Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Huawei Nova 5T, Gempa di Ambon

Kamis, 26 September 2019 19:32 WIB

Huawei Nova 5T resmi dirilis di Indonesia, Rabu, 25 September 2019. TEMPO/Khory

TEMPO.CO, Jakarta -Top 3 Tekno berita hari ini dimulai dari topik tentang Huawei Nova 5T. Training Director Huawei CBG Indonesia Edy Supartono mempresentasikan hasil jepretan ponsel pintar yang memiliki ISO sama dengan kamera DSLR Cannon 5D Mark IV itu.

Selain itu, gempa bumi dengan magnitudo 6,8 mengguncang Ambon dan sekitarnya pada Kamis, 26 September 2019, sekitar pukul 08:46 WIT. Juga, Bayi Eropa mungkin telah diberi susu dengan botol dari tanah liat ribuan tahun yang lalu. Digali di Bavaria, Jerman, botol minum itu tidak terlihat berbeda dengan botol plastik berwarna cerah yang digunakan oleh bayi saat ini.

Berikut tiga berita terpopuler di kanal Tekno:

1. Huawei: ISO Kamera Huawei Nova 5T Setara DSLR Canon 5D Mark IV

Huawei Nova 5T. Kredit: Huawei

Advertising
Advertising

Smartphone terbaru Huawei Nova 5T resmi dirilis di Indonesia. Training Director Huawei CBG Indonesia Edy Supartono mempresentasikan hasil jepretan ponsel pintar yang memiliki ISO sama dengan kamera DSLR Canon 5D Mark IV itu.

"Kamera utamanya memiliki ISO 102400, sama dengan kamera DSLR Canon 5D Mark IV," ujar Edy di Jakarta, Rabu, 25 September 2019.

Huawei Nova 5T dipasang empat kamera belakang dengan lensa yang berbeda. Lensa utama dibekali sensor 48 MP, sensor kedalaman 2 MP, lensa makro khusus 2MP, dan ultra wide-angle 16MP. Sedangkan di bagian depan, dibekali lensa 32 MP dengan aperture f/2.0.

2. Gempa Magnitudo 6,8 Guncang Ambon, Warga Panik

Suasana bangunan Pasar Apung Desa Tulehu yang roboh akibat gempa bumi di Ambon, Maluku, Kamis, 26 September 2019. Berdasarkan data BMKG, gempa bumi tektonik dengan magnitudo 6,5 yang terjadi pada pukul 06.46 WIB. ANTARA/Izaak Mulyawan

Gempa bumi dengan magnitudo 6,8 mengguncang Ambon dan sekitarnya pada Kamis, 26 September 2019, sekitar pukul 08:46 WIT.

Gempa tersebut terjadi pada kedalaman 10 kilometer arah 3,38 LS-128,43 BT berjarak 40 kilometer timur laut Ambon, Maluku.

Gempa ini membuat warga kota panik dan ribuan orang dari dalam kota mengungsi ke tempat-tempat tinggi meski pun Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) melaporkan gempa ini tidak berpotensi tsunami.

3. Ilmuwan Temukan Botol Minum Bayi Kuno Berusia 2.500 Tahun

Beberapa alat minum Zaman Akhir Perunggu dari Wina, Oberleis, Vösendorf, dan Franzhausen-Kokoron (dari kiri ke kanan), berumur sekitar 1200- 800 SM, yang diyakini telah digunakan untuk membantu memberi makan bayi. Kredit: Katharina Rebay-Salisbury

Bayi Eropa mungkin telah diberi susu dengan botol dari tanah liat ribuan tahun yang lalu. Digali di Bavaria, Jerman, botol minum itu tidak terlihat berbeda dengan botol plastik berwarna cerah yang digunakan oleh bayi saat ini.

Namun, laman Daily Mail, Rabu, 25 September 2019, menyebutkan botol kecil itu digunakan ibu-ibu kuno untuk bayi mereka minum sejak hampir 2.500 tahun yang lalu, dengan versi yang sama sejauh 9.000 SM. Ilmuwan percaya bahwa botol jenis ini diisi dengan susu hewan dan merupakan pintu gerbang ke dunia modern.

"Botol-botol bayi ini membuat kita berada di lintasan ke tempat kita sekarang. Ketersediaan susu hewani, yang diberikan kepada bayi bersama sereal sebagai makanan tambahan, memungkinkan perempuan untuk berhenti menyusui dan memiliki lebih banyak bayi," ujar Julie Dunne, yang memimpin penelitian dari Fakultas Kimia University of Bristol.

