Mengenal Asisten Digital Microsoft, Cortana

Reporter

Jumat, 4 April 2014 12:41 WIB

theverge.com

TEMPO.CO, Jakarta - Butuh empat tahun bagi Microsoft untuk menciptakan Cortana, asisten pribadi digital serupa Siri kepunyaan Apple. Pada Rabu, 2 April 2014, perusahaan itu resmi meluncurkan Cortana dalam sistem operasi Windows Phone 8.1.

Cortana memiliki misi khusus. Bagi Microsoft, Cortana adalah masa depan sistem pencarian yang direncanakan menaikkan trafik peramban Bing. Adapun fungsi umum Cortana dirancang untuk mempermudah pengguna ponsel pintar dalam berbagai keperluan, seperti berkirim pesan, membuat pengingat, bertanya ke Internet, dan lainnya.

Nama Cortana sebenarnya diambil dari karakter game Halo. Cortana dalam game itu adalah asisten artifisial yang memiliki kedekatan dengan tokoh utama, Master Chief. Hubungan yang erat itu akan diimplikasikan dalam kehidupan nyata antara Cortana dan penggunanya kelak.

"Itu adalah salah satu pertimbangan saat kami mengembangkannya secara internal. Kalian takkan dapat yang lebih baik dari Cortana," kata Marcus Ash, manajer program Microsoft yang mengembangkan Cortana.

Jen Taylor, yang juga mengisi suara Cortana dalam game, dipercaya untuk melanjutkan tugasnya. Suara Taylor akan terdengar saat pengguna melakukan tanya-jawab dengan Cortana.

Berbeda dengan aplikasi lainnya, Cortana dibuat Microsoft lebih cerdas dan santun. Dengan melihat data kontak, alarm, kalender, Facebook, dan aplikasi lainnya, Cortana akan memberikan informasi, terlepas apakah pengguna membutuhkannya atau tidak.

Meski sudah resmi diperkenalkan, fitur ini baru akan resmi meluncur dalam ponsel Windows di Amerika, Inggris, dan Cina pada pertengahan 2014 ini. Sedangkan di negara lain Cortana baru tersedia pada 2015.

RINDU P HESTYA | POLYGON

Berita Lain:


5 Fakta tentang Gempa
Lenovo Vibe Z, Jago Diajak Bertualang
Windows Phone 8.1, Apa Saja yang Baru?

Berita terkait

Microsoft Investasi Rp 35 Triliun di Malaysia, Berikut Sejarah Raksasa Teknologi AS Itu

13 jam lalu

Microsoft Investasi Rp 35 Triliun di Malaysia, Berikut Sejarah Raksasa Teknologi AS Itu

Microsoft investasi Rp 35 triliun di Malaysia, begini sejarah raksasa teknologi AS Itu.

Baca Selengkapnya

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

14 jam lalu

Microsoft Investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, Bagaimana dengan di Indonesia?

Microsoft siap investasi Rp35,6 triliun di Malaysia, bagaimana dengan rencana investasinya di Indonesia?

Baca Selengkapnya

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

1 hari lalu

Microsoft Tanamkan Investasi 2,2 Milyar Dolar AS di Malaysia, Apa yang Dibidik?

Microsoft juga akan bekerja sama dengan pemerintah Malaysia untuk mendirikan Pusat Keunggulan AI Nasional dan meningkatkan kemampuan keamanan siber.

Baca Selengkapnya

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

3 hari lalu

Apple dan Microsoft Bilang ke Jokowi Mau Investasi di Indonesia, Ahli ICT Beri Catatan Ini

Ahli ini menyatakan tak anti investasi asing, termasuk yang dijanjikan datang dari Apple dan Microsoft.

Baca Selengkapnya

Rencana Investasi Microsoft Senilai Rp 27,6 Triliun, Pengamat: Harus Jelas Pembuktiannya

3 hari lalu

Rencana Investasi Microsoft Senilai Rp 27,6 Triliun, Pengamat: Harus Jelas Pembuktiannya

Rencana investasi Microsoft itu diumumkan melalui agenda Microsoft Build: AI Day yang digelar di Jakarta.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

3 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

Topik tentang kendala teknis mewarnai hari pertama pelaksanaan UTBK SNBT 2024 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

4 hari lalu

Terkini: Pendapatan Garuda Indonesia Kuartal I 2024 Melonjak, Sri Mulyani Kembali Bicara APBN untuk Transisi Energi

PT Garuda Indonesia (Persero) Tbk. mencatatkan pertumbuhan pendapatan di kuartal I 2024 ini meningkat hingga 18,07 persen dibandingkan kuartal I 2023.

Baca Selengkapnya

Sederet Janji Microsoft di Balik Investasi Jumbo untuk Indonesia, Apa Saja?

4 hari lalu

Sederet Janji Microsoft di Balik Investasi Jumbo untuk Indonesia, Apa Saja?

Microsoft menyodorkan sejumlah rencana untuk Indonesia melalui investasi sebesar Rp 27,6 triliun.Salah satunya pelatihan AI untuk 840 ribu peserta.

Baca Selengkapnya

Bos Microsoft ke Indonesia, Investasi hingga Luhut Menjamin Keuntungan

4 hari lalu

Bos Microsoft ke Indonesia, Investasi hingga Luhut Menjamin Keuntungan

Presiden Jokowi menerima kunjungan kerja Chief Executive Officer Microsoft Satya Nadella di Istana Kepresidenan Jakarta, pada Selasa, 30 April 2024

Baca Selengkapnya

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

4 hari lalu

CEO Microsoft Ketemu Jokowi Bahas Investasi Rp 14 Triliun, Ini Profil Satya Nadella

CEO sekaligus Chairman Microsoft Satya Nadella bertemu Jokowi, kemarin. Berikut profilnya.

Baca Selengkapnya