polemik Wajib Kerja Mahasiswa ITB di Kampus, Alumni Minta Transparansi Perjanjian

Ikatan Alumni meminta ITB melakukan sosialisasi tentang kerja paruh waktu di kalangan mahasiswa dan transparan dalam perjanjian penerima beasiswa.