Fosil Dinosaurus Raksasa Berumur 140 Juta Tahun Ditemukan

Senin, 29 Juli 2019 08:05 WIB

Maxime Lasseron, peneliti dari Museum Nasional Sejarah Alam Paris, memeriksa tulang paha dinosaurus Sauropoda di sebuah situs palaeontologi Angeac-Charente, dekat Chateauneuf- sur-Charente, Prancis barat daya, 25 Juli 2019. REUTERS/Regis Duvignau

TEMPO.CO, Jakarta - Ahli paleontologi Prancis menemukan tulang paha sauropoda raksasa, dinosaurus herbivora yang berasal dari era Jurassic akhir, di sebuah lokasi penggalian di barat daya Prancis pekan ini.

"Ini adalah penemuan besar," kata Ronan Allain, ahli paleontologi di National History Museum of Paris kepada Reuters, dikutip Rawstory, akhir pekan lalu. "Aku terutama kagum dengan kondisi pelestarian tulang paha itu."

Tulang paha atau femur dinosaurus raksasa ditemukan di sebuah situs penggalian di barat daya Prancis, di mana sisa-sisa beberapa hewan terbesar yang pernah hidup di darat telah digali sejak 2010.

Tulang sepanjang dua meter di situs Angeac-Charente itu dianggap milik sauropoda, dinosaurus herbivora dengan leher dan ekor panjang yang tersebar luas di era Jurassic akhir, lebih dari 140 juta tahun lalu.

"Ini adalah hewan yang beratnya mungkin 40 hingga 50 ton," kata Allain. Menurutnya para ilmuwan di situs dekat kota Cognac itu telah menemukan lebih dari 7.500 fosil lebih dari 40 spesies berbeda sejak 2010. "Ini menjadikannya salah satu penemuan terbesar di Eropa," tuturnya.

Berita lain tentang dinosaurus, bisa Anda baca di Tempo.co.

RAWSTORY | REUTERS


Berita terkait

Cek Lagi, Berikut 5 Ciri Populer T-Rex yang Ternyata Cuma Mitos

21 Februari 2024

Cek Lagi, Berikut 5 Ciri Populer T-Rex yang Ternyata Cuma Mitos

Sejumlah pengetahuan populer mengenai Tyrannosaurus Rex alias T-Rex ternyata hanya mitos belaka. Berikut fakta-faktanya menurut studi.

Baca Selengkapnya

Ilmuwan Simpulkan Fosil New Mexico Spesies Tyrannosaurus Baru

12 Januari 2024

Ilmuwan Simpulkan Fosil New Mexico Spesies Tyrannosaurus Baru

Para ilmuwan menyimpulkan fosil New Mexico adalah spesies Tyrannosaurus baru.

Baca Selengkapnya

Langka Golongan Darah P Jarang Ditemukan Dibandingkan Darah Dinosaurus dan Darah Panda

11 Januari 2024

Langka Golongan Darah P Jarang Ditemukan Dibandingkan Darah Dinosaurus dan Darah Panda

Golongan darah P baru-baru ini ditemukan oleh ilmuwan di Jiangsu, Cina. Apa itu golongan darah P yang disebut sangat langka.

Baca Selengkapnya

Ilmuwan Temukan Spesies Dinosaurus Baru Bernama Farlowichnus Rapidus

24 November 2023

Ilmuwan Temukan Spesies Dinosaurus Baru Bernama Farlowichnus Rapidus

Para ilmuwan mengidentifikasi spesies dinosaurus baru dari jejak kaki di Brasil.

Baca Selengkapnya

Hari Buruk Bumi saat Asteroid Menghantam, Debunyalah yang Bikin Dinosaurus Punah

1 November 2023

Hari Buruk Bumi saat Asteroid Menghantam, Debunyalah yang Bikin Dinosaurus Punah

Tabrakan asteroid yang membunuh dinosaurus adalah akibat atmosfer bumi penuh dengan debu.

Baca Selengkapnya

Mitos Minyak Berasal dari Dinosaurus dan Bantahan Pakar

19 Oktober 2023

Mitos Minyak Berasal dari Dinosaurus dan Bantahan Pakar

Gagasan bahwa minyak berasal dari dinosaurus telah melekat pada banyak orang.

Baca Selengkapnya

Serunya Nonton Pertarungan Dinosaurus vs Kingkong di Dino's Gate Batam

18 Agustus 2023

Serunya Nonton Pertarungan Dinosaurus vs Kingkong di Dino's Gate Batam

Mengenal Dinosaurus di Dino's Gate Batam, Bagaimana Keseruannya?TEMPO.CO, Batam - Akhir pekan merupakan waktu yang berharga untuk liburan melepas penat dari beraktivitas satu minggu penuh. Tentunya perlu persiapan matang untuk bisa menikmati liburan yang berkesan.

Baca Selengkapnya

Buaya Ini Ditemukan Bereproduksi Tanpa Pejantan, Temuan Baru Parthenogenesis

18 Juni 2023

Buaya Ini Ditemukan Bereproduksi Tanpa Pejantan, Temuan Baru Parthenogenesis

Taman reptil di Kosta Rika gempar mendapati seekor buaya Amerika yang mereka rawat belasan tahun sendirian dalam kandang sedang menjagai 14 telur.

Baca Selengkapnya

Pakar Ungkap Faktor Budaya Korea Sukses Mendunia, Ada Pengaruh Film Jurrasic Park

23 Desember 2022

Pakar Ungkap Faktor Budaya Korea Sukses Mendunia, Ada Pengaruh Film Jurrasic Park

Fenomena gelombang Korea (Korea Wave) atau Hallyu ini dinilai sukses mendominasi industri kreatif global

Baca Selengkapnya

Asteroid Pernah Sebabkan Mega-tsunami di Mars, Jejaknya Terlacak

7 Desember 2022

Asteroid Pernah Sebabkan Mega-tsunami di Mars, Jejaknya Terlacak

Sekitar 3,4 miliar tahun lalu, setelah asteroid datang menghunjam lautannya, sebuah tsunami raksasa menyapu wajah Mars.

Baca Selengkapnya