NASA Kirim Robot Pencari Air ke Bulan pada 2022

Reporter

Bisnis.com

Editor

Erwin Prima

Senin, 28 Oktober 2019 07:17 WIB

Administrator NASA Jim Bridenstine mengatakan astronot pertama yang berjalan di Mars mungkin seorang wanita. Kredit: NASA

TEMPO.CO, Jakarta - Lembaga antariksa Amerika, NASA, akan mengirimkan robot seukuran mobil golf ke bulan pada 2022 untuk mencari air di bawah permukaan satelit alami bumi tersebut.

Upaya ini dilakukan untuk mengevaluasi sumber daya vital sebelum rencana mengirimkan kembali manusia ke bulan pada 2024 mendatang.

Robot NASA tersebut dinamai Volatiles Investigating Polar Exploration Rover (VIPER), yang direncanakan berkendara bermil-mil di permukaan bulan untuk melihat lebih dekat kantung bawah tanah.

Kantung tersebut dinyatakan oleh administrator NASA bernama Jim Bridenstine sebagai wadah yang mumpuni untuk menjadikan bulan sebagai titik tolak manusia menjelajahi Mars.

“VIPER akan menilai di mana es air berada. Kami akan dapat menkarakterisasi es airdan pada akhirnya akan dilakukan pengeboran. Kenapa hal ini penting? Karena es air mewakili sesuatu yang signifikan. Dukungan seumur hidup,” katanya seperti dikutip Reuters akhir pekan lalu.

Advertising
Advertising

Robot itu diperkirakan akan tiba di walayah kutub selatan bulan pada Desember 2022 dengan membawa empat instrument sampel tanah bulan untuk jejak hidrogen dan oksigen.

NASA mengumumkan bahwa dalam pengembangan di Pusat Penelitian Ames NASA di California, robot akan mencatat sekitar 100 hari data yang akan digunakan untuk menginformasikan peta sumber daya air global pertama di bulan.

Badan antariksa Amerika Serikat tersebut saat ini tengah sibuk menyiapkan proyek untuk menempatkan kembali manusia di bulan, sejak pertama kalinya terwujud pada 1970an.

Para ilmuwan dan peneliti telah mengamati air bulan sebagai sumber daya utama yang memungkinkan misi astronot jangka panjang dilakukan, kendati hingga kini masih belum pasti diketahui lebih lanjut mengenai informasi itu.

NASA pertama kali meluncurkan sebuah roket ke kutub selatan bulan pada 2009 lalu, hal ini dilakukan untuk mengkonfirmasi jejak es air di bulan.

BISNIS.COM

Berita terkait

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

4 hari lalu

5 Fakta menarik Hot Dog, Dibawa ke Luar Angkasa hingga Harga Mencapai Puluhan Juta

Sebagai makanan cepat saji yang populer, hot dog memiliki bulan perayaan nasional. Untuk merayakannya sebuah restoran di New York menjual hot dog seharga 37 juta rupiah

Baca Selengkapnya

Cara NASA Mengontak Kembali Voyager 1, Penjelajah Bintang yang Hilang Kontak Selama 5 Bulan

9 hari lalu

Cara NASA Mengontak Kembali Voyager 1, Penjelajah Bintang yang Hilang Kontak Selama 5 Bulan

NASA memakai kode baru untuk mencolek kembali pesawat antarbintang, Voyager 1, yang sempat hilang kontak.

Baca Selengkapnya

Kepala OIKN Klaim Pembangunan IKN Bawa Manfaat untuk Semua Pihak, Bagaimana Faktanya?

23 hari lalu

Kepala OIKN Klaim Pembangunan IKN Bawa Manfaat untuk Semua Pihak, Bagaimana Faktanya?

Kepala Badan Otorita Ibu Kota Nusantara (IKN) Bambang Susantono klaim bahwa pembangunan IKN akan membawa manfaat bagi semua pihak.

Baca Selengkapnya

Jutaan Orang Terpukau Gerhana Matahari Total di Amerika Utara

24 hari lalu

Jutaan Orang Terpukau Gerhana Matahari Total di Amerika Utara

Cerita orang-orang yang menikmati dan berburu fenomena gerhana matahari total di Amerika Utara. Tetap terpukau meski sebagian terganggu awan.

Baca Selengkapnya

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

25 hari lalu

Perburuan Korona Saat Gerhana Matahari Total Hari Ini Kerahkan Pesawat Jet NASA

Para peneliti matahari telah menunggu bertahun-tahun untuk momen 4 menit gerhana matahari total di Amerika pada Senin pagi-siang ini waktu setempat.

Baca Selengkapnya

6 Atraksi Wisata yang Disiapkan untuk Melihat Gerhana Matahari Total

25 hari lalu

6 Atraksi Wisata yang Disiapkan untuk Melihat Gerhana Matahari Total

Gerhana matahari total akan terjadi pada 8 Maret 2024

Baca Selengkapnya

Siang Ini Amerika dan Kanada Alami Gerhana Matahari Total, Begini Tahapan Terjadinya

25 hari lalu

Siang Ini Amerika dan Kanada Alami Gerhana Matahari Total, Begini Tahapan Terjadinya

Walaupun Indonesia tidak alami gerhana matahari total yang terjadi hari ini, tetapi ini merupakan fenomena menarik di dunia.

Baca Selengkapnya

Fakta-fakta Ihwal Gerhana Matahari Total 8 April 2024

25 hari lalu

Fakta-fakta Ihwal Gerhana Matahari Total 8 April 2024

Gerhana matahari total akan dimulai di Sinaloa Meksiko, dan kemudian bergerak menuju arah timur laut, melewati Texas, menyeberangi 15 negara bagian AS

Baca Selengkapnya

Mitos dan Fakta dalam Gerhana Matahari

26 hari lalu

Mitos dan Fakta dalam Gerhana Matahari

Gerhana matahari ini dimulai di Sinaloa, Meksiko dan bergerak arah timur laut, ke Texas, dan melintasi 15 negara bagian AS sebelum berakhir di Kanada

Baca Selengkapnya

Inilah Wilayah yang Akan Terjadi Gerhana Matahari Total 8 April 2024

26 hari lalu

Inilah Wilayah yang Akan Terjadi Gerhana Matahari Total 8 April 2024

NASA telah mengumumkan akan terjadi gerhana matahari total pada 8 April 2024. Berikut lokasinya.

Baca Selengkapnya