Lupa Kata Sandi? Klik di Sini

atau Masuk melalui

Belum Memiliki Akun Daftar di Sini


atau Daftar melalui

Sudah Memiliki Akun Masuk di Sini

Konfirmasi Email

Kami telah mengirimkan link aktivasi melalui email ke rudihamdani@gmail.com.

Klik link aktivasi dan dapatkan akses membaca 2 artikel gratis non Laput di koran dan Majalah Tempo

Jika Anda tidak menerima email,
Kirimkan Lagi Sekarang

Mau Pesta Es Krim? Begini Cara Pesan Uber Es Krim

image-gnews
Logo Taxi Uber. blog.uber.com
Logo Taxi Uber. blog.uber.com
Iklan

TEMPO.CO, Jakarta - Layanan transportasi online Uber akan merayakan pesta es krim pada Jumat 15 Juli 2016 di seluruh dunia. Diselenggarakan di 400 kota di 69 negara bersama-sama, Uber akan mengirimkan 4 buah es krim Magnum kepada pengguna jasanya dengan harga total Rp 5.000.

Layanan ini tersedia di empat kota besar di Indonesia, Jakarta, Bandung, Surabaya dan Bali. Layanan pengiriman khusus es krim dengan Uber akan dilaksanakan pada pukul 13.00 hingga 17.00 WIB dan WIT, seperti kutip melalui Ubernewsroom.com, Kamis 14 Juli 2016.

Untuk menjadi bagian dari pesta es krim, begini langkah yang bisa Anda ikuti, unduh dan instal aplikasi Uber. Buka aplikasi Uber, tentukan lokasi penjemputan Anda di aplikasi, dan jika area Anda berada di wilayah pengantaran, opsi Ice Cream akan tampil pada menu Uber di sisi bawah bersamaan dengan menu Uber Motor dan Uber X.

Saat opsi Uber Ice Cream muncul, Anda bisa mulai menempatkan order es krim dengan menekan menu Place Order. Es krim akan dikirimkan kepada Anda sesuai data pengantaran yang dimasukkan ke dalam aplikasi.

Anda dapat memilih metode pembayaran secara tunai, kartu kredit, kartu debit, atau Uber Kredit. Biaya pengantaran es krim tidak termasuk dengan biaya parkir yang harus dibayar pengemudi. Anda dapat menambahkan biaya parkir langsung secara tunai kepada pengemudi Uber Ice Cream.

Iklan
Scroll Untuk Melanjutkan

Uber menyampaikan tiap kota di dunia akan mempunyai keunikan tersendiri untuk mengantarkan es krim kepada pembelinya melalui transportasi darat, perairan dan udara. Selain mengantarkan es krim dengan kendaraan Uber, Es krim juga akan dikirimkan menggunakan Bajaj di Jakarta, Andong di Bandung, Becak di Surabaya dan Vespa Sidecar di Bali.

Uber juga menjelaskan dalam pengantaran es krim, beberapa pemesan yang beruntung akan mendapatkan merchandise eksklusif yang terbatas dari Uber Ice Cream. Uber juga menyediakan kejutan khusus dengan pengantaran spesial oleh beberapa publik figur seperti Hamish Daud, Jevin Julian, Raisa, Zarry Hendrik, Cak Surabaya, dan Abang None Jakarta.

UBER | MAYA NAWANGWULAN

Iklan



Rekomendasi Artikel

Konten sponsor pada widget ini merupakan konten yang dibuat dan ditampilkan pihak ketiga, bukan redaksi Tempo. Tidak ada aktivitas jurnalistik dalam pembuatan konten ini.

 

Video Pilihan


Kinerja Anjlok, Ini Rencana Bisnis Taksi Express

8 Oktober 2017

Taksi Express. TEMPO/Tony Hartawan
Kinerja Anjlok, Ini Rencana Bisnis Taksi Express

Kinerja keuangan operator taksi Express , PT Express Trasindo Utama Tbk, pada semester pertama 2017, turun hingga 57 persen.


MTI Jelaskan Penyebab Laba Industri Taksi Semakin Kecil

6 Oktober 2017

Ilustrasi taksi Exspress. TEMPO/M. Iqbal Ichsan
MTI Jelaskan Penyebab Laba Industri Taksi Semakin Kecil

Ketua Dewan Pakar Masyarakat Transportasi Indonesia Danang Parikesit mengatakan margin atau laba industi taksi semakin lama semakin kecil.


Pendapatan Turun 50 Persen, Ini Curhatan Sopir Taksi Express

6 Oktober 2017

Taksi Express. TEMPO/Tony Hartawan
Pendapatan Turun 50 Persen, Ini Curhatan Sopir Taksi Express

Pendapatan sopir taksi Express menurun 50 persen dalam setahun terakhir.


Tokopedia Gandeng Uber Integasikan Layanan Pesan Kendaraan

4 Oktober 2017

Logo Tokopedia. Tokopedia.com
Tokopedia Gandeng Uber Integasikan Layanan Pesan Kendaraan

Nantinya pelanggan bisa memesan Uber lewat Tokopedia.


Dugaan Suap Uber Indonesia ke Polisi, Polri Masih Mendalami  

20 September 2017

Ilustrasi Uber. REUTERS/Toby Melville
Dugaan Suap Uber Indonesia ke Polisi, Polri Masih Mendalami  

Polri mendalami dugaan suap yang dilakukan Uber Indonesia ke polisi.


Diduga Lakukan Penyuapan, Uber Diselidiki di AS

30 Agustus 2017

Logo Taxi Uber. blog.uber.com
Diduga Lakukan Penyuapan, Uber Diselidiki di AS

Departemen Kehakiman AS dilaporkan telah mulai menyelidiki apakah manajer di Uber melanggar undang-undang AS yang melawan penyuapan pejabat asing.


Top 5 Tekno Berita Hari Ini: Uber, Facebook, Ikan Siput

29 Agustus 2017

Dara Khosrowshahi, bos buar Uber. (recode.net)
Top 5 Tekno Berita Hari Ini: Uber, Facebook, Ikan Siput

Pertemuan dewan komisaris Uber yang dikabarkan cukup alot pada akhir pekan lalu akhirnya memilih Khosrowshahi sebagai kepala eksekutif Uber yang baru.


Dara Khosrowshahi, Sosok Kuda Hitam yang Kini Memimpin Uber

29 Agustus 2017

Dara Khosrowshahi, bos buar Uber. (recode.net)
Dara Khosrowshahi, Sosok Kuda Hitam yang Kini Memimpin Uber

Uber Inc menunjuk Dara Khosrowshahi, mantan bos Expedia, sebagai kepala eksekutif baru.


Uber Cari CEO Baru, Jeff Immelt Kandidat Terkuat

21 Agustus 2017

Logo Taxi Uber. blog.uber.com
Uber Cari CEO Baru, Jeff Immelt Kandidat Terkuat

Meski Immelt disebut sebagai calon paling berpeluang jadi CEO Uber, namun hal ini belum disepakati.


Dituduh KKN, Mantan Bos Uber Digugat Salah Satu Investor Besar

11 Agustus 2017

CEO Uber, Travis Kalanick. REUTERS
Dituduh KKN, Mantan Bos Uber Digugat Salah Satu Investor Besar

Travis Kalanick 'dipaksa' mundur dari Uber setelah perusahaan itu dirundung banyak masalah.