Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Layar Geser Ganda Asus Zenfone 6

Selasa, 9 April 2019 16:06 WIB

Pengumuman peluncuran Asus Zenfone 6. (youtube.com/asus)

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang bocoran Asus Zenfone 6. Baru-baru ini, pembocor populer, @evleaks, mengungkapkan beberapa informasi tentang ponsel Asus Zenfone 6 yang akan menggunakan desain dual-slider.

Baca: Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Tips Tangkal Hoaks Menjelang Pilpres

Selain itu, arkeolog dari Universitas Ben-Gurion di Negev, Israel, Peter Fabian dan Daniel Varga, mengungkap sebuah pemukiman Yahudi kuno yang berumur 2000 tahun dengan terowongan bawah tanah tersembunyi. Juga, Huawei akan membuka high-end experience shop pertama di Indonesia bertempat di lantai 3 Mall Taman Anggrek pada 12 April 2019.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno:

1. Bocoran Baru Asus Zenfone 6, Dipasang Layar Geser Ganda dan 5G

Advertising
Advertising

Bocoran desain Asus Zenfone 6 (gizchina.com)

Baru-baru ini, pembocor populer, @evleaks, mengungkapkan beberapa informasi tentang ponsel Asus Zenfone 6 yang akan dirilis dalam waktu dekat.

Asus ZenFone 6 akan menggunakan desain dual-slider. Laman gizchina, Senin, 8 April 2019, menampilkan gambar yang menunjukkan bahwa layar smartphone bisa digeser ke atas dan ke bawah.

Ketika digeser ke atas, di bagian bawah Zenfone 6 terlihat pengeras suara bawaan besutan Harman/ Kardon yang diharapkan dapat memberikan kualitas suara yang lebih baik. Saat digeser ke bawah, muncul kamera depan dan lampu flash.

2. Pemukiman Yahudi Kuno Ungkap Terowongan Rahasia Melawan Romawi

Ilmuwan ungkap pemukiman Yahudi kuno dengan terowongan tersembunyi. Kredit: Emil Aladjem, Israel Antiquities Authority/ Daily Mail

Arkeolog dari Universitas Ben-Gurion di Negev, Israel, Peter Fabian dan Daniel Varga, mengungkap sebuah pemukiman Yahudi kuno yang berumur 2000 tahun dengan terowongan bawah tanah tersembunyi, demikian dilansir laman Daily Mail, akhir pekan lalu.

Para peneliti menemukan berbagai macam benda atau lokasi yang dulunya digunakan. Kabarnya, terowongan bawah tanah tersembunyi itu digunakan oleh pemberontak selama pemberontakan Bar Kokhba pada 135 M.

Bukti juga mengemukakan bahwa daerah itu digunakan selama pemberontakan Yahudi pertama tahun 70 M untuk menyimpan barang di kamar bawah tanah. Selain itu, arkeolog juga meluncurkan bagian-bagian menara pengawal, tempat pembuangan sampah, toko roti, koin era Romawi, mikveh - pemandian ritual Yahudi - dan kapal batu kapur yang digunakan untuk ritual.

3. Huawei Resmikan Toko Pertama di Indonesia 12 April, Ada Promo

Model menunjukan Huawei Y7 Pro 2019. TEMPO/Khory

Huawei akan membuka high-end experience shop pertama di Indonesia bertempat di lantai 3 Mall Taman Anggrek pada 12 April 2019. Hal itu akan menjamin layanan pelanggan yang lebih baik bagi para pengguna maupun calon pengguna smartphone Huawei.

"Terkait dengan keseriusan dan komitmen kami terhadap market Indonesia, untuk pertama kalinya kami akan menghadirkan first high-end experience shop di Indonesia. Dengan hadirnya toko ini, kami percaya para pengguna dan calon pengguna smartphone Huawei akan merasakan pengalaman dan layanan penjualan yang terbaik," kata Lo Khing Seng, Deputy Country Director Huawei Device Indonesia, Senin, 8 April 2019.

