Dijual Rp 22 Juta, OPPO Find X Lamborghini Ludes dalam 4 Detik

Editor

Amri Mahbub

Senin, 13 Agustus 2018 10:33 WIB

OPPO Find X Lamborghini. (gadgets.ndtv.com)

TEMPO.CO, Jakarta - OPPO Find X Lamborghini diklaim ludes hanya dalam empat detik dalam sesi flash sale di Cina. OPPO meluncurkan OPPO Find X dalam tiga seri, yaitu versi regular dengan pengisian VOOC, versi Flash dengan penyimpanan 256 GB (gigabita) dan Super VOOC, dan versi Lamborghini yang dinilai sangat mewah dengan penyimpanan sebesar 512 GB.

Baca juga: Kamera di OPPO Find X Bisa Sembunyi, Kok Bisa?

Flash sale tersebut adalah yang pertama kali digelar di Cina setelah sebelumnya Oppo telah menggelar pra-penjualan hingga awal Agustus kemarin. Meskipun begitu, perusahaan belum menyebutkan berapa banyak unit yang terjual. Selanjutnya, flash sale berikutnya pun belum diumumkan.

Dijual dengan harga 9,999 Yuan Cina atau setara dengan Rp. 22 juta, Oppo Find X Lamborghini memiliki layar AMOLED dengan resolusi Full HD+ beserta tepi yang dirancang melengkung. Kamera gandanya beresolusi 20 MP (megapiksel) dan 16 MP dengan 25 MP kamera depan yang menjadi mewah dengan mekanisme slider.

Baca juga: OPPO Find X Hadir di Indonesia dengan RAM 8 GB dan Memori 256 GB

Advertising
Advertising

Bekerja sama dengan mobil sport Lamborghini, Oppo Find X Lamborghini mengusung kemewahan yang berbeda dengan seri Find X lainnya. Lamborghini Edition tidak hanya memiliki logo Lamborghini yang terdapat di badan belakang. Kabel pengisi daya dan sepasang earphone nya pun juga bermerek Lamborghini.

Meski kapasitas baterai Lamborghini dinilai lebih kecil (3,400 mAh) dari seri Find X lainnya (3,730 mAh), dengan dukungan Super VOOC, Lamborghini Edition dapat mengisi daya sampai 100 persen hanya dalam kurun waktu 35 menit.

Sampai saat ini, belum ada pemberitahuan apakah Find X Lamborghini tersebut akan masuk ke Indonesia.

Baca juga: OPPO F9 akan Hadir di Indonesia, Ini Bocorannya

Simak artikel menarik lainnya tentang OPPO Find X hanya di kanal Tekno Tempo.co.

GSM ARENA | GIZMOCHINA | FARAH DIBAJ | AMB

Berita terkait

Deretan 4 Ponsel yang Akan Rilis Bulan Ini

2 hari lalu

Deretan 4 Ponsel yang Akan Rilis Bulan Ini

Setidaknya ada 4 ponsel baru yang diprediksi diluncurkan bulan ini, mulai dari Realme GT Neo 6 hingga Meizu Note 21.

Baca Selengkapnya

OPPO Find X7 Ultra Versi Satellite Communication Mulai Dijual di China, Ini Spesifikanya

7 hari lalu

OPPO Find X7 Ultra Versi Satellite Communication Mulai Dijual di China, Ini Spesifikanya

OPPO Find X7 Ultra Satellite Communication mendukung kartu China Telecom dan kartu khusus satelit Tiantong.

Baca Selengkapnya

Oppo A60 Segera Diluncurkan, Bakal Ditenagai Snapdragon 680 dan RAM 8GB

18 hari lalu

Oppo A60 Segera Diluncurkan, Bakal Ditenagai Snapdragon 680 dan RAM 8GB

Nomor model chipset pada Oppo A60 adalah QTI SM6225 yang merupakan chipset Snapdragon 680 4G.

Baca Selengkapnya

Ponsel Oppo Dapat Update ColorOS 14 Bulan Ini, Cek Daftar Berikut

30 hari lalu

Ponsel Oppo Dapat Update ColorOS 14 Bulan Ini, Cek Daftar Berikut

ColorOS 14 menjadi sistem operasi teranyar di smartphone Oppo dan memulai debutnya di Indonesia lewat peluncuran seri Reno 11 pada Januari lalu.

Baca Selengkapnya

Oppo Find X7 Ultra Satellite Edition Resmi Dirilis, Miliki Konektivitas Off-grid

37 hari lalu

Oppo Find X7 Ultra Satellite Edition Resmi Dirilis, Miliki Konektivitas Off-grid

Pertama kali dirilis awal tahun ini, Oppo Find X7 Ultra Satellite Edition menjadi ponsel pertama di dunia dengan pengaturan kamera periskop ganda.

Baca Selengkapnya

Bakal Segara Dirilis, Ini Bocoran Spesifikasi Ponsel Oppo A60

44 hari lalu

Bakal Segara Dirilis, Ini Bocoran Spesifikasi Ponsel Oppo A60

Oppo A60 akan hadir dengan kamera utama 50 megapiksel dan kamera depan 8 megapiksel.

Baca Selengkapnya

Oppo Watch X akan Rilis di China pada 22 Maret 2024

53 hari lalu

Oppo Watch X akan Rilis di China pada 22 Maret 2024

Perbedaan mencolok antara Oppo Watch X versi China dan global adalah penggunaan perangkat lunaknya.

Baca Selengkapnya

Ponsel Lipat Oppo Find N5 Flip Batal Dirilis Tahun Ini

56 hari lalu

Ponsel Lipat Oppo Find N5 Flip Batal Dirilis Tahun Ini

Oppo Find N5 Flip dikabarkan batal meluncur tahun ini. Ponsel lipat ini generasi teranyar dari Find N3 Flip yang dirilis tahun lalu.

Baca Selengkapnya

Oppo K12 akan Segera Diluncurkan, Ini Bocoran Spesifikasinya

58 hari lalu

Oppo K12 akan Segera Diluncurkan, Ini Bocoran Spesifikasinya

Oppo K12 akan menampilkan layar 6,7 inci AMOLED.

Baca Selengkapnya

Oppo Luncurkan Kacamata Pintar Air Glass 3 XR, Ini Spesifikasinya

2 Maret 2024

Oppo Luncurkan Kacamata Pintar Air Glass 3 XR, Ini Spesifikasinya

Oppo luncurkan Air Glass 3 XR dilengkapi dengan gelombang resin yang dikembangkan dengan indeks bias 1,70.

Baca Selengkapnya