Samsung Kenalkan Terobosan Baru di SDC 2018

Senin, 12 November 2018 14:53 WIB

DJ Koh saat mempresentasikan terobosan teknologi dalam acara Samsung Developer Conference (SDC) 2018 di San Francisco, California, Amerika, pekan lalu. Kredit: Istimewa

TEMPO.CO, Jakarta - Samsung mengenalkan beberapa terobosan terbaru dalam gelaran Samsung Developer Conference (SDC) 2018 di San Francisco, California, Amerika Serikat. Salah satunya ialah rangkaian developer untuk Bixby dan platform SmartThings, dengan pengalaman mobile terbaru One UI dan Infinity Flex Display.

Baca juga: Chipset Exynos Samsung untuk Galaxy S10 Akan Dirilis 14 November

"Kami telah mencapai kemajuan yang signifikan dalam Artificial Intlegence (AI) dan Internet of Thing (IoT), yang berperan penting dalam membuat visi hidup terkoneksi menjadi kenyataan," ujar President dan CEO, IT & Mobile Communications Division, Samsung Electronics DJ Koh dalam keterangan tertulis, Sabtu, 10 November 2018.

Terobosan tersebut bertujuan untuk merealisasikan hidup terkoneksi, sehingga memudahkan developer dan partner untuk lebih cepat mengembangkan, meluncurkan, dan memberikan pengalaman baru ke jutaan perangkat di seluruh dunia. Bixby berawal dari platform antarmuka yang cerdas, sebuah cara yang praktis untuk menggunakan suara kita untuk berinteraksi dengan telepon.

Baca juga: Samsung Akhirnya Perkenalkan Smartphone Lipat ke Pengembang

Advertising
Advertising

Sekarang, Samsung mengembangkannya menjadi intelligence platform dengan skalabilitas untuk mendukung produk dan servis yang beragam bagi hidup konsumen. Pada SDC 2018, Samsung menghadirkan cara-cara baru untuk developer dalam menyajikan pengalaman asisten cerdas yang mampu bercakap, personal, dan lebih bermanfaat.

"Kemajuan yang diterapkan pada Bixby dan SmartThings membuka lembaran baru dimana produk dan servis dari pihak ketiga dapat diintegrasikan ke AI dan platform IoT," tambah Koh. "Layar lipat menjadi fondasi untuk pengalaman mobile jenis baru."

Untuk memudahkan developer yang diperkuat Bixby, Samsung memperkenalkan Bixby Developer Studio. Sekumpulan alat-alat ini menyajikan cara yang intuitif bagi developer dan partner untuk membuat servis dan perangkat lebih cerdas.

Baca juga: Samsung Kenalkan Smartphone Layar Lipat, Bisa Jadi Tablet

Developer akan mampu menciptakan Bixby Capsules, fitur atau servis yang diciptakan untuk Bixby dengan mudah dan dapat diakses konsumen tanpa kesulitan di Bixby Marketplace. Platform Bixby ini membuat developer mampu mengadaptasi capsule dari mobile phone dan televisi ke perangkat rumah tangga dan produk lainnya dalam ekosistem Samsung.

"Kami antusias untuk bekerja dengan para developer pada platform baru untuk menciptakan pengalaman baru bagi para konsumen kami. Kami tidak sabar menunggu untuk melihat ke mana teknologi dan kolaborasi ini akan membawa kita," kata Koh.

Selain itu, Samsung berkomitmen untuk menambahkan lima bahasa baru dalam waktu dekat, termasuk British English, Perancis, Jerman, Itali, dan Spanyol sebagai bagian dari perluasan servis Bixby.

Baca juga: Perlambat Ponsel Tua, Apple dan Samsung Didenda Pengadilan Italia

Simak kabar terbaru dari Samsung hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Berita terkait

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

4 hari lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

6 hari lalu

5 Cara Menghilangkan Iklan di HP Android Secara Aman

Berikut ini tata cara menghentikan iklan pop-up di ponsel Android melalui mode aman, notifikasi aplikasi, layar beranda, hingga pusat iklan Google.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

7 hari lalu

Samsung Galaxy Watch 7 Dikabarkan Memiliki Sensor yang Bisa Memantau Gula Darah

Sebuah laporan terbaru dari Korea Selatan mengungkapkan fitur sensor kesehatan penting yang dapat dimiliki Samsung Galaxy Watch 7.

Baca Selengkapnya

Kompetisi STEM Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Kini Dibuka untuk Mahasiswa

8 hari lalu

Kompetisi STEM Samsung Solve for Tomorrow Kembali Digelar, Kini Dibuka untuk Mahasiswa

Tahun ini Samsung Solve for Tomorrow turut dibuka untuk kalangan mahasiswa (D3, D4 dan S1) guna menjangkau lebih banyak penerima manfaat.

Baca Selengkapnya

Resmi Diluncurkan di China, Ini 5 Fitur Utama Samsung Galaxy C55

10 hari lalu

Resmi Diluncurkan di China, Ini 5 Fitur Utama Samsung Galaxy C55

Galaxy C55 5G menjadi ponsel pertama Samsung yang menampilkan sampul belakang kulit vegan premium yang dihiasi dengan desain jahitan.

Baca Selengkapnya

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

12 hari lalu

5 Chaebol dari Korea Selatan di Dunia Nyata

Kalangan Chaebol memiliki kekayaan dan pengaruh besar di Korea Selatan. Dinamika kehidupan mereka kerap dijadikan cerita drakor.

Baca Selengkapnya

Samsung Galaxy C55 5G dengan Snapdragon 7 Gen 1 Muncul di Geekbench

16 hari lalu

Samsung Galaxy C55 5G dengan Snapdragon 7 Gen 1 Muncul di Geekbench

Samsung Galaxy C55 5G diharapkan menampilkan layar OLED 6,67 inci dengan resolusi FHD+ 1080x2400 piksel dan kerapatan piksel 450 ppi.

Baca Selengkapnya

Adu Fitur Ponsel Lipat Galaxy Z Fold 6 Versus Pixel Fold, Mana yang Unggul?

16 hari lalu

Adu Fitur Ponsel Lipat Galaxy Z Fold 6 Versus Pixel Fold, Mana yang Unggul?

Galazy Z Fold 6 yang akan dirilis pafa pertengahan 2024 kerap dibandingkan dengan Pixel Fold yang ramai dipakai sejak tahun lalu.

Baca Selengkapnya

12 Daftar Harga HP Samsung 1 Jutaan dengan Fitur Bagus

16 hari lalu

12 Daftar Harga HP Samsung 1 Jutaan dengan Fitur Bagus

Bagi Anda yang sedang mencari HP murah, berikut ini harga HP Samsung 1 jutaan beserta spesifikasi lengkapnya.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi HP Fast Charging dari Berbagai Merek

18 hari lalu

10 Rekomendasi HP Fast Charging dari Berbagai Merek

Fitur fast charging kini banyak ditemukan di model HP terbaru. Berikut rekomendasi HP fast charging dari berbagai merek dan keunggulannya.

Baca Selengkapnya