Pada tanggal 12 April nanti Huawei High-End Experience Shop akan resmi dibuka pada jam 15.00 WIB. Kehadiran high-end experience shop adalah wujud komitmen Huawei yang tak hanya berusaha menciptakan teknologi terobosan, namun juga menghadirkan layanan pelanggan yang memuaskan.

Selain tiga berita terpopuler di atas, Anda bisa membaca berita hari ini seputar sains dan teknologi hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Berita terkait

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

1 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Peringatan Waspada Banjir Jateng, 3 Sesar Aktif di Sekitar IKN, Redmi Pad SE

Topik tentang BMKG mengimbau warga Jawa Tengah waspada potensi banjir dan tanah longsor menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Pendaftaran IPDN Dibuka, Prakiraan Cuaca Hujan, Potensi Gelombang Tinggi

4 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Pendaftaran IPDN Dibuka, Prakiraan Cuaca Hujan, Potensi Gelombang Tinggi

Topik tentang IPDN membuka peluang bagi calon praja untuk mengikuti proses seleksi menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Publikasi Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen, Prakiraan Cuaca BMKG, Gempa Laut Selatan

5 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Publikasi Jurnal Ilmiah yang Harus Dicapai Dosen, Prakiraan Cuaca BMKG, Gempa Laut Selatan

Topik tentang dosen mendapat skor angka kredit untuk publikasi ilmiah dalam jurnal nasional menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

6 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: YouTube Perkuat Fitur Layanan Belanja, HyperOS Terpasang di Redmi Note 13, Fakta Gunung Ruang

Topik tentang YouTube mengembangkan fitur belanja baru yang bersaing dengan TikTok Shop menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Guru Besar Unas Dituding Gunakan Jurnal Predator, Prakiraan Cuaca BMKG, WhatsApp Dikecam

13 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Guru Besar Unas Dituding Gunakan Jurnal Predator, Prakiraan Cuaca BMKG, WhatsApp Dikecam

Topik tentang Guru Besar Unas dituding menggunakan jurnal predator dan mengenal jurnal Scopus menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Chatbot AI Akan Masuk WhatsApp, Syarat Pengguna WhatsApp di Eropa Diturunkan, Cara Memindahkan Chat WhatsApp

14 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Chatbot AI Akan Masuk WhatsApp, Syarat Pengguna WhatsApp di Eropa Diturunkan, Cara Memindahkan Chat WhatsApp

Topik tentang Chatbot AI akan masuk ke WhatsApp menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

5 Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa yang Harganya Terjangkau

23 hari lalu

5 Rekomendasi Laptop untuk Mahasiswa yang Harganya Terjangkau

Tak perlu bingung saat akan membeli laptop. Berikut ini rekomendasi laptop untuk mahasiswa yang ramah kantong dengan kualitas terbaik.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Laptop 5 Jutaan untuk Hiburan hingga Bekerja

23 hari lalu

10 Rekomendasi Laptop 5 Jutaan untuk Hiburan hingga Bekerja

Kini sudah tersedia banyak pilihan laptop sesuai kebutuhan. Jika budget Anda tidak besar, berikut rekomendasi laptop 5 jutaan.

Baca Selengkapnya

Asus Luncurkan ROG Iceblade X di China, Miliki Prosesor Intel i9-14900KF & RTX 4070

23 hari lalu

Asus Luncurkan ROG Iceblade X di China, Miliki Prosesor Intel i9-14900KF & RTX 4070

PC Asus ROG Iceblade X memiliki komponen bertenaga tinggi, nilai jual utama terletak pada ukurannya.

Baca Selengkapnya

10 Rekomendasi Laptop Gaming Mulai dari 10 Jutaan

27 hari lalu

10 Rekomendasi Laptop Gaming Mulai dari 10 Jutaan

Rekomendasi laptop gaming Rp 10 jutaan dari berbagai merek ternama, mulai dari Acer, Advan, Asus, Axioo, HP, Lenovo, hingga MSI.

Baca Selengkapnya