Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Tips Temukan Smartphone Android Raib

Senin, 22 April 2019 18:33 WIB

Logo Android. pinterest.com

TEMPO.CO, Jakarta - Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang tips teknologi Tempo yang mengulas bagaimana cara menemukan smartphone Android yang hilang dicuri. Hal ini bisa terjadi pada siapa saja, tapi ada langkah yang dapat Anda ambil untuk memulihkan ponsel Anda yang hilang atau dicuri.

Baca: Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Hapus Kontak WhatsApp dan e-Voting

Selain itu, laman gsmarena, akhir pekan lalu, menjelaskan bahwa Galaxy Fold telah dibongkar, dan gambarnya beredar di situs media sosial Weibo. Engselnya bergantung pada akurasi tingkat tinggi, sehingga proses perakitan sangat sulit. Juga, lubang hitam di pusat galaksi M87 berjarak 55 juta tahun cahaya. Astrofisikawan Institut Teknologi Bandung Premana W. Premadi mengatakan, black hole punya keterbatasan impak.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno:

1. Tips Teknologi: Menemukan Smartphone Android yang Hilang

Fitur Find My Device Google untuk menemukan smartphone yang hilang. Kredit: CNET

Tips teknologi kali ini Tempo akan mengulas tentang bagaimana cara menemukan smartphone Android yang hilang dicuri. Hal ini bisa terjadi pada siapa saja, tapi ada langkah yang dapat Anda ambil untuk memulihkan ponsel Anda yang hilang atau dicuri, menurut laman CNET, Ahad, 21 April 2018.

Peristiwa ini bisa terjadi dalam hitungan detik. Anda meninggalkan ponsel Anda di atas meja di toko dan berjalan pergi, atau seseorang menabrak Anda di jalan dan mengambil ponsel Anda langsung dari saku atau tas.

Kehilangan telepon, baik karena pencurian atau kesalahan, adalah pengalaman yang menegangkan. Tidak hanya memotong akses Anda ke seluruh dunia, tapi ponsel Anda menyimpan beberapa informasi Anda yang paling pribadi.

2. Samsung Galaxy Fold Dibongkar, Begini Tampilan Engselnya

Bagian dalam Samsung Galaxy Fold. (weibo/gsmarena)

Advertising
Advertising

Samsung Galaxy Fold merupakan smartphone dengan harga yang cukup mahal. Namun smartphone tersebut dikabarkan mengalami kerusakan ketika sampai kepada para reviewer. Kerusakan tersebut rata-rata terjadi pada bagian layarnya.

Laman gsmarena, akhir pekan lalu, menjelaskan bahwa Galaxy Fold telah dibongkar, dan gambarnya beredar di situs media sosial Weibo. Engsel bergantung pada akurasi tingkat tinggi, sehingga proses perakitan sangat sulit. Begitu komponen tidak selaras, engsel dapat merusak layar.

Engsel adalah mekanisme rumit terdiri dari lima bagian, yang tujuannya adalah membuka lipatan layar dan menjaganya tetap rata saat ponsel terbuka serta melipatnya kembali. Roda gigi mekanisme mengingatkan pada jam tangan mekanik. Engsel ini dilaporkan didesain ulang oleh Samsung beberapa kali selama proses pengembangan.

3. Lubang Hitam Supermasif Sebabkan Bumi Kiamat? Ini Kata Pakar ITB

Ilustrasi black hole (lubang hitam) tertua yang pernah ditemukan, yang merupakan bagian dari quasar 690 juta tahun setelah Big Bang. Kredit: Robin Dienel/CIS

Citra perdana lubang hitam atau black hole di pusat galaksi Messier 87 (M87) baru-baru ini menunjukkan besaran massanya hingga 6,5 miliar kali massa matahari.

Lubang hitam misterius itu diketahui bisa menyedot benda apa pun seperti gas, cahaya, hingga planet. Apakah bumi juga bisa terhisap dan terjadi kiamat?

Lubang hitam di pusat galaksi M87 berjarak 55 juta tahun cahaya. Astrofisikawan Institut Teknologi Bandung Premana W. Premadi mengatakan, black hole punya keterbatasan impak. “Semakin jauh suatu benda dari black hole semakin kecil pengaruhnya,” kata dosen ITB ini, Senin, 15 April 2019.

Selain tiga berita terpopuler di atas, Anda bisa membaca berita hari ini seputar sains dan teknologi hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Berita terkait

Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

12 jam lalu

Survei Klaim Ponsel Oppo Paling Diminati di Indonesia Awal Tahun Ini, Berkat Oppo Reno 11 5G

Ponsel Oppo meraih 17,99 persen dan menyabet posisi pertama sebagai merek paling diminati masyarakat Indonesia.

Baca Selengkapnya

Google Maps Bakal Hadirkan Tampilan Baru, Edisi Awal Diujicoba untuk Pengguna Android

1 hari lalu

Google Maps Bakal Hadirkan Tampilan Baru, Edisi Awal Diujicoba untuk Pengguna Android

Google sedang mengembangkan desain antarmuka baru dari Google Maps. Masih diujicoba untuk pengguna Android.

Baca Selengkapnya

Realme C65 Masuk Indonesia, Ponsel 2 Jutaan dengan Sertifikat Anti Lemot

1 hari lalu

Realme C65 Masuk Indonesia, Ponsel 2 Jutaan dengan Sertifikat Anti Lemot

Realme C65 yang debut di Indonesia sejak 2 Mei 2024. Dengan jaminan lag-free 2 tahun, bagaimana harga dan spesifikasinya?

Baca Selengkapnya

Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

4 hari lalu

Ponsel Asing Bakal Disortir Balai Pengujian Perangkat, Dilarang Jual Bila Gagal Uji

Balai Pengujian Perangkat Telekomunikasi di Tapos, Depok, akan menjadi gerbang bagi produk gawai asing yang akan masuk ke pasar Indonesia.

Baca Selengkapnya

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

5 hari lalu

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

Topik tentang mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut tranparansi biaya pendidikan menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

6 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

Topik tentang kendala teknis mewarnai hari pertama pelaksanaan UTBK SNBT 2024 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

6 hari lalu

Galaxy S24 Bantu Samsung Kembali ke Puncak Pasar Smartphone Global Awal 2024

Laporan terkini dari Canalys memperkirakan total 296,2 juta smartphone telah didistribusikan di dunia sepanjang kuartal pertama tahun ini.

Baca Selengkapnya

Cara Menyematkan Komentar di Postingan Instagram

8 hari lalu

Cara Menyematkan Komentar di Postingan Instagram

Sekarang pengguna dapat dengan mudah menyematkan komentar di Instagram untuk meningkatkan pengalaman berbagi dan berinteraksi dengan pengguna lainnya.

Baca Selengkapnya

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

9 hari lalu

Begini Cara Memblokir SMS Spam atau Penipuan

Jika Anda tak ingin menerima SMS spam atau penipuan, lakukan ikuti langkah berikut.

Baca Selengkapnya

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

10 hari lalu

Jatuh Bangun Konosuke Matsushita Dirikan Perusahaan Elektronik Panasonic 93 Tahun Lalu

Pada 35 tahun lalu, pengusaha Jepang Konosuke Matsushita pendiri Panasonic Corporation meninggal. Ini kisahnya membangun perusahaan elektronik itu.

Baca Selengkapnya