Selain tiga berita terpopuler di atas, Anda bisa membaca berita hari ini seputar sains dan teknologi hanya di kanal Tekno Tempo.co.

Berita terkait

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

11 jam lalu

Tuntutan dari Mahasiswa UGM, IPK 4,00 di Universitas Jember, serta Penyakit Akibat Polusi Mengisi Top 3 Tekno

Topik tentang mahasiswa UGM menggelar aksi menuntut tranparansi biaya pendidikan menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

1 hari lalu

Top 3 Tekno Berita Hari Ini: Penyebab Aplikasi UTBK Mati, Panitia UTBK Sediakan Kemeja, Janji Microsoft

Topik tentang kendala teknis mewarnai hari pertama pelaksanaan UTBK SNBT 2024 menjadi berita terpopuler Top 3 Tekno Berita Hari Ini.

Baca Selengkapnya

4 Kali Gempa Menggoyang Garut dari Berbagai Sumber, Ini Data BMKG

1 hari lalu

4 Kali Gempa Menggoyang Garut dari Berbagai Sumber, Ini Data BMKG

Garut dan sebagian wilayah di Jawa Barat kembali digoyang gempa pada Rabu malam, 1 Mei 2024. Buat Garut ini yang keempat kalinya sejak Sabtu lalu.

Baca Selengkapnya

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

2 hari lalu

Gempa Magnitudo 4,2 di Kabupaten Bandung Diikuti Dua Lindu Susulan

BMKG melaporkan gempa berkekuatan M4,2 di Kabupaten Bandung. Ditengarai akibat aktivitas Sesar Garut Selatan. Tidak ada laporan kerusakan.

Baca Selengkapnya

Korban Gempa Garut Belum Dapat Bantuan dari Pemda

3 hari lalu

Korban Gempa Garut Belum Dapat Bantuan dari Pemda

Korban gempa di Kabupaten Garut, Jawa Barat, belum mendapatkan bantuan, baik bantuan sosial pangan ataupun yang lainnya. Pemerintah daerah beralasan masih melakukan pendataan. Bantuan akan diberikan setelah verifikasi dan validasi data.

Baca Selengkapnya

Korban Gempa Garut Belum Tersentuh Bantuan Pemkab, Kerugian Mencapai Rp 12,6 Miliar

3 hari lalu

Korban Gempa Garut Belum Tersentuh Bantuan Pemkab, Kerugian Mencapai Rp 12,6 Miliar

Data terakhir korban gempa mencapai 464 rumah rusak.

Baca Selengkapnya

Potensi Bahaya Gempa Deformasi Batuan Dalam, Ahli ITB: Lokasi Dekat Daratan

3 hari lalu

Potensi Bahaya Gempa Deformasi Batuan Dalam, Ahli ITB: Lokasi Dekat Daratan

Lokasi sumber gempa lebih dekat dengan daratan sehingga potensi untuk merusak lebih besar

Baca Selengkapnya

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

3 hari lalu

Intensitas Gempa di Jawa Barat Tinggi, BMKG Minta Masyarakat Adaptif dan Proaktif Mitigasi Bencana

Wilayah Garut, Cianjur, Tasikmalaya, Pangandaran dan Sukabumi memiliki sejarah kejadian gempa bumi yang sering terulang sejak tahun 1844.

Baca Selengkapnya

BMKG Minta Warga Waspada 5 Potensi Bencana Susulan Akibat Gempa Bumi

3 hari lalu

BMKG Minta Warga Waspada 5 Potensi Bencana Susulan Akibat Gempa Bumi

Gempa bumi seperti yang terjadi di Garut, menurut BMKG sering disusul dengan bencana lainnya seperti tanah longsor, pohon tumbang, bahkan tsunami.

Baca Selengkapnya

Hari Ketiga Usai Gempa Garut, 267 Rumah Warga Terdampak dan 11 Warga Terluka

4 hari lalu

Hari Ketiga Usai Gempa Garut, 267 Rumah Warga Terdampak dan 11 Warga Terluka

Sebanyak 267 rumah warga terdampak gempa yang terjadi pada Sabtu malam, 27 April 2024.

Baca Selengkapnya